
Bola.net - Barcelona mengonfirmasi striker Luis Suarez mengalami cedera pada betis kanannya. Hal tersebut dikonfirmasi Blaugrana melalui laman resminya pada Sabtu 17 Agustus 2019 sore WIB.
Striker asal Uruguay itu tampil sebagai starter saat Barcelona menghadapi Athletic Bilbao di San Mames, Sabtu (17/8/19) dini hari WIB. Namun, Suarez ditarik keluar pada menit ke-37 karena cedera.
Mantan pemain Liverpool itu digantikan digantikan oleh Rafinha. Keluarnya Suarez ternyata mengurangi ketajaman Barcelona di markas Athletic.
Alhasil, tim asuhan Ernesto Valverde itu dipaksa menyerah dengan skor 1-0 pada pekan pertama La Liga. Barca keok lewat gol tunggal Aritz Aduriz.
Pernyataan Barcelona
Barcelona masih belum memiliki kepastian mengenai jangka waktu pemulihan Suarez. Tetapi, mereka tentunya akan terus memantau kesehatan pemain berusia 33 tahun tersebut.
"Tes yang dilakukan pada Sabtu pagi mengkonfirmasi bahwa Luis Suarez mengalami cedera betis kanan," demikian pernyataan resmi Barcelona.
"Pemulihannya akan menentukan kembalinya dia bermain."
Laga Berikutnya
Barcelona akan menargetkan kemenangan di Jornada kedua La Liga musim ini.
Mereka akan berhadapan dengan Real Betis di Camp Nou pada tanggal 26 Agustus mendatang.
Sumber: FC Barcelona
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 21 Januari 2026 13:42Atalanta vs Bilbao: Ederson Minta La Dea Berikan 110 Persen!
-
Liga Spanyol 21 Januari 2026 12:17 -
Liga Spanyol 21 Januari 2026 11:07Ingin Cetak Sejarah Baru, Vinicius Junior Pastikan akan Bertahan di Real Madrid!
LATEST UPDATE
-
Bola Indonesia 21 Januari 2026 17:23 -
Liga Champions 21 Januari 2026 16:59 -
Olahraga Lain-Lain 21 Januari 2026 16:42 -
Liga Champions 21 Januari 2026 16:38 -
Liga Champions 21 Januari 2026 16:31 -
Liga Champions 21 Januari 2026 16:09
MOST VIEWED
- Usai Cabut dari Real Madrid, Tujuan Xabi Alonso Berikutnya Terungkap
- Barcelona Kantongi 2 Calon Pelatih Pengganti Hansi Flick, Salah Satunya Arteta
- Hasil Real Sociedad vs Barcelona: Berakhirnya Rentetan Kemenangan Blaugrana
- Sudah Nyaman di Leipzig, Jurgen Klopp Akhirnya Tutup Spekulasi Kepindahannya ke Real Madrid
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...

















:strip_icc()/kly-media-production/medias/2324058/original/029514300_1533785565-508390.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479752/original/002740200_1768988813-2d8a8ac0-e1a1-497e-941e-a229e99a393a.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478844/original/040720200_1768943914-BodoGlimt_vs_Man_City_lagi.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479692/original/057742100_1768986387-Juru_Bicara_KPK_Budi_Prasetyo.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479735/original/039501900_1768987850-Kades_di_Sragen_mandi_lumpur.webp)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478841/original/029387100_1768943182-AP26020727701192.jpg)

