Jamu Napoli Tanpa Penonton, Barcelona Rugi Hampir Rp100 Miliar
Ari Prayoga | 11 Maret 2020 03:30
Bola.net - Presiden Barcelona, Josep Maria Bartomeu mengungkapkan bahwa klubnya bisa mengalami kerugian cukup besar akibat digelarnya laga kontra Napoli tanpa penonton.
Laga leg kedua babak 16 besar Liga Champions ini rencananya akan dihelat di Camp Nou pada Kamis (19/3/2020) dini hari WIB mendatang. Dalam laga leg pertama di kandang Napoli, kedua tim bermain imbang 1-1.
Setelah mendapat rekomendasi dari pemerintah Catalan dan Spanyol akibat wabah virus Corona, Barcelona akhirnya memutuskan untuk menggelar laga ini tanpa kehadiran penonton.
Kerugian Barcelona
Bartomeu mengakui bahwa keputusan ini merugikan klubnya. Meski demikian, ia juga menegaskan bahwa hal ini harus dilakukan demi kesehatan banyak orang.
"Tentu saja ada kerugian ekonomi. Bukan hanya untuk Barcelona, tapi juga untuk setiap klub yang harus bermain tanpa penonton," ujar Bartomeu seperti dikutip Marca.
"Ini adalah masalah semua orang dan uang merupakan faktor sekunder, yang paling penting adalah kesehatan. Barcelona akan rugi sekitar 6 juta euro [Rp 96 miliar]," tambahnya.
Situasi Unik
Lebih lanjut, Bartomeu mengatakan bahwa klubnya turut memiliki tanggung jawab untuk membuat orang-orang yang terlibat aman dari virus Corona.
"Tentu saja ada rasa penyesalan karena hal ini memberi dampak pada anggota klub, fans dan dunia sepak bola. Kita tengah berada dalam situasi yang unik," tutur Bartomeu.
Sebelumnya, otoritas La Liga juga mengumumkan bahwa laga-laga pada dua jornada ke depan akan digelar tanpa penonton.
Sumber: Marca
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Copenhagen vs Napoli: Panggung Istimewa bagi Rasmus Hojlund
Liga Champions 20 Januari 2026, 20:17
-
Madrid vs Monaco: Ujian Arbeloa, Reuni Mbappe, dan Angkernya Bernabeu
Liga Champions 20 Januari 2026, 20:00
-
Sporting vs PSG: Tamu yang Sangat Berbahaya
Liga Champions 20 Januari 2026, 19:58
-
Inter vs Arsenal: Catatan Historis Nerazzurri Berada dalam Ancaman
Liga Champions 20 Januari 2026, 19:47
LATEST UPDATE
-
Prediksi Bayern vs Union Saint-Gilloise 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 22:28
-
Prediksi Atalanta vs Athletic Club 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 22:24
-
Prediksi Qarabag FK vs Eintracht Frankfurt 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 21:09
-
Real Madrid vs Monaco: Statistik Gol Mbappe Jadi Ancaman Nyata buat Mantan Klubnya
Liga Champions 20 Januari 2026, 21:04
-
Villarreal vs Ajax: Jaminan Gol dalam Laga yang Berpotensi Berjalan Terbuka
Liga Champions 20 Januari 2026, 20:55
-
Prediksi Galatasaray vs Atletico Madrid 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 20:49
-
Copenhagen vs Napoli: Panggung Istimewa bagi Rasmus Hojlund
Liga Champions 20 Januari 2026, 20:17
-
Update Transfer Resmi 18 Klub BRI Super League pada Januari 2026
Bola Indonesia 20 Januari 2026, 20:14
-
Madrid vs Monaco: Ujian Arbeloa, Reuni Mbappe, dan Angkernya Bernabeu
Liga Champions 20 Januari 2026, 20:00
-
Sporting vs PSG: Tamu yang Sangat Berbahaya
Liga Champions 20 Januari 2026, 19:58
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06





