
Bola.net - Manajer Real Madrid, Carlo Ancelotti mengomentari spekulasi mengenai aktivitas transfer timnya di musim dingin ini. Ia memastikan bahwa timnya tidak akan belanja pemain baru dalam waktu dekat.
Seperti yang sudah diketahui, performa Real Madrid belakangan ini lagi kurang oke. Alhasil beredar rumor bahwa Real Madrid bakal memperkuat tim mereka dalam waktu dekat ini.
Selain itu ada beberapa pemain Real Madrid yang diincar klub lain. Alhasil mulai banyak rumor menyangkut Real Madrid jelang penutupan bursa transfer musim dingin ini.
Baru-baru ini, Carlo Ancelotti mengklarifikasi semua kabar yang beredar. Ia memastikan tidak ada aktivitas jual beli pemain lagi di kubu Real Madrid.
Simak situasi transfer Real Madrid selengkapnya di bawah ini.
Selesai Duluan
Carlo Ancelotti baru-baru ini ditanyai mengenai apakah Real Madrid akan mendatangkan pemain baru di deadline day.
Ia memastikan Real Madrid sudah selesai di bursa transfer kali ini sehingga ia memastikan timnya tidak akan belanja pemain lagi.
"Saya bisa pastikan bahwa kami sudah selesai di bursa transfer kali ini," ujar Ancelotti yang dikutip Fabrizio Romano.
Tidak Ada Pergerakan
Ancelotti juga menegaskan bahwa tidak ada pemain baru yang akan bergabung di deadline day bursa transfer musim dingin ini.
Ia juga memastikan tidak ada pemain Real Madrid yang akan pindah ke klub lain di tanggal 31 Januari 2023 nanti.
"Tidak ada yang akan pergi dan tidak akan ada yang datang ke klub kami. Tidak ada apapun yang akan terjadi di bursa transfer Januari ini," ia menandaskan.
Rekrut Satu Pemain
Di musim dingin ini, Real Madrid sebenarnya membuat satu perekrutan pemain. Mereka berhasil mengamankan jasa Endrick dari Palmeiras.
Namun striker belia itu baru akan bergabung dengan skuat Los Blancos pada tahun 2024 mendatang.
Klasemen La Liga
(Fabrizio Romano)
Baca Juga:
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 21 Januari 2026 09:47Dari Cemooh ke Pesta Gol: Malam Kebangkitan Real Madrid di Liga Champions
-
Liga Champions 21 Januari 2026 08:57Jadwal Liga Champions Pekan Ini Live di SCTV, 20-22 Januari 2026
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 21 Januari 2026 10:14 -
Liga Champions 21 Januari 2026 10:10 -
Liga Champions 21 Januari 2026 10:05 -
Liga Champions 21 Januari 2026 10:04 -
Bola Indonesia 21 Januari 2026 09:56 -
Liga Champions 21 Januari 2026 09:47
MOST VIEWED
- Usai Cabut dari Real Madrid, Tujuan Xabi Alonso Berikutnya Terungkap
- Barcelona Kantongi 2 Calon Pelatih Pengganti Hansi Flick, Salah Satunya Arteta
- Hasil Real Sociedad vs Barcelona: Berakhirnya Rentetan Kemenangan Blaugrana
- Sudah Nyaman di Leipzig, Jurgen Klopp Akhirnya Tutup Spekulasi Kepindahannya ke Real Madrid
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...
















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5476882/original/013946900_1768801694-122428.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478006/original/000390800_1768887810-pati2.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/3274952/original/072089200_1603351856-20201022-Aksi-Tolak-UU-Omnibus-Law-6.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5383964/original/082146600_1760706112-Mensesneg_Prasetyo_Hadi.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478700/original/061728400_1768912854-WhatsApp_Image_2026-01-20_at_19.21.38.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478812/original/086450500_1768927581-3.jpg)

