
Bola.net - Legenda Barcelona, Hristo Stoichkov, kesal bukan kepalang dengan langkah direksi klub. Sebab, dia melihat mereka tengah berupaya untuk menistakan nama besar sang megabintang Lionel Messi.
Hubungan Barcelona dan Lionel Messi kini memburuk. Beberapa waktu lalu, pemain 33 tahun telah mengirim utusan untuk meminta Barcelona memutus kontraknya yang berakhir pada 2021.
Keputusan Lionel Messi itu adalah bentuk kecewanya pada langkah klub. Bukan hanya soal kekalahan 8-2 atas Bayern Munchen, tetapi juga soal visi klub yang tidak lagi sama dengan peraih enam gelar Ballon d'Or itu.
Lionel Messi tidak cukup senang dengan proyek yang dibangun Ronald Koeman. Apalagi, pria asal Belanda itu tidak akan memberi hak istimewa pada Messi dan tidak bisa menjelaskan rencana di bursa transfer.
Barcelona Menendang Messi dari Belakang
Hristo Stoichkov melihat bahwa ada upaya untuk merusak nama besar Lionel Messi di balik semua hal yang kini terjadi. Pria asal Bulgaria itu menuding direksi klub tengah melakukan hal-hal yang buruk kepada Lionel Messi.
"Kami menghapus mitos, kami juga menendang dari belakang pemain terbaik dalam sejarah klub," kata Hristo Stoichkov dikutip dari Goal International.
"Barcelona menistakan nama Lionel Messi, kharismanya. Saya adalah socio [anggota klub], jadi itulah mengapa saya bilang kami sedang menistakannya," tambah Hristo Stoichkov.
Hristo Stoichkov kecewa dengan sikap direksi klub. Dia menilai ada upaya untuk mengadu antara Lionel Messi atau pemain dan fans. Bahkan, direksi dinilai membayar media untuk membuat situasi makin panas.
"Itu menyedihkan," sambungnya.
Bukan Hal Baru
Hristo Stoichkov menyebut jika sikap 'aneh' direksi klub bukan hal baru. Sejak lama mereka selalu berupaya menyingkirkan pemain dengan pengaruh besar dari klub dengan cara yang buruk, termasuk Hristo Stoichkov.
"Saya tidak tahu mengapa kami, para pemain yang telah membuat sejarah di Barcelona, selalu ditendang melalui pintu belakang. Mereka pikir kami akan mengganggu mereka karena kami ingin mengambil jabatan presiden dari mereka atau sesuatu seperti itu," kata Hristo Stoichkov.
"Saya tidak tahu apa yang terlintas dalam pikiran mereka," tutup Hristo Stoichkov.
Sumber: Goal International
Baca Ini Juga:
- Messi Out: Ketika Presiden Barcelona Melontarkan Kalimat yang Sekarang Dia Sesali
- Pernah Berseberangan, Eks Real Madrid Ini Bisa Pahami Perasaan Messi Sekarang
- Lionel Messi Masih Ajaib, Jalan ke Man City Terbuka Lebar
- Dream Team PSG 2021: Satukan Ronaldo, Messi, Mbappe, Neymar dan Dilatih Guardiola
- Messi Punya Kenangan yang Indah Bersama Guardiola, Reuni di Manchester City?
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 20 Januari 2026 17:00 -
Liga Spanyol 20 Januari 2026 16:45Marc-Andre ter Stegen Absen dari Barcelona, Segera Jalani Tes Medis di Girona
-
Liga Champions 20 Januari 2026 16:26Daftar Pemain Barcelona untuk Laga Liga Champions Kontra Slavia Praha
-
Liga Spanyol 20 Januari 2026 16:01Mantan Pemain Real Madrid Sebut Vinicius Bisa Bangkit dengan Cara Ini
LATEST UPDATE
-
Bola Indonesia 20 Januari 2026 17:29 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 17:11 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 17:03 -
Liga Champions 20 Januari 2026 17:00 -
Otomotif 20 Januari 2026 16:51 -
Bolatainment 20 Januari 2026 16:50
MOST VIEWED
- Hasil Real Sociedad vs Barcelona: Berakhirnya Rentetan Kemenangan Blaugrana
- Kritik untuk Vinicius Junior: Perilakunya Menyimpang dari Nilai Historis Real Madrid
- Xabi Alonso Dipecat Real Madrid, Klub Bundesliga Bergerak Mendekati
- Taktik Arbeloa Hadirkan Solusi untuk Masalah Lama di Lini Tengah Real Madrid
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478552/original/017456800_1768904588-Potongan_video_proses_pencarian_korban_pesawat_jatuh.png)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4873066/original/047832700_1719213109-Screenshot_20240624_123333_YouTube.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478486/original/020318500_1768903480-WhatsApp_Image_2026-01-20_at_16.53.09.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478382/original/073050900_1768899671-000_1BH95K.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478423/original/1377-Wakil_Menteri_Kelautan_dan_Perikanan_Laksamana_TNI__Purn__Didit_Herdiawan_menemui_keluarga_tiga_pegawai_Kementerian_Kelautan_dan_Perikanan__KKP__yang_menjadi_korban_kecelakaan_pesawat_IAT_ATR.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5476057/original/059970900_1768709189-dro.jpg)

