
Bola.net - Timnas Indonesia U-17 berpeluang lolos ke Piala Dunia U-17 2025 pada Senin (7/4/2025) malam WIB. Syaratnya, mereka harus meraih kemenangan atas Timnas Yaman U-17.
Laga ini akan berlangsung pada matchday kedua Grup C Piala Asia U-17 2025. Pertandingan digelar di Prince Abdullah Al-Faisal Stadium, Jeddah.
Dua tim teratas dari empat grup bakal melaju ke babak perempat final Piala Asia U-17 2025 sekaligus mendapatkan tiket ke Piala Dunia U-17 2025 yang akan digelar di Qatar pada 3-27 November 2025.
Saat ini, Timnas Indonesia U-17 berada di posisi kedua klasemen sementara Grup C Piala Asia U-17 2025. Tim berjulukan Garuda Asia itu mencatatkan tiga poin dari satu pertandingan.
Memulai Perjuangan dengan Kemenangan

Timnas Indonesia U-17 sebenarnya mempunyai nilai yang sama dengan Yaman U-17 yang bercokol di singgasana Grup C Piala Asia U-17 2025, namun kalah selisih gol.
Peringkat ketiga klasemen Grup C Piala Asia U-17 2025 diisi oleh Timnas Korea Selatan U-17 dengan nol poin dan juru kunci menjadi milik Timnas Afghanistan U-17 yang juga nihil angka.
Timnas Indonesia U-17 memulai perjuangannya di Grup C Piala Asia U-17 2025 dengan menaklukkan Korea Selatan U-17 1-0, sedangkan Yaman U-17 mengalahkan Afghanistan U-17 2-0.
Dalam partai kedua Grup C Piala Asia U-17 2025 lainnya pada Senin (7/4/2025), Afghanistan U-17 akan berhadapan dengan Korea Selatan U-17 di King Abdullah Sports City Hall Stadium, Jeddah.
Skenarionya

Menang atas Yaman U-17 artinya Timnas Indonesia U-17 akan membukukan enam poin, unggul tiga angka atas Yaman U-17. Garuda Asia bakal mengkudeta puncak klasemen Grup C Piala Asia U-17 2025.
Adapun, Korea Selatan U-17 diperkirakan bakal menang mudah atas Afghanistan U-17, yang membuat pasukan berjulukan Taeguk Warriors itu mengemas tiga poin, sama seperti Yaman U-17.
Di sisa satu laga Grup C Piala Asia U-17 2025, enam poin milik Timnas Indonesia U-17 sebenarnya bisa disamakan oleh Yaman U-17 atau Korea Selatan U-17, tapi Garuda Asia tetap unggul secara head to head.
Regulasi pemeringkatan penyisihan grup Piala Asia U-17 2025 memprioritaskan head to head, baru selisih gol, dan lalu produktivitas gol.
Jika Gagal Menang

Timnas Indonesia U-17 sudah unggul secara head to head atas Korea Selatan U-17, dan juga akan mengungguli Yaman U-17 jika meraih kemenangan.
Dalam laga terakhir Grup C Piala Asia U-17 2025 pada 10 April 2025, Timnas Indonesia U-17 bakal melawan Afghanistan U-17, sedangkan Korea Selatan U-17 dan Yaman U-17 akan berduel untuk memperebutkan posisi runner-up sekaligus tiket terakhir ke Piala Dunia U-17 2025.
Namun, bila Timnas Indonesia U-17 bermain imbang atau kalah dari Yaman U-17, maka nasib Garuda Asia dapat ditentukan dalam matchday ketiga Grup C Piala Asia U-17 2025.
Disadur dari: Bola.com (Muhammad Adi Yaksa, Hendry Wibowo) 6 April 2025
Advertisement
Berita Terkait
-
Bola Indonesia 15 Januari 2026 19:18BRI Super League: Persita Tangerang yang Rendah Hati, tapi Ambisius
-
Bola Indonesia 15 Januari 2026 18:59BRI Super League: Dilepas Arema FC, Yann Motta Percaya Rencana Tuhan
-
Bola Indonesia 15 Januari 2026 18:54BRI Super League: Pemain Asing Baru Arema FC Adalah Teman Lama Vinicius Junior
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 21 Januari 2026 02:33 -
Liga Champions 21 Januari 2026 02:13 -
Liga Champions 21 Januari 2026 00:58 -
Liga Champions 21 Januari 2026 00:36 -
Liga Champions 21 Januari 2026 00:22 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 23:19
BERITA LAINNYA
-
tim nasional 20 Januari 2026 22:26 -
tim nasional 20 Januari 2026 16:39 -
tim nasional 20 Januari 2026 14:49 -
tim nasional 20 Januari 2026 09:13 -
tim nasional 20 Januari 2026 09:10 -
tim nasional 20 Januari 2026 09:09
MOST VIEWED
- Yang Unik dari Piala AFF 2026: Durasi Turnamen Rasa Piala Dunia, Padahal Cuma 10 Tim
- RESMI! Timnas Indonesia Melawan Bulgaria, Kepulauan Solomon, dan St Kitts Nevis di FIFA Series Maret 2026
- Kabar 4 Pemain Timnas Indonesia di Thailand: Asnawi Mangkualam Kena Kartu Merah Lagi, Pratama Arhan Comeback
- Ajax Pastikan Jordi Cruyff Tetap Jadi Penasihat Teknis di PSSI Walau Sudah Teken Kontrak Sebagai Direktur Teknik
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...

















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5245626/original/048725100_1749372966-000_36Q889V.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5448851/original/042624000_1766041640-Marc-Andre_ter_Stegen.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478013/original/077005300_1768888136-1.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478745/original/092374700_1768918121-Anggota_DPRD_Kudus_terbukti_judi.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4122595/original/078298900_1660371996-063_1414340675.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5317774/original/014808500_1755405615-IMG-20250817-WA0095.jpg)

