
Bola.net - Timo Werner harus menelan pil pahit setelah gagal memperkuat timnas Jerman di Piala Dunia 2022. Striker RB Leipzig ini harus diterpa cedera pergelangan kaki saat melawan Shakhtar Donetsk di ajang Liga Champions Kamis (3/11/2022) lalu.
RB Leipzig mengkonfirmasi bahwa Werner mengalami sobekan di otot ligamen pergelangan kaki kirinya. Dengan kondisi ini, Werner terpaksa absen hingga akhir 2022.
Menanggapi cedera Werner, Hansi Flick sangat menyayangkan musibah tersebut. Terlebih lagi dirinya dijadwalkan akan mengumumkan skuat Jerman di Piala Dunia 2022 pekan depan.
Dengan absennya Werner, Hansi Flick langsung bergerak cepat untuk mencari pengganti juru gedor timnas Jerman. Siapakah calon pengganti Werner di skuat Der Panzer? Berikut empat penyerang yang bisa dibawa Jerman ke Piala Dunia 2022.
Lukas Nmecha

Absennya Timo Werner membuat nama Lukas Nmecha muncul sebagai bursa calon juru gedor timnas Jerman di Piala Dunia 2022. Pemain berusia 23 tahun tersebut mampu menarik perhatian Hansi Flick dengan permainannya musim ini.
Penyerang Wolfsburg ini total mencetak tiga gol di Bundesliga musim 2022/23. Striker kelahiran Hamburg ini memiliki postur 185 cm yang membuatnya cukup handal dalam bola-bola atas.
Nmecha yang debut di timnas Jerman musim lalu, sempat bermain di bawah asuhan Hansi Flick. Turun sebagai pemain cadangan di UEFA Nations League 2022, setidaknya Nmecha sudah tidak asing dengan strategi bermain Hansi Flick.
Niclas Fullkrug
Niclas Fullkrug merupakan kandidat terkuat pengganti Timo Werner di timnas Jerman. Hansi Flick bahkan hampir dipastikan membawa Fullkrug yang merupakan top skor Bundesliga sementara musim 2022/23.
Pemain berusia 29 tahun tersebut adalah lumbung gol Werder Bremen di Bundesliga musim ini. Memainkan 14 laga, Fullkrug mampu mencetak sembilan gol bagi Werder Bremen.
Fullkrug dianggap cocok bagi timnas Jerman yang butuh sosok striker murni. Fullkrug merupakan striker yang kuat dalam kotak penalti, terlebih lagi dirinya dibekali postur 189 cm.
Karim Adeyemi

Nama lain yang bisa saja dipanggil ke timnas Jerman adalah striker Borussia Dortmund, Karim Adeyemi. Mantan pemain RB Salzburg ini bisa menjadi pengganti yang cocok mengingat karakteristik bermainnya yang serupa dengan Timo Werner.
Pemain berusia 20 tahun ini punya beberapa kemampuan yang bisa menjadi pertimbangan Hansi Flick. Sejauh ini Adeyemi telah mencetak dua gol di musim perdananya di Borussia Dortmund.
Kecepatan dan kemampuan individu di atas rata-rata merupakan nilai positif yang dimiliki Adeyemi. Hansi Flick yang menyukai pemain dinamis sangat mungkin memanggil Adeyemi yang bisa bermain di berbagai posisi lini serang.
Youssoufa Moukoko

Youssoufa Moukoko layak masuk pertimbangan Hansi Flick sebagai pengganti Timo Werner di Piala Dunia. Striker milik Borussia Dortmund ini tampil cukup gemilang musim ini menggantikan Sebastien Haller sebagai juru gedor.
Pemain kelahiran Kamerun ini punya segudang potensi yang bisa dimanfaatkan Hansi Flick. Moukoko punya kecepatan dan kualitas menggiring bola yang cukup baik layaknya Timo Werner.
Musim ini Moukoko sudah mencetak empat gol dan enam assist bagi Borussia Dortmund. Usianya yang masih 17 tahun bisa menjadi pertimbangan Hansi Flick untuk mengasah mental striker masa depan Jerman ini.
Terlebih lagi Moukoko sempat bersinar bersama timnas Jerman U-21 dengan berhasil meraih gelar Piala Eropa U-21. Moukoko berhasil mencetak enam gol dari lima laga yang dimainkan.
Sumber: Transfermarkt, Whoscored, dan ESPN
Penulis: Ahmad Daerobby
Advertisement
Berita Terkait
LATEST UPDATE
-
Bola Indonesia 21 Januari 2026 19:17 -
Olahraga Lain-Lain 21 Januari 2026 18:57 -
Otomotif 21 Januari 2026 18:54 -
Otomotif 21 Januari 2026 18:51 -
Bola Indonesia 21 Januari 2026 18:45 -
Bola Indonesia 21 Januari 2026 18:32
BERITA LAINNYA
-
piala dunia 21 Januari 2026 14:02 -
piala dunia 19 Januari 2026 23:50 -
piala dunia 19 Januari 2026 13:01 -
piala dunia 19 Januari 2026 09:20 -
piala dunia 9 Januari 2026 17:58 -
piala dunia 3 Januari 2026 00:49
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...














:strip_icc()/kly-media-production/medias/5476549/original/066831900_1768790747-1.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479924/original/058776200_1768996184-black_box_pesawat_ATR_42-500_berhasil_ditemukan.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479400/original/088382900_1768977432-IMG_6942.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479848/original/099263500_1768993318-Wakil_Bupati_Pati_Chandra.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4843315/original/041301600_1716764000-20240526_123544.jpg)
