
Bola.net - Barcelona masih harus menghadapi sembilan pertandingan sisa di La Liga musim ini. Sebagai pemuncak klasemen sementara, Barca bakal jadi juara jika berhasil memenangi semua pertandingan tersebut.
Kendati demikian, bos Barca, Quique Setien, tidak terlalu yakin timnya bisa memenangi semua pertandingan sisa tersebut. Dia tahu memetik sembilan kemenangan beruntun tidaklah mudah.
Jadwal pertandingan Barca memang tidak bisa dibilang mudah. Mereka masih harus menghadapi Sevilla, Athletic Bilbao, dan Atletico Madrid. Tiga tim ini bisa jadi batu sandungan jika Barca tidak tampil sempurna.
Setien memahami ancaman tersebut. Apa katanya? Scroll ke bawah ya, Bolaneters!
Misi Raih 27 Poin
Mengutip Marca, memetik sembilan kemenangan beruntun tidaklah mudah, bahkan untuk tim sekuat Barca. Setien tahu timnya sudah tampil cukup baik pada dua pertandingan terakhir, tapi bukan berarti mereka bisa tampil sempurna sampai akhir musim nanti.
"Saya kira itu tidak mungkin, meski tim saya mampu melakukannya," ungkap Setien ketika ditanya apakah timnya bisa meraup total 27 poin yang tersedia.
"Faktanya adalah kami telah memenangi dua pertandingan setelah musim dilanjutkan kembali, dengan enam gol dan tanpa kebobolan."
"Itu bagus dan lebih baik dari tim-tim lain, tapi tetaplah sulit meraih semua poin yang tersedia. Sulit, tapi mungkin," imbuhnya.
Asa di Liga Champions
Selain fokus menuntaskan La Liga, Barca juga masih menyimpan mimpi menjuarai Liga Champions musim ini. UEFA baru saja mengumumkan bakal mengubah format perempat final jadi satu leg dan bakal dimainkan di tempat netral pada Agustus nanti.
"Saya kira perubahan itu lebih buruk, tapi untuk semua tim, tidak hanha untuk Barcelona. Dengan dua leg, Anda bisa memperbaiki kesalahan," sambung Setien.
"Tapi inilah keputusan UEFA dan kami harus menyesuaikan diri. Ada banyak situasi baru, ini hanya salah satunya," tutupnya.
Sumber: Marca
Baca ini juga ya!
- Pupuskan Harapan Barcelona dan PSG, Theo Hernandez Tegaskan Bertahan di AC Milan
- Bayern Munchen Bakal Lepas David Alaba, Real Madrid dan Barcelona Siaga Satu
- Sevilla, Mampu Menjegal Barcelona Barcelona atau Lumbung Gol Lionel Messi?
- 5 Pemain yang Pernah Membela Sevilla dan Barcelona
- Ketika Quique Setien Membuka Pintu untuk Bakat Muda La Masia, Fondasi Masa Depan Barcelona?
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 20 Januari 2026 12:11Conte Puji Hojlund Setinggi Langit, Tapi Emosi Jiwa Soal Jadwal Liga Champions
-
Liga Champions 20 Januari 2026 11:17Ingat 2 Trofi UCL! Arbeloa Semprot Fans Madrid yang Hobi Cemooh Vinicius Jr
LATEST UPDATE
-
Otomotif 20 Januari 2026 13:11 -
Bola Indonesia 20 Januari 2026 12:30 -
Otomotif 20 Januari 2026 12:16 -
Liga Champions 20 Januari 2026 12:11 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 12:09 -
Liga Champions 20 Januari 2026 12:06
MOST VIEWED
- Hasil Real Sociedad vs Barcelona: Berakhirnya Rentetan Kemenangan Blaugrana
- Kritik untuk Vinicius Junior: Perilakunya Menyimpang dari Nilai Historis Real Madrid
- Xabi Alonso Dipecat Real Madrid, Klub Bundesliga Bergerak Mendekati
- Taktik Arbeloa Hadirkan Solusi untuk Masalah Lama di Lini Tengah Real Madrid
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...

















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478056/original/027625600_1768890018-WhatsApp_Image_2026-01-20_at_13.13.51.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478049/original/035383700_1768889559-000_346Y7L3.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477922/original/001088200_1768885630-MV5BZWEyNTRmYjMtY2E3OC00OWRjLWFiZjgtNGYzNDY0NDk1YjkxXkEyXkFqcGc_._V1_.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478013/original/077005300_1768888136-1.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477537/original/011360900_1768839722-7.jpg)

