Harry Kane Bermain atau Tidak, Liverpool Sudah Siap Jadi Juara Liga Champions
Richard Andreas | 29 Mei 2019 13:30
Bola.net - - Bek Liverpool, Andrew Robertson mewaspadai ancaman Harry Kane pada final Liga Champions mendatang. Liverpool bakal melawan Tottenham Hotspur pada partai pamungkas Liga Champions 2018/19, Minggu (2/6) dini hari WIB, di Wanda Metropolitano, Madrid.
Duel itu jelas sulit, tetapi di sisi lain memberikan perasaan familier. Kedua tim sudah sangat mengenal satu sama lain. Musim ini, Liverpool keluar sebagai pemenang pada dua duel mereka di Premier League.
Biar begitu, final tetaplah final. Liga Champions selalu menyimpan kejutan, terlebih pada pertandingan sebesar final. Artinya, laga bakal ditentukan oleh hal-hal kecil. Detail kecil yang berperan besar.
Kedua tim pun dalam kondisi terbaik jelang laga ini. Striker jagoan Spurs, Harry Kane sudah mulai berlatih setelah menepi cukup lama. Kane bisa jadi ancaman yang berbahaya. Baca ulasan selengkapnya di bawah ini ya, Bolaneters!
Ancaman Kane
Sebagai lawan, Robertson sudah paham betul kekuatan Kane. Dia mengakui penyerang timnas Inggris itu sebagai salah satu striker terbaik di dunia. Liverpool hanya perlu bermain seperti biasanya, sesuai identitas mereka.
"Anda punya waktu cukup panjang untuk mempersiapkan diri menghadapi beberapa skenario berbeda. Mereka akan melakukan itu terhadap kami dan kami melakukan itu pada mereka. Sebenarnya tidak penting siapa yang bermain," ujar Andrew Robertson kepada Sky Sports.
"Tentu saja, Harry Kane merupakan striker berkelas dunia dan entah dia fit atau tidak, dia bisa jadi penentu kemenangan untuk mereka. Kami jelas berharap tidak."
Komposisi Tim
Kane memang belum dipastikan bermain sampai namanya benar-benar muncul dalam daftar skuad pertandingan tersebut. Biarpun demikian, Robertson menjamin Liverpool tak pernah takut membayangkan kemungkinan harus menghadapi kekuatan Kane.
"Sebenarnya tidak terlalu penting tim mana yang memulai laga, kami harus berkonsentrasi pada diri kami sendiri dan berkonsentrasi untuk bermain 100 persen saat bertahan dan menyerang."
"Jika kami melakukan itu, kami percaya kami cukup bagus untuk memenangkan pertandingan. Satu-satunya perbedaan dengan dua klub Premier League [di final] mungkin bakal tidak banyak kejutan," sambungnya.
"Kami sedikit-banyak mengenal bagaimana satu sama lain bakal bermain dan semoga kami bisa melakukannya dan muncul sebagai pemenang," tandas Robertson.
Baca Juga:
- Liverpool Incar 'The Next Van Dijk' yang Sedang Trial di Chelsea
- Bagaimana Reaksi Jurgen Klopp Ketika Liverpool Kalah? Begini Pengakuan Henderson
- Kesempatan Kedua, Liverpool Ogah Jadi Favorit di Final Liga Champions
- Tottenham vs Liverpool di Final Liga Champions: Ini Janji Mohamed Salah
- Dari Firmino Sampai Van Dijk, Begini Proses Bertahan Liverpool
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Malam Gemilang Vinicius Junior, Bungkam Siulan Bernabeu
Liga Spanyol 21 Januari 2026, 11:17
-
Bangkit dari Cemoohan Madridista, Kamu Luar Biasa Vini Jr!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:48
-
Selebrasi Unik Jude Bellingham: Gestur Minum di Bernabeu, Respons Kritik Fans?!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:47
-
Daftar Peraih Man of The Match Liga Champions 2025/2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:45
LATEST UPDATE
-
Man City Terpuruk di Bodo/Glimt, Guardiola Akui Segala Hal Berjalan Melawan Timnya
Liga Champions 21 Januari 2026, 12:48
-
Setelah 12 Tahun, Ter Stegen Diam-Diam Tinggalkan Barcelona
Liga Spanyol 21 Januari 2026, 12:17
-
Inter Babak Belur di Kandang, Arsenal Terlalu Kejam di Depan Gawang
Liga Champions 21 Januari 2026, 12:17
-
Panduan Membeli Tiket KLBB Festival 2026, Jangan Sampai Nyesel Nggak Nonton Raisa!
Lain Lain 21 Januari 2026, 11:58
-
Kode Keras Arne Slot: Mohamed Salah Siap Starter Lawan Marseille?!
Liga Champions 21 Januari 2026, 11:44
-
Lawan Arsenal, Inter Kebobolan Tiga Gol Terlalu Mudah
Liga Champions 21 Januari 2026, 11:36
-
Liga Champions 21 Januari 2026, 11:34

-
Mikel Arteta Benarkan Wonderkid Arsenal Ini Segera Cabut dari Emirates Stadium
Liga Inggris 21 Januari 2026, 11:28
-
Malam Gemilang Vinicius Junior, Bungkam Siulan Bernabeu
Liga Spanyol 21 Januari 2026, 11:17
-
Ingin Cetak Sejarah Baru, Vinicius Junior Pastikan akan Bertahan di Real Madrid!
Liga Spanyol 21 Januari 2026, 11:07
-
Bangkit dari Cemoohan Madridista, Kamu Luar Biasa Vini Jr!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:48
-
Selebrasi Unik Jude Bellingham: Gestur Minum di Bernabeu, Respons Kritik Fans?!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:47
-
Daftar Peraih Man of The Match Liga Champions 2025/2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:45
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06


