
Bola.net - Kejutan besar bisa saja terjadi di matchday terakhir babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia. Timnas Indonesia dijadwalkan menghadapi raksasa Asia, Jepang, di Stadion Suita City pada Selasa (10/6/2025) pukul 17.35 WIB.
Meski di atas kertas Indonesia bukan unggulan, media Vietnam, TheThao247, justru membuka kemungkinan Garuda mampu menumbangkan sang tuan rumah.
Bukan tanpa alasan. Timnas Indonesia tengah dalam performa yang impresif setelah memastikan satu tempat di putaran keempat Kualifikasi Piala Dunia 2026.
Kepastian itu diraih usai kemenangan tipis 1-0 atas China di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, pekan lalu. Gol semata wayang dicetak oleh Ole Romeny melalui titik putih, sekaligus menjadi bukti perkembangan positif skuad asuhan Patrick Kluivert.
Di sisi lain, Jepang sudah memastikan diri lolos ke Piala Dunia 2026 sebagai juara Grup C. Artinya, duel kontra Indonesia tak lagi berdampak pada posisi mereka di klasemen.
Situasi ini diyakini akan membuat pelatih Hajime Moriyasu kembali mengandalkan skuad pelapis seperti saat laga melawan Australia. Kala itu, Jepang tumbang 0-1 karena gol telat tuan rumah.
Prediksi TheThao247

Melihat potensi itu, TheThao247 menilai duel kontra Indonesia bisa menghadirkan hasil yang tidak terduga.
“Kemenangan Indonesia atas Jepang adalah skenario yang tidak dapat dipercaya, tetapi sangat mungkin terjadi,” tulis mereka dalam artikel yang tayang Senin (9/6/2025) malam.
Media Vietnam itu menyoroti dua kondisi kontras: Jepang yang mungkin tampil tanpa beban dan Indonesia yang masih menyala semangatnya setelah memastikan tiket ke babak berikutnya. Kombinasi ini membuka ruang bagi Indonesia untuk menciptakan sejarah.
Pengaruh ke Ranking FIFA

Bagi Indonesia, hasil positif melawan Jepang tak hanya soal prestise, tetapi juga sangat berpengaruh terhadap peringkat FIFA. Mengingat saat ini Jepang berada di peringkat ke-17 dunia dengan 1.637,81 poin, kemenangan atas mereka bisa mendongkrak posisi Garuda secara signifikan.
Berikut simulasi poin tambahan yang bisa diraih Timnas Indonesia dari laga ini:
- Menang: +21,58 poin
- Imbang: +9,08 poin
- Kalah: -3,42 poin
Jika berhasil mencuri poin, Timnas Indonesia bisa meraih dorongan moral besar sekaligus menutup putaran ketiga dengan manis. Apakah Skuad Garuda bisa membuat kejutan di tanah Samurai Biru? Kita tunggu bersama hasilnya malam nanti.
Jadwal Siaran Langsung dan Live Streaming Jepang vs Timnas Indonesia

Jepang vs Timnas Indonesia
Suita City Football Stadium, Suita
Selasa, 10 Juni 2024
17:35 WIB
Siaran langsung: RCTI, GTV
Live streaming: Vision+
Link streaming: https://www.visionplus.id
PERHATIAN: Live streaming konten sport di Vision+ bisa diakses dengan berlangganan paket Premium. Harga paket Premium mulai Rp20 ribu per bulan, sedangkan paket Premium Sports mulai Rp40 ribu per bulan. Harga bisa berubah di luar kebijakan redaksi Bola.net.
Klasemen Grup C
Klasemen Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia (c) AFC
Sumber: TheThao247
Jangan Lewatkan!
- Media Inggris Prediksi Timnas Indonesia Kalah di Kandang Jepang, Berapa Skornya?
- Prediksi Susunan Pemain Timnas Indonesia vs Jepang: Siapa Paling Cocok Gantikan Rizky Ridho?
- Profil Kim Jong-hyeok Wasit Laga Jepang vs Timnas Indonesia: Dikenal Ringan Kartu, Tim Garuda Wajib Waspada
- Daftar WAGs Terbaru Timnas Indonesia, Cantik Semua!
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 21 Januari 2026 12:17Inter Babak Belur di Kandang, Arsenal Terlalu Kejam di Depan Gawang
-
Liga Champions 21 Januari 2026 11:36 -
Liga Inggris 21 Januari 2026 11:28Mikel Arteta Benarkan Wonderkid Arsenal Ini Segera Cabut dari Emirates Stadium
-
Liga Spanyol 21 Januari 2026 11:07Ingin Cetak Sejarah Baru, Vinicius Junior Pastikan akan Bertahan di Real Madrid!
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 21 Januari 2026 14:05 -
Piala Dunia 21 Januari 2026 14:02 -
Liga Champions 21 Januari 2026 13:58 -
Liga Champions 21 Januari 2026 13:42 -
Liga Inggris 21 Januari 2026 13:30 -
Liga Italia 21 Januari 2026 13:29
BERITA LAINNYA
-
tim nasional 21 Januari 2026 11:40 -
tim nasional 20 Januari 2026 22:26 -
tim nasional 20 Januari 2026 16:39 -
tim nasional 20 Januari 2026 14:49 -
tim nasional 20 Januari 2026 09:13 -
tim nasional 20 Januari 2026 09:10
MOST VIEWED
- Bek Premier League Blak-blakan soal Kans Membela Timnas Indonesia: Sangat Senang Mereka Ingin Saya, tapi...
- Yang Unik dari Piala AFF 2026: Durasi Turnamen Rasa Piala Dunia, Padahal Cuma 10 Tim
- Kabar 4 Pemain Timnas Indonesia di Thailand: Asnawi Mangkualam Kena Kartu Merah Lagi, Pratama Arhan Comeback
- Ajax Pastikan Jordi Cruyff Tetap Jadi Penasihat Teknis di PSSI Walau Sudah Teken Kontrak Sebagai Direktur Teknik
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...

















:strip_icc()/kly-media-production/medias/3912867/original/070770300_1643009764-20220124-Kapolri-raker-dengan-komisi-III-ANGGA-5.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479466/original/051795900_1768978935-Keluarga_pramugari_pesawat_ATR_Florencia.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/908132/original/002510900_1435049231-pencabulan.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479406/original/094503800_1768977537-IMG_5499.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5406416/original/006889800_1762572152-Kapolri.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479367/original/064115100_1768975729-IMG-20260121-WA0044.jpg)
