Kembali Berlatih, Subagja Baasith Tak Dibawa ke Markas Persija
Ari Prayoga | 13 November 2019 02:32
Bola.net - Persela Lamongan dipastikan tak memboyong Ahmad Subagja Baasith dalam lawatan ke markas Persija Jakarta. Meskipun, gelandang asal Bandung tersebut sudah kembali bergabung dengan tim.
Ahmad Subagja Baasith menepi cukup lama akibat cedera. Dia bahkan melewati tujuh pertandingan bersama Perselasetelah terakhir kali bermain pada laga melawan Arema FC September lalu.
"Sudah bergabung, tapi dia (Subagja Baasith) belum seratus persen, katanya masih 90 persen," ungkap pelatih Persela, Nil Maizar.
"Besok dia tidak berangkat," imbuh mantan juru taktik Semen Padang tersebut.
Tetapi, sekalipun Baasith belum bisa dibawa ke markas Macan Kemayoran, Nil Maizar tak terlalu risau. Sebab, Persela punya pemain pengganti yang selalu menjadi andalan di lini tengah.
"Kami maksimalkan saja, waktu di Bali ada si Lucky (Wahyu), Kei (Hirose), nanti kombinasikan saja bagaimana, karena stok pemain kami tidak ada lagi," sambungnya.
Scroll ke bawah untuk informasi selengkapnya ya Bolaneters
Bidik Poin
Kendati banyak pemain yang belum bisa diturunkan dalam laga tunda kontra Persija. Nil tetap membidik poin, karena tim Kota Soto butuh tambahan angka.
"Yang pasti kami ingin mendapat poin, bekerja keras untuk itu, enggak mungkin kami ke Persija ingin kalah, enggak mungkin," jelas Nil.
"Apakah nanti poin satu atau tiga, tergantung dari perjuangan anak-anak di lapangan," tandasnya.
Persela akan menghadapi Persija, Jumat (15/11/2019) mendatang. Laga tersebut merupakan partai tunda pekan ke-22 Shopee Liga 1 2019 yang disiarkan Indosiar.
(Bola.net/Mustopa El Abdy)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Kabar Duka, Asisten Pelatih Arema FC Kuncoro Tutup Usia
Bola Indonesia 18 Januari 2026, 18:32
-
BRI Super League 2025/2026: Arema FC dan Ian Puleio Resmi Berpisah
Bola Indonesia 16 Januari 2026, 21:44
-
BRI Super League: Persita Tangerang yang Rendah Hati, tapi Ambisius
Bola Indonesia 15 Januari 2026, 19:18
LATEST UPDATE
-
Kabar Panas dari Stamford Bridge: Chelsea Siap Lepas Gelandang Juara Piala Dunia Ini
Liga Inggris 20 Januari 2026, 03:29
-
Prediksi Copenhagen vs Napoli 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:03
-
Prediksi Olympiakos vs Leverkusen 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:02
-
Prediksi Sporting CP vs PSG 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:01
-
Prediksi Inter vs Arsenal 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Tottenham vs Dortmund 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:00
-
Vinicius Dicemooh Fans Real Madrid, Kylian Mbappe tak Terima
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 01:15
-
Prediksi Bodo/Glimt vs Man City 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 00:45
-
Prediksi Kairat vs Club Brugge 20 Januari 2026
Liga Champions 19 Januari 2026, 22:30
-
Bara Api di Old Trafford: Tensi Tinggi Roy Keane dengan Istri Michael Carrick
Liga Inggris 19 Januari 2026, 22:24
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06
-
5 Kekalahan Terburuk Real Madrid di Copa del Rey Abad Ini
Editorial 16 Januari 2026, 10:19
-
5 Kandidat Pelatih Real Madrid Musim Depan: Zidane, Klopp, Siapa Lagi?
Editorial 15 Januari 2026, 07:26





