
Bola.net - Pengamat sepak bola Indonesia, Ronny Pangemanan, buka suara ihwal siasat yang seharusnya digunakan Indonesia kala menghadapi Filipina pada laga lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2026 tersebut. Menurut Ropan, sapaan karibnya, Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, harus lebih berani dalam meracik taktik timnya.
Menurut Ropan, publik sepak bola Indonesia berharap Shin Tae-yong bisa mengubah skema permainan. Ia meminta pelatih asal Korea Selatan ini lebih berani dalam meracik siasat bagi Skuad Garuda.
"Apakah akan terus 3-4-3? Harus ada lebih berani saya pikir dengan komposisi bermain," kata Ropan, dalam kanal youtube Bung Ropan.
"Mungkin saja dengan 4-2-3-1, yang selama ini tak pernah ditampilkan Shin Tae-yong," sambungnya.
Indonesia akan menghadapi Filipina pada laga pamungkas mereka di Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia Grup F. Laga ini bakal dihelat di Stadion Gelora Bung Karno, Selasa (11/06) besok.
Pada laga ini, Indonesia harus menang untuk memastikan diri lolos ke putaran selanjutnya.
Indonesia sendiri harus bertekuk lutut pada laga sebelumnya, kontra Irak Indonesia.
Simak artikel selengkapnya di bawah ini.
Keuntungan Skema 4-2-3-1
Lebih lanjut, menunrut Ropan, ada beberapa keuntungan yang bisa didapat jika Shin Tae-yong memilih memainkan skema 4-2-3-1 ini. Salah satunya, sambung mantan jurnalis olahraga tersebut, adalah mampu memaksimalkan potensi gelandang yang dimiliki Skuad Garuda.
"Skema ini terasa lebih oke bagi kita. Dua pivot (dalam skema ini) bisa dijalankan dengan baik entah oleh Thom Haye dan Ivar Jenner atau Ivar Jenner dan Nathan Tjoe-A-On," kata Ropan.
"(Skema) 4-2-3-1 ini oke kalau bermain dengan skema ini. Ketika bertahan, kita bagus dalam transisi permainan. Saat ditekan, kita enak karena punya dua pivot yang kuat," sambungnya.
Lebih Agresif dengan Skema 4-3-3
Selain skema 4-2-3-1, menurut Ropan, ada opsi skema lain yang bisa diterapkan Shin Tae-yong. Jika ingin anak asuhnya tampil lebih menyerang, pelatih 53 tahun tersebut bisa memainkan skema 4-3-3.
"Kalau 4-3-3 di depan ada Rafael Struick, Ragnar Oratmangoen, dan Marselino Ferdinan. Semua ini kan opsi-opsi yang bisa dilihat oleh Shin Tae-yong," kata Ropan.
"Namun, seperti saya bilang, Shin Tae-yong tampaknya tetap akan coba dengan 3-4-3," ia menandaskan.
(Dendy Gandakusumah/Bola.net)
Advertisement
Berita Terkait
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 21 Januari 2026 13:42 -
Liga Inggris 21 Januari 2026 13:30 -
Liga Italia 21 Januari 2026 13:29 -
Liga Champions 21 Januari 2026 13:21 -
Liga Champions 21 Januari 2026 12:48 -
Liga Spanyol 21 Januari 2026 12:17
BERITA LAINNYA
-
tim nasional 21 Januari 2026 11:40 -
tim nasional 20 Januari 2026 22:26 -
tim nasional 20 Januari 2026 16:39 -
tim nasional 20 Januari 2026 14:49 -
tim nasional 20 Januari 2026 09:13 -
tim nasional 20 Januari 2026 09:10
MOST VIEWED
- Bek Premier League Blak-blakan soal Kans Membela Timnas Indonesia: Sangat Senang Mereka Ingin Saya, tapi...
- Yang Unik dari Piala AFF 2026: Durasi Turnamen Rasa Piala Dunia, Padahal Cuma 10 Tim
- Kabar 4 Pemain Timnas Indonesia di Thailand: Asnawi Mangkualam Kena Kartu Merah Lagi, Pratama Arhan Comeback
- Ajax Pastikan Jordi Cruyff Tetap Jadi Penasihat Teknis di PSSI Walau Sudah Teken Kontrak Sebagai Direktur Teknik
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...

















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479406/original/094503800_1768977537-IMG_5499.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479367/original/064115100_1768975729-IMG-20260121-WA0044.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4571980/original/096727300_1694494346-364947854_988712392388985_468280612060778233_n.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478065/original/018458500_1768890334-ibu.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/thumbnails/5479356/original/013937200_1768975045-puluhan-siswa-di-kulon-progo-diduga-keracunan-mbg-3a1f73.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5280954/original/009632900_1752299185-c1c8ad8b-1c19-4eff-8aa1-bdcf76216eea.jpg)
