PSSI Pastikan Elkan Baggott Gabung Timnas Indonesia di SEA Games 2021, Tapi...
Asad Arifin | 13 Mei 2022 10:23
Bola.net - PSSI memastikan Elkan Baggott akan datang ke Vietnam untuk bergabung dengan skuad Timnas Indonesia yang berlaga di SEA Games 2021. Hanya saja, PSSI tidak merinci kapan kedatangan Baggott.
Baggott telah absen dalam dua laga Timnas Indonesia U-23 di babak penyisihan. Bek berusia 19 tahun itu belum dilepas Ipswich Town ke SEA Games 2021.
Baggott menjadi pemain penting Ipswich Town di musim ini. Lantaran usianya, pemain berpostur 197 cm itu dapat naik-turun dari tim senior ke tim junior.
Tanpa Baggott, Timnas Indonesia U-23 kalah 0-3 dari Vietnam pada 6 Mei 2022, namun berhasil menang 4-1 atas Timor Leste empat hari berselang.
"Insyaallah, kami meminta Baggott untuk datang ke Hanoi, Vietnam. Kemungkinan besar dia akan datang ke Hanoi," kata Sekjen PSSI, Yunus Nusi. Simak ulasan selengkapnya di bawah ini ya Bolaneters.
Kapan Baggott Bergabung dengan Timnas Indonesia?
Baggott masih akan absen ketika Timnas Indonesia U-23 melawan Filipina dalam partai ketiga Grup A SEA Games 2021 di Viet Tri Stadium, Phu Tho, Jumat (13/5/2022) sore waktu setempat.
"Namun, mau nantinya Baggott dimainkan atau tidak, kami serahkan ke pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong. Tugas PSSI mempercepat Baggott datang ke Hanoi."
"Selain itu, sekaligus Baggott mengikuti FIFA Matchday bersama timnas senior melawan Bangladesh pada 1 Juni 2022 di Bandung, Jawa Barat," imbuh Yunus Nusi.
Laga Terakhir Fase Grup
Jika sudah tiba, bek blasteran Thailand dan Inggris itu bisa saja beraksi pada pertandingan terakhir Timnas Indonesia U-23 di babak penyisihan menghadapi Myanmar pada 15 Mei 2022.
Minus Baggott, tugas menjadi palang pintu Timnas Indonesia U-23 dipikul oleh Fachruddin Aryanto dan Rizky Ridho. Tim berjuluk Garuda Muda itu sebenarnya masih punya Alfeandra Dewangga sebagai bek tengah.
Namun, pemain asal PSIS Semarang berusia 20 tahun itu kerap dimainkan Shin Tae-yong sebagai bek sayap kiri untuk menggantikan Firza Andika.
Klasemen Grup A SEA Games 2021
Klasemen Grup A sepakbola Pria SEA Games 2021 (data diambil pada Selasa, 10/5/2022 Pkl 21.00 WIB) (c) Wiki8
Disadur dari Bola.com: Muhammad Adiyaksa/Wiwig Prayugi, 13 Mei 2022
Baca Ini Juga ya Bolaneters:
- SEA Games 2021: 5 Pemain Kunci Timnas Indonesia untuk Bungkam Filipina
- Skenario Timnas Indonesia Lolos Semifinal SEA Games 2021: Bagaimana Jika Kalah Lawan Filipina?
- Jadwal, Hasil dan Klasemen Sepakbola SEA Games 2021: Indonesia Peringkat Berapa?
- Prediksi SEA Games 2021: Filipina vs Timnas Indonesia 13 Mei 2022
Berita Terkait
LATEST UPDATE
-
Liga Eropa Lain 22 Mei 2022 03:59
-
Liga Italia 22 Mei 2022 03:46
-
Liga Spanyol 22 Mei 2022 03:28
-
Liga Eropa Lain 22 Mei 2022 02:47
-
Liga Champions 22 Mei 2022 02:22
-
Liga Spanyol 22 Mei 2022 02:13
BERITA LAINNYA
-
tim nasional 21 Mei 2022 18:01
-
tim nasional 21 Mei 2022 16:13
-
tim nasional 21 Mei 2022 13:25
-
tim nasional 21 Mei 2022 09:11
-
tim nasional 21 Mei 2022 09:09
-
tim nasional 21 Mei 2022 06:07
HIGHLIGHT
- 6 Calon Klub Baru Gabriel Jesus Musim Depan, Arsen...
- Bagaimana Kariernya? 3 Pemain yang Gabung Liverpoo...
- 7 Pemain Muda MU yang Bisa Disulap Erik Ten Hag Me...
- Antonio Rudiger Pergi, Ini 6 Pemain yang Bisa Dire...
- Cek Daftar Hadiah dan Promo Spesial yang Bisa Kamu...
- Shopee Big Ramadan Sale TV Show Hadirkan NCT DREAM...
- 4 Pemain Real Madrid yang Bisa Cabut Secara Gratis...
KOMENTAR