
Bola.net - Bek sayap kanan Italia, Alessandro Florenzi mengklaim bahwa timnya kini bermain lebih menghibur di bawah asuhan Roberto Mancini.
Italia memang tampil impresif sejak ditangani Mancini. Gli Azzurri lolos ke putaran final EURO 2020 berkat catatan tak terkalahkan di babak kualifikasi.
Kini, Italia pun berpeluang besar melaju ke babak empat besar ajang UEFA Nations League, tentu jika mampu mengalahkan Bosnia-Herzegovina, Kamis (19/11/2020) dini hari WIB.
Penilaian Florenzi
Selama ini Italia selalu dikenal dengan gaya bermain yang lebih mengandalkan pertahanan dan cenderung membosankan. Namun, Florenzi menyebut kini timnya sudah berubah.
“Dari segi skuad, Italia ini mirip dengan level Euro 2016, meski mungkin gaya sepak bola kami sekarang lebih menghibur," ujar Florenzi dalam konferensi pers seperti dikutip Football Italia.
"Jadi kami mempertahankan soliditas dan menambahkan lebih banyak kreativitas," tambah pemain yang kini memperkuat PSG tersebut.
Ambisi Italia
Lebih lanjut, Florenzi pun menegaskan ambisi mereka untuk lolos ke babak empat besar UEFA Nations League dengan mengalahkan Bosnia-Herzegovina.
“Kami harus mendapatkannya, karena ini bukanlah pertandingan yang mudah,” tutur Florenzi.
“Sangat penting bagi Italia untuk menganggap setiap pertandingan sebagai final, itulah yang diminta pelatih dari kami setiap hari. Kami tidak bisa dan tidak boleh membiarkan tingkat konsentrasi kami turun, terutama karena begitu berartinya laga ini bagi kami," tandasnya.
Sumber: Football Italia
Advertisement
Berita Terkait
-
Piala Dunia 25 Desember 2025 07:15Rahasia Gattuso Latih Italia: Akui 'Copy Paste' Taktik Marcello Lippi
-
Piala Dunia 19 Desember 2025 15:38Kode Keras Gattuso! 3 Nama Baru Masuk Radar Timnas Italia, Ada Wonderkid Milan
-
Piala Dunia 21 November 2025 13:57Gattuso Woles Ditanya Irlandia Utara, Tapi Murka Ditanya Soal Chiesa, Ada Apa?
-
Piala Dunia 21 November 2025 08:23Revolusi Kualifikasi Piala Dunia 2030: CONMEBOL Tiru Format UEFA Nations League?
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 20 Januari 2026 21:09 -
Liga Champions 20 Januari 2026 21:04 -
Liga Champions 20 Januari 2026 20:55 -
Liga Champions 20 Januari 2026 20:49 -
Liga Champions 20 Januari 2026 20:17 -
Bola Indonesia 20 Januari 2026 20:14
BERITA LAINNYA
-
piala eropa 13 November 2025 10:43 -
piala eropa 10 Oktober 2025 09:19 -
piala eropa 10 Oktober 2025 07:29 -
piala eropa 10 Oktober 2025 04:49 -
piala eropa 26 September 2025 13:01 -
piala eropa 10 September 2025 10:18
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478745/original/092374700_1768918121-Anggota_DPRD_Kudus_terbukti_judi.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4122595/original/078298900_1660371996-063_1414340675.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5317774/original/014808500_1755405615-IMG-20250817-WA0095.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5357559/original/067046200_1758532798-10.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478699/original/008256800_1768912854-WhatsApp_Image_2026-01-20_at_19.21.37.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478009/original/020523300_1768887815-pati6.jpg)
