Lawan Valencia, Chelsea Wajib Rebut Tiga Poin
Serafin Unus Pasi | 26 November 2019 15:20
Bola.net - Sebuah harapan diungkapkan N'golo Kante jelang pertandingan melawan Valencia. Gelandang Chelsea itu berharap timnya meraih poin penuh saat bertandang ke Mestalla.
Chelsea akan melakoni pertandingan kelima grup H Liga Champions di tengah pekan ini. Mereka akan menyambangi Mestalla Stadium yang merupakan markas dari Valencia.
Ini adalah pertemuan kedua antara Chelsea dan Valencia musim ini. Pada pertemuan pertama, The Blues harus tumbang dari Los Che di Stamford Bridge.
Kante berharap timnya bisa meraih kemenangan di pertandingan ini. "Ini adalah sebuah pertandingan yang penting bagi kami," beber Kante yang dikutip Goal International.
Baca komentar lengkap sang gelandang di bawah ini.
Berpotensi Lolos
Kante menyebut bahwa Chelsea akan lolos ke babak 16 besar jika mereka memenangkan laga ini. Untuk itu ia berharap pasukan The Blues mengeluarkan kemampuan terbaik mereka di pertandingan tersebut.
"Pertandingan ini penting karena ini akan mempengaruhi kelolosan kami di Liga Champions. Kami harus beristirahat dan fokus untuk pertandingan hari Rabu [Kamis dini hari WIB]."
"Tentu saja kami tidak boleh kalah di pertandingan ini. Kami membutuhkan tiga poin di Liga Champions sehingga kami harus mempersiapkan diri dengan baik di pertandingan ini."
Balas Dendam
Kante juga menyebut bahwa timnya masih tidak bisa melupakan kekalahan mereka dari wakil Spanyol itu di awal musim kemarin.
Untuk itu Kante menargetkan agar timnya membalas kekalahan tersebut di Mestalla pada tengah pekan nanti.
"Mereka [Valencia] menang di Stamford Bridge. Sekarang kami sudah mengoleksi tujuh poin dan saya rasa sangat penting untuk kami meraih kemenangan ini dan kami akan mengupayakan kemenangan ini." ia menandaskan.
Mencoba Bangkit
Chelsea sendiri berupaya untuk bangkit di pertandingan melawan Valencia ini.
Di akhir pekan kemarin mereka harus tumbang di tangan Manchester City dengan skor tipis 2-1.
(Goal International)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Tempat Menonton Juventus vs Benfica 22 Januari 2026, Streaming UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 16:59
-
Kalahkan Inter dan Kunci 16 Besar UCL: Arsenal Kirim Pesan Kuat!
Liga Champions 21 Januari 2026, 16:09
-
Siaran Langsung Liga Champions: Juventus vs Benfica, Kick Off Jam 03.00 WIB
Liga Champions 21 Januari 2026, 15:56
LATEST UPDATE
-
BRI Super League: Begini Kesiapan Persib Jelang Lawan PSBS Biak pada Pekan ke-18
Bola Indonesia 21 Januari 2026, 19:37
-
Bicara Hati ke Hati, Cara Intim Duo Yamaha Bangun Chemistry Jelang MotoGP 2026
Otomotif 21 Januari 2026, 18:54
-
Tempat Menonton Juventus vs Benfica 22 Januari 2026, Streaming UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 16:59
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06













