
Bola.net - Pelatih Timnas Singapura, Tatsuma Yoshida tidak terlalu kecewa dengan hasil imbang kontra Timnas Indonesia. Dia justru memuji perlawanan yang ditampilkan anak asuhnya.
Singapura ditahan Timnas Indonesia dengan skor 1-1 pada leg pertama semifinal Piala AFF 2020. Pertandingan berlangsung di National Stadium, Singapura, Rabu (22/12/2021) malam.
”Hasil ini tidak terlalu bagus, tetapi juga tidak terlalu buruk bagi kami,” katanya dalam sesi jumpa pers virtual usia laga.
Dia mengatakan bahwa anak asuhnya sempat demam panggung karena tampil di depan pendukungnya. Meski dia tak menampik kualitas Indonesia lebih baik.
”Indonesia memiliki kualitas lebih tinggi dari yang diharapkan, tetapi saya juga percaya pada tim saya,” jelasnya.
”Mungkin beberapa pemain gugup pada awalnya bermain di kandang dalam pertandingan besar,” tegas pelatih asal Jepang itu.
Scroll ke bawah untuk informasi selengkapnya ya Bolaneters!
Main Lebih Tenang
Lebih lanjut, kata Yoshida, di babak kedua, dirinya mencoba untuk menurunkan tempo permainan. Itu yang membuat Singapura bisa memberi perlawanan dan menyamakan kedudukan.
”Kami memasuki pertandingan dengan terburu-buru, terlalu banyak momen yang kurang tenang,” dia menambahkan.
”Saya mengatakan kepada para pemain untuk memperlambat,” terang juru taktik 47 tahun tersebut.
Masuknya Shawal Anuar juga dinilai berpengaruh terhadap permainan Singapura. Pemain tersebut membuat lini tengah menjadi lebih cair dengan kemampuan distribusi bola yang bagus.
Optimistis
Lebih lanjut, atas hasil imbang tersebut, Yoshida berkeyakinan bahwa Singapura masih berpeluang untuk lolos ke final. Dia mengatakan para pemain punya kualitas untuk mewujudkannya.
”Saya sangat yakin dengan para pemain, mereka memiliki kemampuan yang lebih baik dari yang saya harapkan,” jelasnya.
Dia tak menampik bahwa faktor fisik dan psikologis akan menjadi tantangan timnya dengan jadwal recovery yang mepet. Tetapi dia bertekad untuk menyiapkan tim dengan baik.
”Kami siap untuk memberikan pemulihan terbaik kepada pemain,” tandasnya.
(Mustopa Elabdy/Bola.net)
Jangan lewatkan ini Bolaneters!
Advertisement
Berita Terkait
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 21 Oktober 2025 18:09
-
Liga Champions 21 Oktober 2025 17:44
-
Bola Indonesia 21 Oktober 2025 17:38
-
Liga Champions 21 Oktober 2025 17:33
-
Liga Champions 21 Oktober 2025 17:01
-
Tim Nasional 21 Oktober 2025 16:53
BERITA LAINNYA
-
tim nasional 21 Oktober 2025 16:53
-
tim nasional 21 Oktober 2025 16:01
-
tim nasional 21 Oktober 2025 14:12
-
tim nasional 21 Oktober 2025 10:12
-
tim nasional 21 Oktober 2025 10:10
-
tim nasional 21 Oktober 2025 09:01
MOST VIEWED
- Rumor Buyar, Louis van Gaal Bukan Pelatih Timnas Indonesia
- Kata-Kata Berkelas Indra Sjafri Usai Timnas Indonesia U-22 Masuk Grup C SEA Games 2025
- Hasil Undian Grup Cabor Sepak Bola SEA Games 2025: Timnas Indonesia U-22 Masuk Grup 'Mudah'?
- Hokky Caraka Merespons Lengsernya Patrick Kluivert dari Timnas Indonesia: Dia Orang Baik, tapi Tidak Sedang Hoki
HIGHLIGHT
- 9 Pemain yang Pernah Disarankan Ralf Rangnick untu...
- Manchester United Terpuruk, 4 Eks Pemainnya Malah ...
- 5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan ...
- 7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selama...
- 4 Pelatih Paling Cepat Capai 250 Kemenangan di Pre...
- 9 Bek Tengah Incaran Liverpool di Bursa Transfer 2...
- 10 Transfer Termahal Dalam Sejarah AC Milan: Dari ...