
Bola.net - Timnas Indonesia akan memainkan pertandingan keduanya di Grup B Piala AFF 2020, Minggu 12 Desember 2021. Lawannya adalah Laos. Elkan Baggott ingin main dan menang.
Elkan Baggott sudah mulai berlatih bersama Timnas Indonesia pada hari Jumat. Kehadirannya menambah kekuatan Timnas Indonesia, terutama di sektor pertahanan.
Baggot mengakui ada perbedaan cuaca yang signifikan antara Inggris dan Singapura. Namun, situasi itu tak menghalanginya untuk memberikan 100 persen saat berlatih bersama skuad asuhan Shin Tae-yong tersebut.
"Cuaca di sini sangat panas, berbanding terbalik dengan di Inggris. Akan tetapi, semuanya berjalan lancar dan saya mampu mengimbangi pemain lainnya yang sudah bermain," kata Elkan Bagott.
"Saya ingin bermain pada laga berikutnya. Saya mau bermain dengan baik. Kami ingin meraih kemenangan demi target yang dicapai. Target di Piala AFF tentu saja meraih kemenangan setiap pertandingan," tegas pemain berusia 19 tahun itu.
Timnas Indonesia saat ini berada di peringkat kedua Grup B Piala AFF 2020 dengan nilai tiga setelah mengalahkan Kamboja 4-2 pada pertandingan pertama. Skuad Garuda wajib meraih kemenangan untuk melanjutkan tren positif pada babak penyisihan ini.
Sudah Bergabung

Selain Elkan Baggott, tiga pemain lainnya yang menyusul ke Singapura untuk membela Timnas Indonesia juga sudah bergabung. Mereka adalah Nadeo Argawinata, Rizky Ridho, dan Ernando Ari.
Dengan demikian, sudah ada 29 pemain yang tergabung dalam skuad Piala AFF 2020 berada di Singapura. Timnas Indonesia tinggal menunggu kehadiran Egy Maulana Vikri.
Kabarnya, Egy akan bergabung setelah 18 Desember 2021. Situasi itu tergantung nasib Timnas Indonesia pada babak penyisihan grup.
Catatan Positif

Laos bukan lawan yang asing buat Timnas Indonesia. Sepanjang sejarah, kedua tim sudah bertemu sembilan kali.
Timnas Indonesia memiliki catatan positif melawan Laos. Skuad Garuda belum pernah kalah dari sang lawan.
Timnas Indonesia tercatat mampu meraih delapan kemenangan dan sekali imbang, mencetak 40 gol dan hanya kebobolan delapan kali.
Disadur dari: Bola.com/Zulfirdaus Harahap/Rizki Hidayat
Published: 11 Desember 2021
Baca Artikel-artikel Menarik Lainnya:
- Piala AFF 2020: Vietnam Siapkan 3 Cara untuk Ladeni Malaysia dan Timnas Indonesia
- Piala AFF 2020: Timnas Indonesia Lawan Laos, Sinyal Rotasi, Saatnya Pelapis Unjuk Gigi
- Piala AFF 2020: Duel Kapten Timnas Indonesia vs Laos, Evan Dimas vs Soukaphone Vongchiengkham
- Update Timnas Indonesia di Piala AFF 2020: Nadeo Argawinata dkk Gabung, Rizky Dwi Menyusul Hari Ini
- Rekor Pertemuan Laos vs Indonesia di Piala AFF, Skuad Garuda Selalu Pesta Gol
- Shin Tae-yong Dituntut Bawa Timnas Indonesia Juara Piala AFF 2020
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 21 Januari 2026 10:19Habis Dihajar MU, Terbitlah Bodo/Glimt: Apa Kata Pep Guardiola?
-
Liga Champions 21 Januari 2026 09:09 -
Liga Champions 21 Januari 2026 08:58 -
Liga Champions 21 Januari 2026 08:36
LATEST UPDATE
-
Olahraga Lain-Lain 21 Januari 2026 16:42 -
Liga Champions 21 Januari 2026 16:38 -
Liga Champions 21 Januari 2026 16:31 -
Liga Champions 21 Januari 2026 16:09 -
Liga Champions 21 Januari 2026 15:56 -
Liga Champions 21 Januari 2026 15:08
BERITA LAINNYA
-
tim nasional 21 Januari 2026 11:40 -
tim nasional 20 Januari 2026 22:26 -
tim nasional 20 Januari 2026 16:39 -
tim nasional 20 Januari 2026 14:49 -
tim nasional 20 Januari 2026 09:13 -
tim nasional 20 Januari 2026 09:10
MOST VIEWED
- Bek Premier League Blak-blakan soal Kans Membela Timnas Indonesia: Sangat Senang Mereka Ingin Saya, tapi...
- Yang Unik dari Piala AFF 2026: Durasi Turnamen Rasa Piala Dunia, Padahal Cuma 10 Tim
- Kabar 4 Pemain Timnas Indonesia di Thailand: Asnawi Mangkualam Kena Kartu Merah Lagi, Pratama Arhan Comeback
- Ajax Pastikan Jordi Cruyff Tetap Jadi Penasihat Teknis di PSSI Walau Sudah Teken Kontrak Sebagai Direktur Teknik
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...

















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478844/original/040720200_1768943914-BodoGlimt_vs_Man_City_lagi.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479692/original/057742100_1768986387-Juru_Bicara_KPK_Budi_Prasetyo.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479735/original/039501900_1768987850-Kades_di_Sragen_mandi_lumpur.webp)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478841/original/029387100_1768943182-AP26020727701192.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5080102/original/008701700_1736158590-20250106-Dapur_MBG-MER_2.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478858/original/039728300_1768953282-vinicius-junior-alvaro-arbeloa-real-madrid.jpg)
