Kalahkan Persib Bandung, Pelatih Arema Menilai Pemainnya Fantastis
Dimas Ardi Prasetya | 30 Juli 2019 23:14
Bola.net - Milomir Seslija tak bisa menutupi rasa bungahnya usai tim besutannya mengalahkan Persib Bandung, pada laga lanjutan Shopee Liga 1 musim 2019. Pelatih Arema FC tersebut gembira karena pada pertandingan ini anak asuhnya bermain fantastis.
"Semua pemain sangat bagus. Mulai dari penjaga gawang sampai penyerang semua bermain fantastis," ucap Milo, sapaan karib Milomir Seslija, usai pertandingan.
"Menurut saya, semua pemain adalah man of the match pada laga ini," sambungnya.
Sebelumnya, Arema sukses menang telak kala menjamu Persib Bandung pada laga lanjutan Shopee Liga 1 musim 2019. Dalam pertandingan yang digelar di Stadion Kanjuruhan Kabupaten Malang, Selasa (30/07) ini, mereka menang dengan skor 5-1.
Gol-gol Arema pada pertandingan ini dicetak Dendi Santoso, Makan Konate, Arthur Cunha da Rocha, dan Rivaldy Bawuo. Sementara, gol semata wayang Persib dicetak Febri Hariyadi.
Dengan kemenangan ini, Arema kokoh di peringkat empat klasemen dengan koleksi 18 angka. Sementara, Persib Bandung masih tertahan di peringkat 11 dengan raihan 13 poin.
Bagaimana Milo menilai laga antara anak asuhnya dan Persib Bandung? Simak di bawah ini.
Layak jadi Percontohan
Menurut Milo, selain permainan apik anak asuhnya, pada pertandingan ini, kedua tim bermain dengan fairplay. Padahal, sudah menjadi rahasia umum, kedua tim terlibat dalam rivalitas panas.
"Seharusnya, ini menjadi percontohan bagi semua tim di Indonesia," kata Milo.
"Kendati ada rivalitas antara kami, kemenangan ditentukan di dalam lapangan," sambungnya.
Lanjutkan Tren Positif
Lebih lanjut, Milo tak mau berpuas diri dengan kemenangan ini. Menurut pelatih asal Bosnia tersebut masih ada pekerjaan rumah yang menanti timnya.
"Kami harus lanjutkan tren kemenangan ini," ujar pelatih berusia 55 tahun ini.
"Masih ada pertandingan yang menentukan lagi ke depannya," ia menambahkan.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
6 Pemain Timnas Indonesia Absen dari Latihan Persib, Bojan Hodak Menjelaskan
Bola Indonesia 20 Oktober 2025, 10:19 -
Prediksi BRI Super League: PSM Makassar vs Arema FC 19 Oktober 2025
Bola Indonesia 18 Oktober 2025, 23:46
LATEST UPDATE
-
Prediksi KRC Genk vs Real Betis 23 Oktober 2025
Liga Eropa UEFA 22 Oktober 2025, 21:27 -
Sejarah Baru: Arsenal Raih 100 Kemenangan di Liga Champions
Liga Champions 22 Oktober 2025, 21:16 -
Arsenal Resmi Jadi 'Raja Bola Mati' di Eropa
Bola Indonesia 22 Oktober 2025, 21:08 -
Real Madrid vs Juventus: Duel Panas Dua Bintang Turki, Arda Guler dan Kenan Yildiz
Liga Champions 22 Oktober 2025, 21:01 -
Prediksi Go Ahead Eagles vs Aston Villa 23 Oktober 2025
Liga Eropa UEFA 22 Oktober 2025, 20:59 -
Prediksi FCSB vs Bologna 23 Oktober 2025
Liga Eropa UEFA 22 Oktober 2025, 20:17 -
Prediksi Freiburg vs FC Utrecht 24 Oktober 2025
Liga Eropa UEFA 22 Oktober 2025, 19:35 -
Prediksi Lille vs PAOK 24 Oktober 2025
Liga Eropa UEFA 22 Oktober 2025, 19:28 -
Prediksi Persib Bandung vs Selangor FC 23 Oktober 2025
Bola Indonesia 22 Oktober 2025, 18:14 -
Frankfurt Mencari Pijakan, Liverpool Berambisi Mempertahankan Superioritasnya
Liga Champions 22 Oktober 2025, 18:02
LATEST EDITORIAL
-
6 Kandidat Pengganti Igor Tudor di Juventus: Ada Eks Inter Milan
Editorial 21 Oktober 2025, 22:27 -
4 Pemain Baru Manchester United yang Bantu Ruben Amorim Taklukkan Liverpool di Anfield
Editorial 21 Oktober 2025, 22:04