
Bola.net - Fans sepak bola Indonesia tengah bersiap menyambut kedatangan Timnas Argentina bulan depan. Lionel Messi dkk. bakal meladeni tantangan Timnas Indonesia di ajang FIFA Matchday.
Argentina bakal melakukan tur Asia pada bulan depan. Tim berjulukan Albiceleste itu akan lebih dulu melawan Timnas Australia di Workers' Stadium, Beijing, China, pada 15 Juni 2023.
Empat hari berselang, Argentina yang berstatus juara Piala Dunia 2022 itu akan berduel dengan Timnas Indonesia di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta Pusat.
"Dengan sangat menyesal karena mereka juara dunia dan banyak pemain bintang, jadi memang ada pembatasan. Mohon dimaklumi," ujar Erick Thohir.
"Jadi tidak ada yang namanya coaching clinic, gala dinner, atau yang lain-lain. Jadi memang kami dituntut untuk mengapresiasi pertandingannya, bukan sampingannya."
Rilis Harga Tiket
PSSI baru saja merilis harga tiket Timnas Indonesia kontra Argentina di ruangan konferensi pers SUGBK pada Senin (29/5/2023). Termurah Rp600 ribu dan termahal Rp4,250 juta.
"Kalau kita punya standar tinggi misalnya tahun depan, kami sudah punya delapan agenda FIFA Matchday. Tujuh di antaranya untuk memperbaiki peringkat FIFA, satu partai besar," ucap Erick Thohir.
Pembelian tiket pada 5-6 Juni di website PSSI dan Tiketcom.
Naik Pamor
Erick Thohir menganggap bahwa uji coba Timnas Indonesia kontra Argentina sangat penting. Sebab, pamor tim berjulukan Skuad Garuda itu akan meningkat di mata dunia.
"Ini tentu akan membuat kepercayaan bahwa Indonesia pernah berkontak langsung dan diapresiasi oleh Federasi Sepak Bola Argentina," ungkap Erick Thohir.
"Mereka akan cross check benar tidak fasilitasnya bagus, tidak melalui tangan-tangan lain. Itu yang akan kami lakukan," tutur pria yang juga Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Ri tersebut.
FIFA Matchday
Argentina akan membawa hampir seluruh pemain terbaiknya kontra Timnas Indonesia, termasuk Lionel Messi, Enzo Fernandez, Angel Di Maria, Julian Alvarez, hingga Alexix Mac Allister.
Dalam tur ke Asia pada bulan depan, Argentina bakal lebih dulu berhadapan dengan Timnas Australia di Workers' Stadium, Beijing, China, pada 15 Juni 2023.
Sementara itu, Timnas Indonesia akan memulai persiapan pada 5 Juni 2023 untuk FIFA Matchday. Namun, Skuad Garuda bakal bentrok dengan Timnas Palestina lebih dulu.
Timnas Indonesia akan menjamu Palestina di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), Surabaya, pada 14 Juni 2023.
Disadur dari: Bola.com (Muhammad Adi Yaksa/Wiwig Prayugi) 29 Mei 2023
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Eropa UEFA 22 Oktober 2025 16:12
Cek Jadwal Aksi Pemain Indonesia di Liga Europa 2025/26: Tayang di Vidio
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 23 Oktober 2025 01:07
-
Liga Champions 23 Oktober 2025 01:06
-
Liga Champions 23 Oktober 2025 01:05
-
Liga Champions 23 Oktober 2025 01:04
-
Liga Champions 23 Oktober 2025 01:03
-
Liga Champions 23 Oktober 2025 01:02
BERITA LAINNYA
-
tim nasional 22 Oktober 2025 20:57
-
tim nasional 22 Oktober 2025 20:28
-
tim nasional 22 Oktober 2025 17:48
-
tim nasional 22 Oktober 2025 10:47
-
tim nasional 22 Oktober 2025 09:45
-
tim nasional 22 Oktober 2025 09:43
MOST VIEWED
- Update dari Sumardji soal Pelatih Baru Timnas Indonesia: Rumor Louis van Gaal Kemungkinan Tidak Benar
- Rumor Buyar, Louis van Gaal Bukan Pelatih Timnas Indonesia
- Kata-Kata Berkelas Indra Sjafri Usai Timnas Indonesia U-22 Masuk Grup C SEA Games 2025
- Karier Mees Hilgers di FC Twente Tamat: Tolak Kontrak Baru, Tak Akan Dimainkan, Diputuskan di Bursa Transfer Musim Dingin
HIGHLIGHT
- 9 Pemain yang Pernah Disarankan Ralf Rangnick untu...
- Manchester United Terpuruk, 4 Eks Pemainnya Malah ...
- 5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan ...
- 7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selama...
- 4 Pelatih Paling Cepat Capai 250 Kemenangan di Pre...
- 9 Bek Tengah Incaran Liverpool di Bursa Transfer 2...
- 10 Transfer Termahal Dalam Sejarah AC Milan: Dari ...