Rapor Pemain MU Usai Dikalahkan Young Boys: Berapa Rating Lingard?
Yaumil Azis | 15 September 2021 06:00
Bola.net - Di luar dugaan, Manchester United berhasil dipaksa bertekuk lutut oleh Young Boys. Kedua tim bertatap muka pada matchday pertama fase grup Liga Champions dan the Red Devils kalah dengan skor tipis 1-2.
Manchester United sempat unggul lebih dulu melalui aksi Cristiano Ronaldo. Namun dua gol dari Moumi Ngamaleu dan Theoson Siebatcheu membuat tiga poin yang sudah berada di genggaman melayang begitu saja.
Tidak semua pemain Manchester United tampil buruk. Ada juga yang aksinya patut mendapatkan apresiasi. Berikut ini gambaran performa pemain the Red Devils dalam bentuk rating ketika menghadapi Young Boys.
Scroll ke bawah untuk membaca informasi selengkapnya.
David De Gea
Penjaga gawang asal Spanyol tersebut memang kebobolan dua gol di pertandingan kali ini. Namun dua gol tersebut cukup mustahil untuk dihentikan. Terlepas dari itu, De Gea mampu mencatatkan tiga penyelamatan sehingga aksinya bisa dikategorikan baik.
Rapor: 7.5
Aaron Wan-Bissaka
Wan-Bissaka adalah sosok pembeda... setidaknya buat Young Boys. Ia melakukan kesalahan yang ceroboh saat Manchester United sedang unggul, dan kartu merah yang didapatkan olehnya sangat sulit untuk dimaafkan.
Rapor: 4
Victor Lindelof
Salah satu pemain yang bekerja cukup keras dalam laga kali ini, terutama ketika Manchester United kekurangan pemain. Performanya cukup tenang meski di saat-saat tekanan bertubi-tubi dari Young Boys berdatangan.
Rapor: 6
Harry Maguire
Seperti halnya Lindelof, Maguire juga disibukkan oleh serangan demi serangan yang dilancarkan Young Boys. Namun ketenangannya dalam menjaga lini pertahanan patut diacungi satu jempol.
Rapor: 7
Luke Shaw
Sangat rajin membantu serangan dan pertahanan. Shaw menguasai sisi kiri Manchester United dengan berbagai macam aksi overlap. Salah satu penampil terbaik dalam pertandingan kali ini.
Rapor: 7
Donny van de Beek
Aksinya jarang terlihat. Namun sekalinya memiliki bola, gelandang asal Belanda tersebut mampu mengirimkan umpan panjang terukur yang kadang jadi inisiator skema serangan balik Manchester United.
Rapor: 6
Fred
Mungkin banyak yang tidak percaya, namun performa Fred di laga ini bisa dikategorikan apik. Kinerjanya sebagai gelandang bertahan sangat apik dengan catatan empat jegalan sukses dan dua intersep.
Rapor: 7.5
Jadon Sancho
Tidak berkontribusi banyak. Ia ditarik keluar sebelum babak pertama usai sebagai imbas dari kartu merah yang diberikan kepada Wan-Bissaka.
Rapor: tidak bisa dinilai
Bruno Fernandes
Seiring berjalannya waktu, Bruno Fernandes dan Cristiano Ronaldo semakin padu. Ia menjadi alasan mengapa rekan senegaranya tersebut bisa mencetak gol semata wayang Manchester United pada pertandingan kali ini.
Rapor: 8.5
Paul Pogba
Pogba tampil ganas dalam empat pertandingan perdana Manchester United di Premier League namun ciut ketika menghadapi Young Boys. Tidak ada lagi umpan-umpan yang bisa menjadi asis berasal dari kakinya.
Rapor: 5.5
Cristiano Ronaldo
Andai Manchester United tidak kekurangan jumlah pemain dan kalah, gelar man of the match pastinya disematkan ke pemain yang satu ini. Ronaldo baru menjalani laga debut pada akhir pekan kemarin dan sudah mengantongi tiga gol.
Rapor: 8.5
Pengganti - Diogo Dalot
Dalot masuk jelang babak pertama usai menggantikan Jadon Sancho. Penampilannya tidak neko-neko sebagai seorang bek kanan dan mampu memblokade sejumlah serangan Young Boys dari sisi kanan.
Rapor: 6.5
Raphael Varane
Masuk di babak kedua. Penampilannya tidak begitu impresif, namun kehadirannya cukup membuat benteng pertahanan Manchester United tetap tebal sampai gol kedua Young Boys tiba pada menit-menit akhir.
Rapor: 6
Nemanja Matic
Tidak banyak yang bisa diberikan oleh gelandang asal Serbia ini selain menjadi penyaring serangan Young Boys. Setidaknya, kehadirannya membuat lini pertahanan the Red Devils jadi sedikit meyakinkan.
Rapor: 6
Jesse Lingard
Meski Maguire enggan sebagai biang kerok kekalahan Manchester United, namun predikat tersebut tidak bisa lepas dari Lingard. Minim kontribusi di lini depan dan melakukan blunder fatal pada menit-menit akhir.
Rapor: 2
Baca juga:
- Solskjaer: Ini Momen yang Tepat untuk Menarik Keluar Cristiano Ronaldo
- 5 Pelajaran Young Boys vs Manchester United: Ronaldo, Wan-Bissaka, Lingard, hingga Wasit
- Hasil dan Klasemen Liga Champions Grup E sampai H: Manchester United dan Barcelona Tumbang
- Lionel Messi Hebat, tapi 3 Hal Ini Buat Ronaldo Lebih Komplet!
- Kapten Manchester United, Harry Maguire: Kami Tidak Menyalahkan Lingard
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Man of the Match Galatasaray vs Bodo/Glimt: Victor Osimhen
Liga Champions 23 Oktober 2025, 09:00 -
Man of the Match Athletic Bilbao vs Qarabag: Gorka Guruzeta
Liga Champions 23 Oktober 2025, 08:55 -
Rasa Takut jadi Biang Kerok Kekalahan Juventus dari Real Madrid
Liga Italia 23 Oktober 2025, 08:51 -
Juventus Kalah Lagi, Igor Tudor Tetap Pede: Kami di Jalur yang Benar!
Liga Champions 23 Oktober 2025, 08:08
LATEST UPDATE
-
Man of the Match AS Monaco vs Tottenham: Guglielmo Vicario
Liga Champions 23 Oktober 2025, 09:25 -
Man of the Match Bayern Munchen vs Club Brugge: Lennart Karl
Liga Champions 23 Oktober 2025, 09:17 -
Jadwal Live Streaming Formula 1 Meksiko 2025 di Vidio, 25-27 Oktober 2025
Otomotif 23 Oktober 2025, 09:17 -
Jadwal Lengkap, Hasil Balapan, dan Klasemen Formula 1 2025
Otomotif 23 Oktober 2025, 09:17 -
Link Live Streaming Formula 1 2025, Jangan Lewatkan Aksi Pembalap Favoritmu!
Otomotif 23 Oktober 2025, 09:17 -
Jadwal Lengkap Balapan Formula 1 2025
Otomotif 23 Oktober 2025, 09:17 -
Jadwal Live Streaming MotoGP Malaysia 2025 di Vidio, 24-26 Oktober 2025
Otomotif 23 Oktober 2025, 09:15 -
Jadwal Lengkap, Hasil Balapan, dan Klasemen Moto2 2025
Otomotif 23 Oktober 2025, 09:15 -
Jadwal Lengkap, Hasil Balapan, dan Klasemen Moto3 2025
Otomotif 23 Oktober 2025, 09:15 -
Jadwal Lengkap, Hasil Balapan, dan Klasemen MotoGP 2025
Otomotif 23 Oktober 2025, 09:15 -
Link Live Streaming MotoGP 2025, Ayo Dukung Pembalap Jagoanmu!
Otomotif 23 Oktober 2025, 09:15 -
Jadwal Lengkap Balapan MotoGP 2025
Otomotif 23 Oktober 2025, 09:15 -
Man of the Match Eintracht Frankfurt vs Liverpool: Virgil van Dijk
Liga Champions 23 Oktober 2025, 09:05 -
Man of the Match Galatasaray vs Bodo/Glimt: Victor Osimhen
Liga Champions 23 Oktober 2025, 09:00 -
Man of the Match Athletic Bilbao vs Qarabag: Gorka Guruzeta
Liga Champions 23 Oktober 2025, 08:55
LATEST EDITORIAL
-
6 Kandidat Pengganti Igor Tudor di Juventus: Ada Eks Inter Milan
Editorial 21 Oktober 2025, 22:27 -
4 Pemain Baru Manchester United yang Bantu Ruben Amorim Taklukkan Liverpool di Anfield
Editorial 21 Oktober 2025, 22:04