
Bola.net - Jose Mourinho punya ikatan yang kuat dengan Inggris dan italia. Oleh karenanya, ia berharap kedua negara itu bisa bertatap muka dalam laga final Euro 2020 nanti.
Sebagai salah satu nahkoda terbaik di dunia, Mourinho sudah malang melintang menukangi banyak klub hebat. Italia dan Inggris merupakan dua negara yang paling sering ia singgahi semasa karirnya sebagai pelatih.
Bisa dibilang, Mourinho merasakan kesuksesan kedua negara itu. Ia pernah mengangkat berbagai macam gelar bergengsi bersama Inter Milan, Chelsea, dan Manchester United. Dan mulai musim depan, ia akan kembali berkiprah di Serie A.
Tidak heran kalau dirinya punya ikatan yang cukup kuat dengan kedua negara tersebut selain kampung halamannya, Portugal. Dan dengan tersingkirnya Portugal dari Euro 2020, Mourinho kini berharap bisa melihat Italia dan Inggris bertemu di babak final.
Scroll ke bawah unutk membaca informasi selengkapnya.
Merasa Terhubung dengan Italia
Italia dan Inggris terpisahkan oleh bagan pohon turnamen fase gugur. Oleh karenanya, kedua negara tersebut takkan bertatap muka sampai babak final nanti.
Tentunya, babak final baru bisa dicapai kalau Italia dan Inggris mampu mengalahkan lawan-lawannya di dua fase sebelumnya. Italia akan bertemu Belgia di perempat final, sementara inggris masih menunggu hasil antara Swedia melawan Ukraina.
"Saya merasa terhubung dengan Italia karena, sebagai pelatih Roma, saya punya pemain di timnas itu. Saya mendoakan yang terbaik buat Leonardo Spinazzola yang bermain sangat apik dan Bryan Cristante," tulis Mourinho di kolom khusus The Times.
Berharap Final Italia vs Inggris Kejadian
Italia tampil mengesankan dan baru kebobolan sekali selama pagelaran Euro 2020 berlangsung. Begitu juga dengan Inggris yang berhasil menyingkirkan Jerman di babak 16 besar dengan skor 2-0 pada hari Selasa (29/6/2021).
Mourinho berharap kedua negara ini bisa terus melaju hingga ke final. Itu akan menjadi skenario terbaik untuknya. Untuk pemenangnya, pria berumur 58 tahun tersebut menjagokan the Three Lions.
"Italia melawan Inggris di babak final akan menjadi skenario yang sempurna, dan saya adalah fans Inggris sekarang. Saya ingin Harry Kane mengambil trofi itu dari tangan Aleksander Ceferin [presiden UEFA]," lanjutnya.
(The Times)
Baca Juga:
- Gagal Paham dengan Inggris yang Belum Juga Memainkan Jadon Sancho
- Jose Mourinho: Inggris vs Jerman Adalah Semifinal, Pemenangnya Akan ke Final Euro 2020!
- Battle of WAGs Euro 2020: Inggris vs Jerman
- 5 Pemain Kunci Jerman untuk Hadapi Inggris: Setelah Gosens dan Havertz, Siapa Lagi Ya?
- 5 Pemain Inggris yang Berpotensi Cetak Gol Lawan Jerman
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 21 Januari 2026 10:19Habis Dihajar MU, Terbitlah Bodo/Glimt: Apa Kata Pep Guardiola?
-
Liga Champions 21 Januari 2026 09:09 -
Liga Champions 21 Januari 2026 08:58 -
Liga Champions 21 Januari 2026 08:36 -
Liga Champions 21 Januari 2026 03:00
LATEST UPDATE
-
Lain Lain 21 Januari 2026 11:58 -
Liga Champions 21 Januari 2026 11:44 -
Tim Nasional 21 Januari 2026 11:40 -
Liga Champions 21 Januari 2026 11:36 -
Liga Champions 21 Januari 2026 11:34 -
Liga Inggris 21 Januari 2026 11:28
BERITA LAINNYA
-
piala eropa 13 November 2025 10:43 -
piala eropa 10 Oktober 2025 09:19 -
piala eropa 10 Oktober 2025 07:29 -
piala eropa 10 Oktober 2025 04:49 -
piala eropa 26 September 2025 13:01 -
piala eropa 10 September 2025 10:18
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479236/original/068802400_1768971895-WhatsApp_Image_2026-01-21_at_11.50.44.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/thumbnails/5479211/original/030628600_1768971055-inggris-dukung-rencana-prabowo-membangun-1-a52a3a.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479210/original/048749100_1768970947-135047.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/3276071/original/013936200_1603437779-word-stop-with-child-s-hand-dark-wall.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5448851/original/042624000_1766041640-Marc-Andre_ter_Stegen.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4081368/original/035536900_1657165361-Gaya_David_Beckham_saat_Nonton_Tenis_Wimbledon_2022-AP-1.jpg)
