Perempat Final Piala Presiden 2022: Duel Antarlini Persib Bandung vs PSS Sleman
Gia Yuda Pradana | 30 Juni 2022 12:33
Bola.net - Persib Bandung dan PSS Sleman akan berhadapan di babak perempat final Piala Presiden 2022. Pertandingan ini bakal digelar di Stadion Si Jalak Harupat, Bandung, Jumat 1 Juli 2022.
Persib punya catatan positif kontra PSS. Dalam tujuh pertemuan terakhir, Maung Bandung belum pernah merasakan kekalahan. Mereka meraih lima kemenangan dan dua hasil imbang.
Pertemuan kali ini bakal menarik. PSS saat ini dinilai lebih kuat daripada tahun sebelumnya. Selain itu, kedua tim juga sama-sama punya kans untuk lolos ke semifinal.
Mari lihat terlebih dahulu kekuatan mereka dari lini ke lini.
Kiper

Persib Bandung kemungkinan akan kembali memasang Fitrul Dwi Rustapa di bawah mistar gawang. Hal ini tak lepas dari penampilan mengesankan Fitrul selama babak penyisihan.
Pemain kelahiran Garut ini beberapa kali melakukan penyelamatan krusial yang membuat timnya terhindar dari kebobolan. Dia bahkan mencatatkan clean sheet saat Persib bertemu Bhayangkara FC di laga terakhir Grup C.
Sementara itu, PSS dipastikan menurunkan Muhammad Ridwan. Penjaga gawang berusia 31 tahun ini memang tampil apik dalam beberapa pertandingan terakhir.
Laga melawan Persib juga jadi ajang nostalgia bagi M Ridwan. Diketahui, M Ridwan pernah berseragam Persib Bandung musim 2016.
Belakang

Lini belakang Persib Bandung berada dalam kondisi pincang. Dua pilar utamanya, Victor Igbonefo dan Nick Kuipers dipastikan absen di laga nanti karena mengalami cedera.
Igbonefo mengalami cedera patah tulang pipi. Kondisi tersebut membuat pemain kelahiran Nigeria itu harus beristirahat selama tiga bulan untuk memulihkan cederanya.
Nick bermasalah dengan lututnya. Cedera tersebut didapat setelah berhadapan dengan Bhayangkara di laga pamungkas Grup C Piala Presiden.
Dengan kondisi ini, Persib kemungkinan akan memasang Rachmat Irianto dan Achmad Jufriyanto di posisi bek tengah. Keduanya diharapkan bisa meredam serangan yang dilancarkan PSS Sleman.
Sementara itu, PSS mengandalkan duet Syaiful Ramadhan dan Purwaka Yudi. Tugas keduanya di lini belakang akan dibantu sang kapten Bagus Nirwanto dan Marckho Sandi di bek sayap.
Tengah

Persib mendapat tenaga tambahan di perempat final. Lini tengah Persib semakin kuat dengan kedatangan Marc Klok dan Ricky Kambuaya.
Keduanya sempat absen di fase grup karena baru memperkuat Timnas Indonesia di ajang kualifikasi Piala Asia 2023. Klok dan Kambuaya merupakan pilihan utama pelatih Shin Tae-yong.
Kebersamaan Klok dan Kambuaya di Timnas Indonesia tentu akan memudahkan keduanya beradaptasi di Persib.
Sementara itu, PSS akan mengandalkan kombinasi Dave Mustaine dan Ze Valente di lini tengah. Keduanya mampu memberikan warna berbeda bagi permainan Elang Jawa.
Depan

Persib harus memutar otak untuk mencari pengganti David Da Silva dan Ciro Alves yang absen karena mengalami cedera. Sejauh ini, Persib hanya memiliki satu penyerang muda, yakni Ridwan Ansori.
Absennya David Da Silva dan Ciro Alves memang menjadi kerugian besar bagi Maung Bandung. Duo Brasil ini selalu jadi tumpuan tim di lini depan.
Duet keduanya bahkan telah menghasilkan tiga gol. David Da Silva mencetak dua gol, sedangkan Ciro Alves satu gol.
Di lain pihak, serangan PSS tak bisa diremehkan. Kehadiran Boaz Solossa membuat lini depan PSS jadi lebih berbahaya.
Disadur dari: Bola.com/Muhammad Faqih/Wiwig Prayugi, 30 Juni 2022
Baca Artikel-artikel Menarik Lainnya:
- Jadwal Lengkap Perempat Final Piala Presiden 2022
- Perempat Final Piala Presiden 2022: Kiper Persib Waspadai Penyerang PSS Sleman
- Perempat Final Piala Presiden 2022: Persib Siapkan Formula untuk Redam PSS Sleman
- Thomas Doll: Persija Kehilangan Arah Saat Berada 30 Meter di Depan Gawang Lawan
- Daftar Pemain PSS Sleman di Perempat Final Piala Presiden 2022: Ada Mychell Chagas
- Jadwal Lengkap Piala Presiden 2022
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Persija dan Playmaker Brasil Sepakat Berpisah, Segera Bergabung dengan Arema FC
Bola Indonesia 19 Januari 2026, 08:47
-
Persib Bandung Dekati Layvin Kurzawa, Eks Bek PSG Siap Ramaikan BRI Super League
Bola Indonesia 18 Januari 2026, 21:39
-
Kabar Duka, Asisten Pelatih Arema FC Kuncoro Tutup Usia
Bola Indonesia 18 Januari 2026, 18:32
-
BRI Super League 2025/2026: Arema FC dan Ian Puleio Resmi Berpisah
Bola Indonesia 16 Januari 2026, 21:44
LATEST UPDATE
-
Jadwal Lengkap Premier League 2025/2026 Live di SCTV dan Vidio
Liga Inggris 20 Januari 2026, 08:52
-
Man City Main di Lapangan Sintetis dan Beku, Pep Guardiola: Dilarang Cengeng!
Liga Champions 20 Januari 2026, 08:49
-
Jadwal Lengkap Indonesia Masters 2026, 20-25 Januari 2026
Bulu Tangkis 20 Januari 2026, 08:45
-
Marc Guehi Tiba, Pep Guardiola Gembira
Liga Inggris 20 Januari 2026, 08:25
-
Jadwal Liga Champions Pekan Ini Live di SCTV, 20-22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 08:25
-
Emil Audero Cleansheet, Aksi Heroik Gagalkan Kemenangan Verona
Liga Italia 20 Januari 2026, 08:24
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06
-
5 Kekalahan Terburuk Real Madrid di Copa del Rey Abad Ini
Editorial 16 Januari 2026, 10:19
-
5 Kandidat Pelatih Real Madrid Musim Depan: Zidane, Klopp, Siapa Lagi?
Editorial 15 Januari 2026, 07:26










