Besok! Minus Iwan Bule, Yunus Nusi dkk Terbang ke Singapura Dukung Timnas Indonesia di Piala AFF 202

Bola.net - Rombongan PSSI akan terbang ke Singapura pada Rabu (15/12/2021) besok. Mereka bakal mendukung perjuangan Timnas Indonesia di Piala AFF 2020.
Keberangkatan pengurus PSSI akan dipimpin oleh Yunus Nusi selaku Sekretaris Jenderal (Sekjen). Ketua Umum (Ketum) PSSI, Mochamad Iriawan tidak dapat bergabung karena fokus dengan babak delapan besar Liga 2 2021.
"Rencananya kami akan menuju Singapura pada 15 Desember 2021. Rencananya yang berangkat adalah saya dan beberapa anggota Komite Eksekutif (Exco) PSSI," ujar Yunus Nusi, saat dihubungi Bola.net
"Ketum sedang fokus ke persiapan delapan besar Liga 2 yang akan dihadiri penonton," katanya menambahkan.
Babak delapan besar Liga 2 2021 memang akan menjadi uji coba kehadiran penonton di stadion. Babak ini bakal digelar pada 15-23 Desember 2021 di Stadion Pakansari, Cibinong, Kabupaten Bogor, dan Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, Kabupaten Bekasi.
Baca halaman berikutnya ya Bolaneters.
Tonton Laga Timnas Indonesia Vs Vietnam
Yunus Nusi dan kawan-kawan akan menonton laga Timnas Indonesia versus Vietnam, di Bishan Stadium, Rabu (15/12), mulai pukul 19.30 WIB. Namun, ia belum dapat memastikan apakah bakal bertahan di Singapura untuk partai melawan Malaysia atau tidak.
"Sedang melihat perkembangan karena sepulang dari Singapura, harus karantina selama sepuluh hari," tutur Yunus Nusi.
"Di waktu yang bersamaan, ada delapan besar, semifinal, dan final Liga 2 di Bogor dan Bekasi," imbuhnya.
Jadwal Timnas Indonesia di Piala AFF 2020
9 Desember 2021
- Timnas Indonesia 4-2 Kamboja
- Bishan Stadium, Singapura.
12 Desember 2021
- Laos 1-5 Timnas Indonesia
- Bishan Stadium, Singapura.
15 Desember 2021
- Timnas Indonesia Vs Vietnam
- Bishan Stadium, Singapura.
19 Desember 2021
- Malaysia Vs Timnas Indonesia
- National Stadium, Singapura.
(Bola.net/Fitri Apriani)
Baca Artikel-artikel Menarik Lainnya:
- Jadwal Live Streaming Gratis Piala AFF 2020 di Vidio Hari Ini, Selasa 14 Desember 2021
- Piala AFF 2020: Pelatih Thailand Sesumbar Tidak Takut Jumpa Vietnam di Semifinal
- Optimisme Shin Tae-yong: Kami Yakin Timnas Indonesia Bisa Mengalahkan Vietnam
- Rekor Pertemuan Timnas Indonesia vs Vietnam di Piala AFF: Siapa Lebih Kuat?
- Jadwal Siaran Langsung Piala AFF 2020 di iNews TV Hari Ini, Selasa 14 Desember 2021
- Hadapi Vietnam, Timnas Indonesia Harus Dengar Wejangan dari Djadjang Nurdjaman
Advertisement
Berita Terkait
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 21 Oktober 2025 23:59
-
Liga Champions 21 Oktober 2025 23:12
-
Liga Champions 21 Oktober 2025 23:11
-
Liga Inggris 21 Oktober 2025 23:02
-
Liga Champions 21 Oktober 2025 22:50
-
Liga Champions 21 Oktober 2025 22:47
BERITA LAINNYA
-
tim nasional 21 Oktober 2025 20:50
-
tim nasional 21 Oktober 2025 20:04
-
tim nasional 21 Oktober 2025 19:59
-
tim nasional 21 Oktober 2025 19:36
-
tim nasional 21 Oktober 2025 19:27
-
tim nasional 21 Oktober 2025 19:22
MOST VIEWED
- Rumor Buyar, Louis van Gaal Bukan Pelatih Timnas Indonesia
- Kata-Kata Berkelas Indra Sjafri Usai Timnas Indonesia U-22 Masuk Grup C SEA Games 2025
- Hasil Undian Grup Cabor Sepak Bola SEA Games 2025: Timnas Indonesia U-22 Masuk Grup 'Mudah'?
- Hokky Caraka Merespons Lengsernya Patrick Kluivert dari Timnas Indonesia: Dia Orang Baik, tapi Tidak Sedang Hoki
HIGHLIGHT
- 9 Pemain yang Pernah Disarankan Ralf Rangnick untu...
- Manchester United Terpuruk, 4 Eks Pemainnya Malah ...
- 5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan ...
- 7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selama...
- 4 Pelatih Paling Cepat Capai 250 Kemenangan di Pre...
- 9 Bek Tengah Incaran Liverpool di Bursa Transfer 2...
- 10 Transfer Termahal Dalam Sejarah AC Milan: Dari ...