Gattuso Sumbang Pendapat Soal Kekalahan Juventus
Editor Bolanet | 22 Februari 2019 05:32
Bola.net - - Pelatih AC Milan, Gennaro Gattuso, turut menyumbangkan komentar soal laga leg pertama 16 besar Liga Champions antara Juventus melawan Atletico Madrid. Menurutnya, tim asuhan Massimiliano Allegri tersebut 'dipaksa' bermain buruk oleh Los Rojiblancos.
Pertandingan yang mempertemukan dua klub raksasa Eropa tersebut berakhir dengan kedudukan 2-0 untuk kemenangan Atletico Madrid. Dua gol tersebut lahir dari dua beknya, Jose Gimenez dan Diego Godin, di masa-masa akhir permainan.
Hasil tersebut membuat impian Juventus untuk meraih gelar Liga Champions di musim ini semakin menipis. Walaupun begitu, mereka masih memiliki peluang untuk bertahan andai mampu mengalahkan Atletico dengan margin minimal tiga gol di leg kedua nanti.
Scroll ke bawah untuk membaca informasi selengkapnya.
Juventus 'Dipaksa' Bermain Buruk
Dalam konferensi pers jelang laga melawan Empoli di ajang Serie A hari Sabtu (23/2) besok, Gattuso juga mendapatkan pertanyaan seputar performa Juventus. Menurutnya, Bianconeri kalah karena 'dipaksa' bermain buruk oleh Antoine Griezmann dkk.
"Apakah tim [Juventus] lebih banyak berlari ketimbang di Italia? Kecil pengaruhnya. Bagi saya, Juve berlari lebih sering ketimbang Atletico dalam laga kemarin," tutur Gattuso seperti yang dikutip dari Football Italia.
"Tapi [Diego] Simene membuat anda bermain dengan buruk, meski pujian yang pantas ia dapatkan jauh lebih besar ketimbang itu. Dia memiliki tim yang tak akan pernah kebobolan dan bisa bermain dngan baik dengan bola," lanjutnya.
Komentar Soal Gestur Simeone
Dalam pertandingan itu juga, Diego Simeone selaku pelatih Atletico Madrid melakukan selebrasi yang terlihat kurang menyenangkan. Namun Gattuso sendiri enggan berkomentar lebih banyak soal gestur buruk dari pelatih asal Argentina tersebut.
"Gesturnya? Itu tidak baik, tapi saya tak ingin berkomentar soal itu. Saya adalah orang terakhir yang boleh memberikan penilaian. Saya adalah orang yang temperamen seperti dirinya," tambahnya.
Selain itu juga, pelatih berumur 41 tahun tersebut juga berbicara mengenai serangkaian kritikan yang ia tuai pada setengah awal musim kemarin. Ia mengaku bahwa dirinya tak pernah menanggapi komentar pedas dari publik dan memilih fokus pada tugasnya.
"Semuanya berjalan dengan baik pada satu masa, tapi saat saya dikritik secara keras, saya berusaha untuk membaca hanya sedikit saja dan melakukan tugas saya. Bahkan nama besar seperti [Jose] Mourinho, [Carlo] Anceloti, dan Allegri sedang diserang," tandasnya.
Saksikan Juga Video Ini
Berita video tentang Time Out yang membahas tentang para pemain sayap dengan nilai pasar tertinggi di dunia, termasuk Lionel Messi.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Kebiasaan Nyentrik Hugo Ekitike: Hobi Gonta-ganti Gaya Rambut di Liverpool
Liga Champions 23 Januari 2026, 04:59
-
Juventus Memang Sempat Kesulitan Menghadapi Benfica
Liga Champions 23 Januari 2026, 03:29
-
AC Milan Cari Pesaing Saelemaekers, Nama Eks Bek Arsenal Ini Muncul ke Permukaan
Liga Italia 23 Januari 2026, 02:59
-
Juventus di Hati Kenan Yildiz, Ikatan Kuat dengan Pelatih dan Suporter
Liga Italia 23 Januari 2026, 01:00
LATEST UPDATE
-
Prediksi Roma vs Milan 26 Januari 2026
Liga Italia 23 Januari 2026, 23:29
-
Prediksi Juventus vs Napoli 26 Januari 2026
Liga Italia 23 Januari 2026, 23:08
-
Prediksi Arsenal vs Man United 25 Januari 2026
Liga Inggris 23 Januari 2026, 22:12
-
Proliga 2026: Kalahkan Medan Falcons, Livin Mandiri Raih Kemenangan Perdana
Voli 23 Januari 2026, 21:59
-
Prediksi Barcelona vs Oviedo 25 Januari 2026
Liga Spanyol 23 Januari 2026, 21:55
-
Prediksi Crystal Palace vs Chelsea 25 Januari 2026
Liga Inggris 23 Januari 2026, 20:48
-
Liverpool Mengintai, Thomas Frank Tegaskan Micky van de Ven Milik Tottenham
Liga Inggris 23 Januari 2026, 20:24
-
Prediksi Villarreal vs Real Madrid 25 Januari 2026
Liga Spanyol 23 Januari 2026, 20:05
-
Prediksi Bournemouth vs Liverpool 25 Januari 2026
Liga Inggris 23 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Inter vs Pisa - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 23 Januari 2026, 19:45
-
Prediksi BRI Super League: Malut United vs Persik Kediri 24 Januari 2026
Bola Indonesia 23 Januari 2026, 19:38
-
Prediksi Man City vs Wolves 24 Januari 2026
Liga Inggris 23 Januari 2026, 18:28
LATEST EDITORIAL
-
5 Bintang Manchester United yang Bisa Bersinar di Bawah Michael Carrick
Editorial 23 Januari 2026, 06:04
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06



