
Bola.net - Federasi sepak bola Indonesia melakukan sejumlah langkah atas masalah yang dihadapi Elkan Baggott. PSSI meminta bantuan Kedutaan Besar Republik Indonesia (KBRI) untuk Singapura agar bek Timnas Indonesia itu diberi kelonggaran.
Hal itu diungkapkan oleh Sekjen PSSI, Yunus Nusi. Dia menegaskan bahwa apa yang dialami Elkan Baggott menjadi perhatian serius induk sepak bola Indonesia.
"PSSI sangat menaruh perhatian besar terhadap apa yang dialami oleh Elkan Baggott," katanya dalam rekaman yang diterima Bola.net, Selasa (14/12/2021).
"Dan melalui ketua umum barusan menghubungi kedutaan besar Indonesia yang ada di Singapura berharap bahwa ini bisa diatasi atas bantuan dan dukungan dari duta besar Indonesia yang ada di Singapura," sambungnya.
Elkan Baggott diketahui harus dikarantina karena berada satu pesawat dengan penumpang yang terpapar Covid-19 ketika terbang ke Singapura. Karena itu, dia terancam absen melawan Vietnam di ajang Piala AFF 2020.
Scroll ke bawah untuk informasi selengkapnya ya Bolaneters!
PSSI Memahami
PSSI sebenarnya memahami langkah yang diambil Pemerintah Singapura sebagai bagian dari pengetatan protokol kesehatan. Tujuannya untuk menekan penyebaran Covid-19.
"Namun demikian PSSI masih tetap berharap agar hal ini bisa diselesaikan dan dibantu oleh panitia dari AFF dan federasi sepakbola Singapura," jelas Yunus Nusi.
"Karena kedatangan Elkan Baggott ke Singapura juga dalam rangka untuk mewakili Timnas Indonesia, ikut di dalam skuad timnas Indonesia untuk ikut bersama-sama dalam rangka untuk mensukseskan piala AFF," tegasnya.
Berharap Diskresi
Artinya, PSSI berhadap ada langkah bijak dari pemerintah Singapura terhadap situasi yang dihadapi pemain Ipswich Town tersebut. Mengingat mereka juga melakukan diskresi karena adanya Piala AFF.
Diskresi tersebut yang diharapkan juga bisa didapatkan oleh Elkan Baggott. Sehingga bek keturunan itu masih bisa membela Timnas Indonesia pada laga ketiga.
"Harapan kami Elkan Baggott bisa bertanding melawan Vietnam di pertandingan besok malam terima kasih," pungkas Yunus Nusi.
(Mustopa Elabdy/Bola.net)
Jangan lewatkan ini Bolaneters!
Advertisement
Berita Terkait
LATEST UPDATE
-
Bola Indonesia 20 Januari 2026 17:29 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 17:11 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 17:03 -
Liga Champions 20 Januari 2026 17:00 -
Otomotif 20 Januari 2026 16:51 -
Bolatainment 20 Januari 2026 16:50
BERITA LAINNYA
-
tim nasional 20 Januari 2026 16:39 -
tim nasional 20 Januari 2026 14:49 -
tim nasional 20 Januari 2026 09:13 -
tim nasional 20 Januari 2026 09:10 -
tim nasional 20 Januari 2026 09:09 -
tim nasional 20 Januari 2026 08:31
MOST VIEWED
- Yang Unik dari Piala AFF 2026: Durasi Turnamen Rasa Piala Dunia, Padahal Cuma 10 Tim
- RESMI! Timnas Indonesia Melawan Bulgaria, Kepulauan Solomon, dan St Kitts Nevis di FIFA Series Maret 2026
- Kabar 4 Pemain Timnas Indonesia di Thailand: Asnawi Mangkualam Kena Kartu Merah Lagi, Pratama Arhan Comeback
- Ajax Pastikan Jordi Cruyff Tetap Jadi Penasihat Teknis di PSSI Walau Sudah Teken Kontrak Sebagai Direktur Teknik
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...

















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478552/original/017456800_1768904588-Potongan_video_proses_pencarian_korban_pesawat_jatuh.png)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4873066/original/047832700_1719213109-Screenshot_20240624_123333_YouTube.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478486/original/020318500_1768903480-WhatsApp_Image_2026-01-20_at_16.53.09.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478382/original/073050900_1768899671-000_1BH95K.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478423/original/1377-Wakil_Menteri_Kelautan_dan_Perikanan_Laksamana_TNI__Purn__Didit_Herdiawan_menemui_keluarga_tiga_pegawai_Kementerian_Kelautan_dan_Perikanan__KKP__yang_menjadi_korban_kecelakaan_pesawat_IAT_ATR.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5476057/original/059970900_1768709189-dro.jpg)

