Erick Thohir Buka-bukaan tentang Permintaan Ibu Welber Jardim: Kepentingan Timnas Indonesia U-20 Lebih Penting dari Individu

Bola.net - Ketua Umum (Ketum) PSSI, Erick Thohir buka-bukaan tentang permintaan dari ibu Welber Jardim. Pria yang juga menjabat sebagai Menteri BUMN ini mementingkan kepentingan Timnas Indonesia U-20 daripada individu.
Welber Jardim adalah bek Timnas Indonesia U-20 yang bermain di Sao Paulo U-17. Ibunya, Lielyana Halim sempat ingin berbicara dengan Erick Thohir.
"Saya rasa isu daripada Welber Jardim adalah isu individu yang menjadi bagian kepentingan tim secara menyeluruh," ujar Erick Thohir.
"Artinya apa, kepentingan tim lebih utama dibandingkan kebutuhan individu.
Nah selama kita bisa bicara untuk kepentingan tim, tidak bicara kepentingan individu, ya tentu kita harus berikan yang terbaik," katanya menambahkan.
Bukan Kewarganegaraan
Lielyana tidak mengungkap masalah yang menyangkut Welber Jardim sehingga harus diadukan ke Erick Thohir. Sementara, mantan bos Inter Milan itu juga tidak menjelaskan duduk perkaranya.
Namun, Erick Thohir mengindikasikan pihak Welber Jardim menginginkan treatment khusus terkait teknis sepak bola, bukan perihal kewarganegaraan atau yang lainnya.
"Tetapi untuk memberikan service satu pemain dengan yang lainnya tentu Timnas Indonesia U-20 punya standar yang berbeda," ucap Erick Thohir.
Treatment Sama
"Sama, tidak mungkin di Timnas Indonesia, kita bahwa memberikan treatment Rizky Ridhd berbeda dengan Ragnar Oratmangoen. Enggak. Sama," tutur Erick Thohir.
"Sama-sama pemain, sama-sama masuk tim kok. Mereka sama dan saya rasa coach Indra Sjafri sudah menyelesaikan ya, dan tentu mohon maaf bukan saya tidak merespons ya."
"Tidak mungkin Ketum PSSI merespons permintaan individu seluruh Indonesia. Saya sebagai Ketum PSSI pasti yang terpenting apa, membuat policy yang menyeluruh, tidak ada intervensi dari masing-masing, itu," imbuh Erick Thohir.
(Fitri Apriani/Bola.net)
Jangan Lewatkan!
- Kembali Dikabarkan Diminati Timnas Korsel, Shin Tae-yong Diyakini Tetap Pilih Timnas Indonesia
- BRI Liga 1: Kiper Timnas Indonesia Ini Resmi Diikat Kontrak Dua Tahun Oleh PSIS
- Update dari Erick Thohir Soal Kasus Maarten Paes: Masih Diusahakan!
- Erick Thohir: Kalau Timnas Korea Selatan Inginkan Shin Tae-yong, Saya tak Bisa Melarang
- PSSI Yakin Shin Tae-yong Bersikap Profesional
Advertisement
Berita Terkait
LATEST UPDATE
-
Liga Spanyol 22 Oktober 2025 12:29
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 11:59
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 11:49
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 11:43
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 11:28
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 11:04
BERITA LAINNYA
-
tim nasional 22 Oktober 2025 10:47
-
tim nasional 22 Oktober 2025 09:45
-
tim nasional 22 Oktober 2025 09:43
-
tim nasional 21 Oktober 2025 20:50
-
tim nasional 21 Oktober 2025 20:04
-
tim nasional 21 Oktober 2025 19:59
MOST VIEWED
- Update dari Sumardji soal Pelatih Baru Timnas Indonesia: Rumor Louis van Gaal Kemungkinan Tidak Benar
- Rumor Buyar, Louis van Gaal Bukan Pelatih Timnas Indonesia
- Kata-Kata Berkelas Indra Sjafri Usai Timnas Indonesia U-22 Masuk Grup C SEA Games 2025
- Karier Mees Hilgers di FC Twente Tamat: Tolak Kontrak Baru, Tak Akan Dimainkan, Diputuskan di Bursa Transfer Musim Dingin
HIGHLIGHT
- 9 Pemain yang Pernah Disarankan Ralf Rangnick untu...
- Manchester United Terpuruk, 4 Eks Pemainnya Malah ...
- 5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan ...
- 7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selama...
- 4 Pelatih Paling Cepat Capai 250 Kemenangan di Pre...
- 9 Bek Tengah Incaran Liverpool di Bursa Transfer 2...
- 10 Transfer Termahal Dalam Sejarah AC Milan: Dari ...