
Bola.net - Sejumlah rencana telah disusun pelatih Timnas Wanita Indonesia, Rudy Eka Priyambada, untuk timnya yang pada tahun ini akan tampil di berbagai ajang internasional. Terdekat, skuad Garuda Pertiwi bakal turun di Piala Jenesys Jepang, 1-8 Juni 2021.
Rencana pertama yang akan dilakukan pelatih berusia 38 tahun ini adalah menggelar seleksi pemain. Setelah itu, Rudy bakal menggelar pemusatan latihan (TC).
"Rencananya kami Februari seleksi, lalu Maret kami mulai (pemusatan latihan), karena nanti kan kami di bulan Juni ada Jenesys di Jepang," ujar Rudy, dikutip dari kanal Youtube PSSI.
Setelah tampil di Piala Jenesys, Timnas Wanita Indonesia akan bermain di Piala AFF U-16 Girls Championship, AFC U-20 Women's Asian Cup 2022, dan AFF Women's Championship 2021. Tiga agenda tersebut dijadwalkan digelar pada Agustus mendatang.
Pada September, mereka dijadwalkan tampil di AFC Women's Asian Cup India 2022, dan AFC U-17 Women's Asian Cup. Lalu untuk periode November hingga Desember, Garuda Pertiwi akan turun di AFC U-20 Women's Asian Cup 2022 Qualifiers Round 2, AFF U-19 Women's Championship 2021, SEA Games, dan AFC U-17 Women's Asian Cup 2022 Qualifiers Round 2.
"Sangat padat sekali. Itu yang terdekat ya Jenesys," ucap Rudy, yang kini sudah mengantongi lisensi pelatih AFC Pro.
Baca halaman berikutnya ya Bolaneters.
Kriteria Pemain
Terkait kriteria, Rudy mencari pemain yang fisiknya oke. Selain itu, juga yang punya postur tubuh ideal.
"Pertama fisiknya harus bagus, dan badannya juga saya perlu yang ramping. Jadi gak terlalu gemuk atau apa, karena sepak bola Kan lapangannya besar, short sprint, shot sprint," tutur Rudy.
"Jadi bisa membantu kinerja tim. Jadinya fisik itu modal penting," imbuh mantan pelatih Mitra Kukar ini.
(Bola.net/Fitri Apriani)
Baca Artikel-artikel Menarik Lainnya:
- Target Elkan Baggott di Ipswich Town: Rebut Tempat Utama
- Batal ke MU, Elkan Baggott Teken Kontrak Profesional di Ipswich Town
- Timnas Indonesia U-19: Cerita Penyerang Muda Arema, Titan Agung
- Asnawi Mangkualam ke Korea Selatan, K-League Disiarkan di Indonesia?
- Asnawi Mangkualam ke Korea Selatan, Rela Potong Gaji Demi Mimpi
- Harapan Fakhri Husaini untuk Bagus Kahfi
Advertisement
Berita Terkait
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 21 Oktober 2025 23:59
-
Liga Champions 21 Oktober 2025 23:12
-
Liga Champions 21 Oktober 2025 23:11
-
Liga Inggris 21 Oktober 2025 23:02
-
Liga Champions 21 Oktober 2025 22:50
-
Liga Champions 21 Oktober 2025 22:47
BERITA LAINNYA
-
tim nasional 21 Oktober 2025 20:50
-
tim nasional 21 Oktober 2025 20:04
-
tim nasional 21 Oktober 2025 19:59
-
tim nasional 21 Oktober 2025 19:36
-
tim nasional 21 Oktober 2025 19:27
-
tim nasional 21 Oktober 2025 19:22
MOST VIEWED
- Rumor Buyar, Louis van Gaal Bukan Pelatih Timnas Indonesia
- Kata-Kata Berkelas Indra Sjafri Usai Timnas Indonesia U-22 Masuk Grup C SEA Games 2025
- Hasil Undian Grup Cabor Sepak Bola SEA Games 2025: Timnas Indonesia U-22 Masuk Grup 'Mudah'?
- Hokky Caraka Merespons Lengsernya Patrick Kluivert dari Timnas Indonesia: Dia Orang Baik, tapi Tidak Sedang Hoki
HIGHLIGHT
- 9 Pemain yang Pernah Disarankan Ralf Rangnick untu...
- Manchester United Terpuruk, 4 Eks Pemainnya Malah ...
- 5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan ...
- 7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selama...
- 4 Pelatih Paling Cepat Capai 250 Kemenangan di Pre...
- 9 Bek Tengah Incaran Liverpool di Bursa Transfer 2...
- 10 Transfer Termahal Dalam Sejarah AC Milan: Dari ...