Tentang 90 Menit yang Membuat Barcelona Menderita
Richard Andreas | 24 Oktober 2019 07:00
Bola.net - Barcelona memetik 3 poin di kandang Slavia Praha, Kamis (24/10/2019) dini hari WIB. Namun, kemenangan dengan skor 2-1 itu tidak datang dengan mudah, Barca harus menderita sepanjang laga.
Sejak awal, Ernesto Valverde sudah memahami pertandingan ini akan sulit. Pelatih Barcelona itu tahu bagaimana duel Liga Champions jauh lebih rumit daripada hitung-hitungan kekuatan di atas kertas.
Terbukti, Barcelona hanya bisa mencetak satu gol lewat kaki Lionel Messi di menit ke-3. Skor sempat bertahan 1-1 di babak kedua sampai Peter Olayinka membuat gol bunuh diri yang menguntungkan Barca.
Pertandingan itu rumit, Barcelona beruntung bisa menang. Baca selengkapnya di bawah ini ya, Bolaneters!
Menderita 90 Menit
Barcelona kerepotan menghadapi tekanan lawan, Sergio Busquets mengakui itu. Gelandang senior Blaugrana ini mengakui Slavia sebagai lawan merepotkan, hasil akhir bisa saja berbeda.
"Kami mendominasi penguasaan bola dan peluang, tapi pada akhirnya kami menderita," ujar Busquets kepada Marca.
"Beberapa menit terakhir pertandingan berjalan rumit, sebab mereka memutuskan bermain lebih menyerang."
"Kami harus menderita sampai peluit akhir," imbuhnya.
Tidak Boleh Puas
Bagaimanapun, Barca berhasil mendapatkan tiga poin. Mereka memuncaki klasemen sementara Grup F Liga Champions 2019/20 dengan torehan 7 poin, unggul 3 poin dari Inter Milan dan Borussia Dortmund.
"Kemenangan ini penting dan memetik kemenangan tandang selalu baik," lanjut Busquets.
"Kami memimpin klasemen dengan keunggulan keci. Kami akan memainkan laga lainnya di kandang dan semoga bisa menang," tandasnya.
Sumber: Marca
Baca ini juga ya!
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Malam Gemilang Vinicius Junior, Bungkam Siulan Bernabeu
Liga Spanyol 21 Januari 2026, 11:17
-
Bangkit dari Cemoohan Madridista, Kamu Luar Biasa Vini Jr!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:48
-
Selebrasi Unik Jude Bellingham: Gestur Minum di Bernabeu, Respons Kritik Fans?!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:47
-
Daftar Peraih Man of The Match Liga Champions 2025/2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:45
LATEST UPDATE
-
Kontroversi Dalot vs Doku di Derby Manchester, Howard Webb Tegaskan VAR Sudah Tepat
Liga Inggris 21 Januari 2026, 13:30
-
Lupakan Mateta, Juventus Kini Selangkah Lagi Dapatkan Youssef En-Nesyri?
Liga Italia 21 Januari 2026, 13:29
-
Chelsea vs Pafos FC: Estevao Willian Mengejar Rekor Mbappe, Reuni David Luiz
Liga Champions 21 Januari 2026, 13:21
-
Man City Terpuruk di Bodo/Glimt, Guardiola Akui Segala Hal Berjalan Melawan Timnya
Liga Champions 21 Januari 2026, 12:48
-
Setelah 12 Tahun, Ter Stegen Diam-Diam Tinggalkan Barcelona
Liga Spanyol 21 Januari 2026, 12:17
-
Inter Babak Belur di Kandang, Arsenal Terlalu Kejam di Depan Gawang
Liga Champions 21 Januari 2026, 12:17
-
Panduan Membeli Tiket KLBB Festival 2026, Jangan Sampai Nyesel Nggak Nonton Raisa!
Lain Lain 21 Januari 2026, 11:58
-
Kode Keras Arne Slot: Mohamed Salah Siap Starter Lawan Marseille?!
Liga Champions 21 Januari 2026, 11:44
-
Lawan Arsenal, Inter Kebobolan Tiga Gol Terlalu Mudah
Liga Champions 21 Januari 2026, 11:36
-
Liga Champions 21 Januari 2026, 11:34

-
Mikel Arteta Benarkan Wonderkid Arsenal Ini Segera Cabut dari Emirates Stadium
Liga Inggris 21 Januari 2026, 11:28
-
Malam Gemilang Vinicius Junior, Bungkam Siulan Bernabeu
Liga Spanyol 21 Januari 2026, 11:17
-
Ingin Cetak Sejarah Baru, Vinicius Junior Pastikan akan Bertahan di Real Madrid!
Liga Spanyol 21 Januari 2026, 11:07
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06


