Barcelona Bungkam Real Madrid di Final Piala Super Spanyol, Lamine Yamal dkk. Langsung Joget TikTok

Barcelona Bungkam Real Madrid di Final Piala Super Spanyol, Lamine Yamal dkk. Langsung Joget TikTok
Selebrasi Raphinha dan Lamine Yamal dalam laga Barcelona vs Real Madrid di final Piala Super Spanyol 2026, Senin (12/1/2026). (c) AP Photo/Altaf Qadri

Bola.net - Lamine Yamal dan sejumlah rekan setimnya merayakan kesuksesan Barcelona juara Piala Super Spanyol 2026 usai membungkam Real Madrid dengan cara unik, yakni berjoget di ruang ganti Stadion King Abdullah Sports City, Jeddah.

Barcelona sukses mengangkat trofi Piala Super Spanyol 2026 setelah menaklukkan sang rival abadi dengan skor tipis 3-2. Partai El Clasico ini berjalan sengit sejak menit awal, dipenuhi jual beli serangan, gol cepat, hingga drama di penghujung laga.

Kemenangan tersebut disambut euforia besar oleh para pemain Blaugrana. Di ruang ganti, skuad Barcelona merayakan keberhasilan mereka dengan penuh suka cita.

Tarian kemenangan dipimpin oleh para pemain muda seperti Lamine Yamal, Roony Bardghji, Alejandro Balde, dan Marc Casado, mencerminkan atmosfer solid dan kepercayaan diri tinggi di dalam tim asuhan Hansi Flick.

1 dari 2 halaman

Duel Ketat Sejak Babak Pertama

Duel Ketat Sejak Babak Pertama

Selebrasi pemain Barcelona merayakan gol Raphinha ke gawang Real Madrid di Piala Super Spanyol, 12 Januari 2026. (c) AP Photo/Altaf Qadri

Barcelona membuka keunggulan lebih dulu pada menit ke-36. Raphinha menjadi pencetak gol setelah memaksimalkan umpan cerdas dari Fermin Lopez. Gol ini memberi Barcelona kontrol permainan dan meningkatkan intensitas tekanan ke lini belakang Real Madrid.

Namun, Real Madrid tak tinggal diam. Los Blancos berhasil menyamakan kedudukan di masa injury time babak pertama, tepatnya menit ke-45+2, melalui Vinicius Junior. Gol tersebut lahir dari skema serangan cepat yang melibatkan Gonzalo Garcia, membuat skor kembali imbang.

Drama belum berakhir. Hanya dua menit berselang, Barcelona kembali unggul. Robert Lewandowski menunjukkan kelasnya sebagai striker elite dengan penyelesaian tenang usai menerima terobosan akurat dari Pedri. Bola melambung melewati kiper dan bersarang ke gawang lewat sentuhan tiang.

Namun Real Madrid kembali membalas. Di menit ke-45+6, Gonzalo Garcia mencatatkan namanya di papan skor untuk menyamakan kedudukan menjadi 2-2 sekaligus menutup babak pertama dengan tensi tinggi.

2 dari 2 halaman

Raphinha Jadi Pembeda, Barcelona Bertahan dengan 10 Pemain

Raphinha Jadi Pembeda, Barcelona Bertahan dengan 10 Pemain

Para pemain Barcelona merayakan kemenangan dalam laga final Piala Super Spanyol melawan Real Madrid di King Abdullah Sports City Stadium, Jeddah, 12 Januari 2026 (c) AP Photo/Altaf Qadri

Memasuki babak kedua, pertandingan berlangsung semakin terbuka. Kedua tim saling menekan demi gol penentu. Barcelona akhirnya menemukan momen krusial di menit ke-73. Raphinha kembali mencetak gol, melengkapi brace-nya sekaligus membawa Barcelona unggul 3-2.

Tekanan besar datang di masa tambahan waktu setelah Frenkie de Jong diganjar kartu merah pada menit ke-91. Bermain dengan sepuluh pemain, Barcelona dipaksa bertahan total menghadapi gempuran Real Madrid.

Meski demikian, disiplin pertahanan Barcelona mampu meredam semua upaya lawan. Hingga peluit panjang dibunyikan, skor 3-2 tetap bertahan dan memastikan Barcelona keluar sebagai juara.