
Bola.net - - Laga melawan Borussia Dortmund menyisakan cerita kurang menyenangkan bagi Real Madrid. Sebab, pada laga ini pemain belakang Raphael Varane mengalami cedera dan harus absen di beberapa laga.
Varane tampil sebagai pemain inti saat Madrid menjamu Dortmund di Santiago Bernabeu, Kamis (7/12) dini hari WIB. Pemain asal mengalami cedera saat laga memasuki menit ke-38 dan kemudian diganti oleh Marco Ansensio.
Cedera Varane tentu saja membuat opsi di lini belakang Madrid kian menipis. Sebab, sebelumnya sudah ada nama Jesus Vallejo yang mengalami cedera. Tapi, pelatih Madrid, Zinedine Zidane mengaku punya rencana lain.
Zidane siap membuat kejutan dengan memainkan Marcos Llorente sebagai bek tengah. Padahal, pemain berusia 22 tahun ini biasanya bermain sebagai gelandang.
Marcos Llorente
"Bagaimanapun, kami tidak bisa memainkan Varane pada hari Sabtu [lawan Sevilla]. Vallejo? Saya tidak melihat dia punya masalah tapi kami tetap harus melihat kondisinya lebih dulu," kata Zidane dikutip dari Marca.
"Kami akan mencari solusi untuk kondisi ini. Llorente pernah bermain sebagai bek tengah, jadi kami akan lihat seperti apa nanti," sambung pelatih asal Prancis.
Zidane sendiri cukup lega melihat kondisi Varane. Meskipun mengalami cedera, bek berusia 24 tahun tersebut tidak cedera parah. Pemeriksaan lebih lanjutkan akan segera dilakukan dan Zidane optimis bahwa hasilnya akan bagus untuk Madrid.
"Zidane membuat dirinya sendiri cedera dan kami akan melihat seperti apa kondisinya. Mereka [tim medis Madrid] akan melakukan scan pada hari Kamis pada Varane. Tapi optimis kondisinya baik," tutup Zidane.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 21 Januari 2026 03:34Hasil Bodo/Glimt vs Man City: Haaland Mandul, The Citizens Babak Belur
-
Liga Champions 21 Januari 2026 03:03 -
Liga Champions 21 Januari 2026 03:00 -
Liga Champions 21 Januari 2026 03:00 -
Liga Champions 21 Januari 2026 03:00
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 21 Januari 2026 03:34 -
Liga Champions 21 Januari 2026 03:03 -
Liga Champions 21 Januari 2026 03:00 -
Liga Champions 21 Januari 2026 03:00 -
Liga Champions 21 Januari 2026 03:00 -
Liga Champions 21 Januari 2026 03:00
MOST VIEWED
- Usai Cabut dari Real Madrid, Tujuan Xabi Alonso Berikutnya Terungkap
- Barcelona Kantongi 2 Calon Pelatih Pengganti Hansi Flick, Salah Satunya Arteta
- Hasil Real Sociedad vs Barcelona: Berakhirnya Rentetan Kemenangan Blaugrana
- Sudah Nyaman di Leipzig, Jurgen Klopp Akhirnya Tutup Spekulasi Kepindahannya ke Real Madrid
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...
















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478819/original/069986000_1768929823-WhatsApp_Image_2026-01-20_at_22.57.56.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5245626/original/048725100_1749372966-000_36Q889V.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5448851/original/042624000_1766041640-Marc-Andre_ter_Stegen.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478013/original/077005300_1768888136-1.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478745/original/092374700_1768918121-Anggota_DPRD_Kudus_terbukti_judi.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4122595/original/078298900_1660371996-063_1414340675.jpg)

