Ini Alasan Arema FC Pinang Pelatih Asal Eropa Timur
Asad Arifin | 3 April 2018 22:59
Bola.net - - Manajemen Arema FC mengungkap alasan mereka memilih sosok pelatih asal Eropa Timur. Arema FC menilai bahwa para pelatih dari negara-negara di kawasan tersebut memiliki sejarah bagus di Indonesia.
Arema FC merekrut pelatih anyar untuk melengkapi jajaran tim pelatih mereka yang berasal Eropa Timur untuk mengisi satu slot tersisa. Rencananya, Rabu besok, ia akan diperkenalkan pada publik.
Tanpa bermaksud rasis, dalam pertimbangan kami, para pelatih Eropa Timur ini lebih bagus ketimbang pelatih-pelatih dari negara Amerika Latin. Hal ini berdasar database dan tradisi, ujar Manager Arema FC, Ruddy Widodo.
Tentu kita kenal dengan Antun Pogacknik, Anatoli Polosin, dan Dusan Uhrin. Sementara, di Arema pernah ada sosok seperti almarhum Miroslav Janu dan Milomir Seslija, sambungnya.
Selain itu, Ruddy menyebut ada keuntungan teknis pula dengan mendatangkan pelatih asal Eropa Timur. Pasalnya, di tim kepelatihan Arema ada sosok Dusan Momcilovic yang berasal dari Eropa Timur (Serbia).
Jadi, jika ada apa-apa, kami bisa berdiskusi dengan Dule (sapaan karib Momcilovic), tuturnya.
Ruddy menyebut bahwa selain sosok pelatih ini ada banyak pelatih lain yang sempat mengajukan lamaran ke Arema. Salah satunya, yang nyaris merapat ke Arema, adalah sosok pelatih asal Argentina.
Ia sempat juga lama melatih di Eropa Timur. Namun, dengan berbagai pertimbangan akhirnya kami jatuhkan pilihan pada sosok pelatih yang akan dikenalkan besok, tutupnya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Prediksi BRI Super League: Arema vs Madura United 23 Desember 2025
Bola Indonesia 22 Desember 2025, 16:48
-
Arema FC Resmi Luncurkan Jersey Ketiga dengan Gaya Modern dan Elegan
Bola Indonesia 18 Desember 2025, 19:15
LATEST UPDATE
-
Hasil Al-Nassr vs Al-Qadisiyah: Ronaldo Cetak Gol, tapi Tim Tuan Rumah Tetap Kalah
Asia 9 Januari 2026, 03:29
-
Tempat Menonton Arsenal vs Liverpool: Jadwal Live Streaming dan Tayang di Mana?
Liga Inggris 9 Januari 2026, 00:30
-
Kekuatan Pemain Lokal Bicara: Bhayangkara Presisi Awali Proliga 2026 dengan Kemenangan
Voli 8 Januari 2026, 23:17
-
Bandung BJB Tandamata Mengawali Proliga 2026 dengan Tekad Juara yang Kembali Menyala
Voli 8 Januari 2026, 22:08
-
Pelita Jaya Launching Tim untuk IBL 2026, Bidik Juara demi Wujudkan Bintang Lima
Basket 8 Januari 2026, 22:02
-
Proliga 2026: Popsivo Polwan Tetap Lakukan Evaluasi Meski Sukses Kalahkan Medan Falcons
Voli 8 Januari 2026, 21:43
-
Hasil Proliga 2026: Juara Bertahan Bhayangkara Presisi Kalahkan Medan Falcons
Voli 8 Januari 2026, 20:47
-
Antoine Semenyo Mendarat di Manchester, Segera Resmi Jadi Pemain Anyar Man City
Liga Inggris 8 Januari 2026, 20:32
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58









