
Bola.net - Bintang Barcelona, Lionel Messi dikabarkan menyiapkan rencana reuni dengan eks rekannya yang kini memperkuat Atletico Madrid, Luis Suarez di Inter Miami.
Kontrak Messi bersama Barcelona bakal berakhir pada penghujung musim ini. Hingga kini belum ada kesepakatan kontrak baru yang tercapai antara kedua belah pihak.
Musim panas kemarin, Messi sejatinya sudah mengajukan permintaan untuk hengkang. Namun, manajemen Barca bersikukuh mempertahankan bintang asal Argentina tersebut.
Rencana Messi dan Suarez
Kini seperti dilansir Radio Catalunya, Messi diklaim mengajak Suarez untuk bereuni menjadi rekan setim. Namun, reuni ini tak bakal terjadi di Barca, melainkan di Inter Miami.
Baru-baru ini Messi memang mengungkapkan keinginan dirinya untuk melanjutkan karier di kompetisi Major League Soccer (MLS) Amerika Serikat jika meninggalkan Barca.
Meski demikian, reuni ini rencananya baru akan dilakukan pada 2022 mendatang, ketika kontrak Suarez bersama Atletico Madrid berakhir.
Messi Rindukan Suarez
Meski sudah tak lagi menjadi rekan setim, Messi dan Suarez tetap menjalin hubungan dekat. Keduanya masih sering mengobrol lewat aplikasi pesan dan video instan.
Messi sendiri secara terang-terangan melontarkan kritik pedas terhadap klubnya sendiri atas cara mereka memperlakukan Suarez hingga hengkang pada musim panas kemarin.
"Saya tidak suka cara dia pergi. Saya tidak berpikir dia pantas pergi seperti itu. Dia pergi secara gratis ke tim yang berjuang untuk hal yang sama seperti Barcelona," tukas Messi.
Sumber: Radio Catalunya
Advertisement
Berita Terkait
LATEST UPDATE
-
Tenis 21 Oktober 2025 13:13
-
Liga Champions 21 Oktober 2025 13:10
-
Liga Inggris 21 Oktober 2025 12:52
-
Liga Inggris 21 Oktober 2025 12:43
-
Liga Champions 21 Oktober 2025 12:07
-
Bola Indonesia 21 Oktober 2025 12:05
MOST VIEWED
- Hasil Getafe vs Real Madrid: Tuan Rumah 2 Kartu Merah, Mbappe Tentukan Kemenangan
- Hasil Barcelona vs Girona: Drama Kartu Merah Hansi Flick dan Gol Ronald Araujo Warnai Kemenangan Los Cules
- Lamine Yamal Berhenti Tanda Tangan untuk Fans Barcelona, Ada Masalah Apa?
- Tak Bisa Berhenti Cetak Gol, Musim Ini Memang Musimnya Kylian Mbappe!
HIGHLIGHT
- 9 Pemain yang Pernah Disarankan Ralf Rangnick untu...
- Manchester United Terpuruk, 4 Eks Pemainnya Malah ...
- 5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan ...
- 7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selama...
- 4 Pelatih Paling Cepat Capai 250 Kemenangan di Pre...
- 9 Bek Tengah Incaran Liverpool di Bursa Transfer 2...
- 10 Transfer Termahal Dalam Sejarah AC Milan: Dari ...