Para Pemain Timnas Indonesia U-22 Proyeksi SEA Games 2023 Tidak Dapat Jatah Libur Lebaran, Kok Bisa?

Bola.net - Para pemain Timnas Indonesia U-22 tidak dapat jatah libur lebaran. Mereka tak diliburkan saat Hari Raya Idul Fitri agar fokus mempersiapkan SEA Games 2023.
SEA Games 2023 akan digelar di Kamboja pada 5-17 Mei 2023. Sementara Hari Raya Idul Fitri tahun ini diperkirakan jatuh pada 21 April 2023.
Beberapa hari setelah lebaran, Timnas Indonesia U-22 dijadwalkan bertolak ke Kamboja. Sebab, cabang olahraga (cabor) sepak bola bakal dimulai lebih awal pada 29 April 2023.
"Saya sudah sepakati dengan teman-teman, saya sudah bicara dengan Pak Endri Erawan. Jadi anak-anak tidak kita berikan libur mengingat kita tanggal 24 sudah harus berangkat ke Kamboja," ujar Manajer Timnas Indonesia U-22, Sumardji di Lapangan ABC, Kompleks Gelora Bung Karno (GBK), Senayan, Jakarta Pusat, Rabu (5/4) malam WIB.
"Jadi tidak ada waktu lagi melepas pemain ke keluarga," katanya menambahkan.
Khawatirkan Pola Makan
Selain itu, Sumardji juga mencemaskan pola makan para pemain. Sebab, lebaran identik dengan berbagai makanan kurang sehat buat atlet.
"Saya khawatir karena ini adalah momen-momen lebaran nanti lepas control. Makannya salah dan lain sebagainya, akan jadi masalah buat tim karena ini untuk membela bangsa dan negara," ucapnya.
"Saya kira kesempatan seperti ini sangat luar biasa untuk bisa didapatkan anak-anak. Maka anak-anak harus betul-betul mau menerima keadaan seperti ini. Kalau mau jadi juara, harus mau rela berkorban demi bangsa dan negaranya," tambahnya.
Datangkan Orang Tua Pemain ke Jakarta
Sebagai gantinya, orang tua para pemain akan diundang ke Jakarta. Kedatangannya mereka juga bakal difasilitasi oleh PSSI.
"Saya upayakan keluarga kita fasilitasi untuk datang ke Sultan. Itu ya sudah resiko, kita harus sama-sama menguntungkan, bagi keluarga juga. Nanti anak-anak karena tidak lebaran ke rumah, tidak ketemu sama keluarga nanti mentalnya drop," tutur Sumardji.
"Itu salah satu solusi yang paling tepat, keluarganya yang kita ajak ke hotel," imbuhnya.
(Bola.net/Fitri Apriani)
Baca Juga:
- Indra Sjafri Ungkap 7 Pemain Timnas U-20 yang Dicomot ke Timnas Indonesia U-22 untuk SEA Games 2023
- Selain Lebanon, Timnas Indonesia U-22 Juga Dijadwalkan Beruji Coba dengan Klub BRI Liga 1 Sebelum SE
- Jadwal SEA Games Padat, Indra Sjafri Buat Simulasi Pertandingan
- Berstatus Tuan Rumah SEA Games 2023, Indra Sjafri Waspadai Kamboja
- Timnas Indonesia U-22 Terhindar dari Grup Neraka di SEA Games 2023, Erick Thohir: Tidak Ada Lawan ya
Advertisement
Berita Terkait
LATEST UPDATE
-
Liga Inggris 21 Januari 2026 21:18 -
Liga Champions 21 Januari 2026 21:07 -
Tim Nasional 21 Januari 2026 20:56 -
Voli 21 Januari 2026 20:45 -
Liga Inggris 21 Januari 2026 20:38 -
Liga Champions 21 Januari 2026 20:00
BERITA LAINNYA
-
tim nasional 21 Januari 2026 20:56 -
tim nasional 21 Januari 2026 18:27 -
tim nasional 21 Januari 2026 11:40 -
tim nasional 20 Januari 2026 22:26 -
tim nasional 20 Januari 2026 16:39 -
tim nasional 20 Januari 2026 14:49
MOST VIEWED
- Bek Premier League Blak-blakan soal Kans Membela Timnas Indonesia: Sangat Senang Mereka Ingin Saya, tapi...
- Yang Unik dari Piala AFF 2026: Durasi Turnamen Rasa Piala Dunia, Padahal Cuma 10 Tim
- Kabar 4 Pemain Timnas Indonesia di Thailand: Asnawi Mangkualam Kena Kartu Merah Lagi, Pratama Arhan Comeback
- Ajax Pastikan Jordi Cruyff Tetap Jadi Penasihat Teknis di PSSI Walau Sudah Teken Kontrak Sebagai Direktur Teknik
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...














:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479997/original/027162300_1769003247-WhatsApp_Image_2026-01-21_at_20.19.54.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479983/original/030014600_1769002457-Ratusan_Kontainer_Limbah_B3_Menumpuk_di_Batam.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479971/original/038425800_1769001303-137248.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4958949/original/054567300_1727919991-IMG-20241002-WA0132.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479957/original/032059100_1768999415-1000018668.jpg)
