
Bola.net - Timnas Jepang dilanda overthinking jelang duel lawan Timnas Indonesia. Sebab, andai lolos ke babak 16 Besar Piala Asia 2023, Jepang mungkin dapat undian yang sulit yakni lawan Korea Selatan.
Jepang dalam situasi yang cukup sulit usai kalah dari Irak pada macthday kedua Grup D Piala Asia 2023. Kini, Jepang berada di posisi kedua klasemen Grup B, dengan tiga poin. Jepang unggul selisih gol dari Indonesia yang ada di posisi ketiga.
Nah, Indonesia akan jadi lawan Jepang pada matchday ketiga. Duel antara Indonesia dan Jepang akan dimainkan di Stadion Al Thumama pada hari Rabu (24/1/2024) malam WIB.
Jepang tidak mungkin menjadi juara Grup D. Posisi tertinggi yang paling mungkin diraih adalah runner-up dan lolos ke babak 16 Besar. Simak ulasan lebih lengkapnya di bawah ini ya Bolaneters.
Jangan Overthinking, Jepang!
Lolos ke babak 16 Besar dengan status runner-up Grup D adalah skenario buruk bagi Jepang. Sebab, pada babak 16 Besar, Jepang mungkin akan dihadapkan pada laga berat. Jepang mungkin akan berjumpa Korea Selatan.
Sebagai runner-up Grup D, Jepang akan bersua juara Grup E pada babak 16 Besar. Korea Selatan punya kans besar untuk jadi juara Grup E. Jepang mulai overthinking dengan situasi.
"Kami tidak boleh terlalu memikirkan bermain melawan Korea Selatan (di Babak 16 Besar) karena kami masih memiliki satu pertandingan untuk dimainkan," kata pemain Jepang, Takefusa Kubo.
"Kami harus fokus pada pertandingan berikutnya yakni melawan Indonesia," tegas pemain Real Sociedad itu.
Evaluasi Kekalahan dari Irak
Menurut Takefusa Kubo, ada beberapa hal yang tidak berjalan saat Jepang kalah dari Irak. Jepang punya pendekatan yang kurang tepat. Jepang dinilai tidak cukup agresif padahal Irak punya banyak celah di lini belakang.
Jepang tidak bermain bagus sejak awal laga. Jepang pun harus menerima hal buruk dari pendekatan yang mereka ambil saat kalah dari Irak.
"Kami melakukan banyak umpan buruk dan terlalu mudah kehilangan penguasaan bola, mungkin karena kami kebobolan gol pertama secara tak terduga dan kehilangan ketenangan," sambung pemain berusia 22 tahun itu.
Sumber: JFA
Hasil dan Klasemen Grup D Piala Asia 2023
Klasemen sementara Piala Asia 2023 Grup D (c) AFC
Minggu, 14 Januari 2024
- Jepang 4-2 VietnaM (Takumi Minamino 11', 45', Keito Nakamura 45+4', Ayase Ueda 85'; Nguyen Dinh Bac 16', Pham Tuan Hai 33')
Senin, 15 Januari 2024
- Indonesia 1-3 Irak (Marselino Ferdinan 37'; Mohanad Ali 17', Osama Rashid 45+7', Aymen Hussein 75')
Jumat, 19 Januari 2024
- Irak 2-1 Jepang (Aymen Hussein 5', 45+4'; Wataru Endo 90+3')
- Vietnam 0-1 Indonesia (Asnawi Mangkualam 42'-p)
Rabu, 24 Januari 2024
- 18.30 WIB: Jepang v Indonesia
- 18.30 WIB: Irak v Vietnam
Baca ini juga ya Bolaneters:
- Jepang vs Indonesia: KBRI Siapkan Massa, Drum, hingga Bendera untuk Dukung Timnas
- Prediksi Piala Asia 2023: Jepang vs Timnas Indonesia 24 Januari 2024
- Update Ranking FIFA Laga Timnas Indonesia vs Jepang: Imbang Naik 8 Tingkat, Kalau Menang?
- Target Ambisius Timnas Indonesia Tembus 100 Besar Ranking FIFA
- Jiwa Patriotik Jordi Amat
Advertisement
Berita Terkait
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 06:06
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 05:59
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 05:51
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 05:45
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 05:42
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 05:30
BERITA LAINNYA
-
tim nasional 21 Oktober 2025 20:50
-
tim nasional 21 Oktober 2025 20:04
-
tim nasional 21 Oktober 2025 19:59
-
tim nasional 21 Oktober 2025 19:36
-
tim nasional 21 Oktober 2025 19:27
-
tim nasional 21 Oktober 2025 19:22
MOST VIEWED
- Rumor Buyar, Louis van Gaal Bukan Pelatih Timnas Indonesia
- Kata-Kata Berkelas Indra Sjafri Usai Timnas Indonesia U-22 Masuk Grup C SEA Games 2025
- Hasil Undian Grup Cabor Sepak Bola SEA Games 2025: Timnas Indonesia U-22 Masuk Grup 'Mudah'?
- Hokky Caraka Merespons Lengsernya Patrick Kluivert dari Timnas Indonesia: Dia Orang Baik, tapi Tidak Sedang Hoki
HIGHLIGHT
- 9 Pemain yang Pernah Disarankan Ralf Rangnick untu...
- Manchester United Terpuruk, 4 Eks Pemainnya Malah ...
- 5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan ...
- 7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selama...
- 4 Pelatih Paling Cepat Capai 250 Kemenangan di Pre...
- 9 Bek Tengah Incaran Liverpool di Bursa Transfer 2...
- 10 Transfer Termahal Dalam Sejarah AC Milan: Dari ...