
Bola.net - - Pelatih Real Madrid, Zinedine Zidane memastikan akan tampil serius pada pertandingan di Piala Dunia Antarklub. Zidane akan berupaya keras untuk mengejar target menjadi juara.
Madrid berhak tampil di ajang Piala Dunia Antarklub karena menyandang status juara Liga Champions 2015/16.
Pada pertandingan pertama, Los Blancos akan berhadapan dengan Club America sebagai wakil dari zona Concacaf. Kedua tim berjumpa di babak semifinal yang akan digelar pada hari Kamis di Nissan Stadium, Yokohama, Jepang.
"Kami tahu betapa pentingnya kompetisi ini dan kami ingin mencoba untuk memenanginya. Kami sedikit kelelahan tapi kami siap untuk bermain," kata Zidane.
Tekad Zidane untuk menang sudah bulat. Apalagi setelah ia menyaksikan betapa antusias sambutan fans Madrid yang ada di Jepang. Pelatih asal Prancis ini merasa telah mendapatkan sambutan yang istimewa.
"Kami sudah mendapatkan sambutan yang luar biasa dari para fans. Kami berada di tempat yang sangat jauh dan kita jadi tidak bisa berbagi dengan mereka," terangnya.
"Kita harus berjuang untuk mencapai laga final," tandas mantan asisten pelatih Carlo Ancelotti ini.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Spanyol 20 Januari 2026 01:15Vinicius Dicemooh Fans Real Madrid, Kylian Mbappe tak Terima
-
Liga Inggris 19 Januari 2026 19:39Vinicius Jr ke Chelsea? Mantan Pemain The Blues Anggap Itu Sekadar Khayalan
-
Liga Spanyol 19 Januari 2026 19:11Real Sociedad vs Barcelona: Barca Keok, Fermin Lopez Tertawakan Keputusan Wasit
LATEST UPDATE
-
Liga Inggris 20 Januari 2026 03:29 -
Liga Champions 20 Januari 2026 03:03 -
Liga Champions 20 Januari 2026 03:02 -
Liga Champions 20 Januari 2026 03:01 -
Liga Champions 20 Januari 2026 03:00 -
Liga Champions 20 Januari 2026 03:00
MOST VIEWED
- Hasil Real Sociedad vs Barcelona: Berakhirnya Rentetan Kemenangan Blaugrana
- Kritik untuk Vinicius Junior: Perilakunya Menyimpang dari Nilai Historis Real Madrid
- Xabi Alonso Dipecat Real Madrid, Klub Bundesliga Bergerak Mendekati
- Taktik Arbeloa Hadirkan Solusi untuk Masalah Lama di Lini Tengah Real Madrid
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...

















:strip_icc()/kly-media-production/medias/4848901/original/076050200_1717138481-IMG20240531104427.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477505/original/010719300_1768833274-Prabowo_Mahasiswa_Papua.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477503/original/080786400_1768831286-Bocah_lima_tahun_asal_Sukabumi_jago_matematika.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477497/original/032473000_1768829852-Prabowo_Rapat.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477493/original/012138900_1768829400-Rektor_nonaktif_UNM_Karta_Jayadi.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477488/original/030082500_1768828543-Mapolres_Kudus.jpeg)

