Robert Alberts Dapat Tawaran dari Klub Thailand dan Malaysia
Asad Arifin | 17 Oktober 2020 18:13
Bola.net - Pelatih Persib Bandung, Robert Rene Alberts laku keras di tengah ketidakjelasan Shopee Liga 1 2020. Arsitek asal Belanda ini mengaku digoda oleh sejumlah klub dari kawasan Asia Tenggara.
Robert mengatakan, ia digoda oleh klub asal Thailand, Malaysia, Vietnam, dan Singapura. Namun, pinangan itu tidak digubrisnya.
"Betul, ada sejumlah tawaran datang ke saya. Saya mendapatkan banyak tawaran. Jujur, ada tawaran dari luar Indonesia namun saya tidak tertarik," ujar Robert.
"Ada tawaran dari klub Malaysia, Thailand, dan Vietnam. Ada juga dari Singapura. Jadi ada penawaran langsung yang diberikan kepada saya," katanya menambahkan.
Robert telah menjadi pelatih Persib sejak tahun lalu. Sebelumnya, ia menangani PSM Makassar dan membawa Arema Indonesia menjuarai Indonesia Super League (ISL) 2009/2010.
Baca halaman berikutnya ya Bolaneters
Setia dengan Persib
Robert memilih untuk setia dengan Persib. Dia amat bangga bisa menukangi tim kebanggaan Bobotoh ini.
"Jadi bagi saya merupakan suatu kebanggaan dapat melatih Persib," tutur Robert.
" Kepercayaan penuh yang diberikan kepada saya dan budaya maupun masyarakat Bandung juga membuat saya senang bisa tinggal di sini," imbuhnya.
(Bola.net/Fitri Apriani)
Baca Ini Juga:
- Penundaan Shopee Liga 1 Buat Gelandang Persija Tunda Pakai Senjata Baru
- 5 Pemain Timnas Indonesia U-19 yang Bisa Terdampak Penundaan Shopee Liga 1
- Persib Siapkan Program Baru Jika Shopee Liga 1 Batal Restart November
- Kompetisi Tak Jelas, Persebaya Ubah Program Latihan
- Kompetisi Belum Jelas, Ini Pesan Aji Santoso kepada Penggawa Persebaya
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Di Bawah Thom Haye, Seberapa Mahal Nilai Layvin Kurzawa Dibanding Skuad Persib?
Bola Indonesia 19 Januari 2026, 17:55
-
Persib Bandung Dekati Layvin Kurzawa, Eks Bek PSG Siap Ramaikan BRI Super League
Bola Indonesia 18 Januari 2026, 21:39
LATEST UPDATE
-
Prediksi Bologna vs Celtic 23 Januari 2026
Liga Eropa UEFA 22 Januari 2026, 00:45
-
Prediksi PAOK vs Real Betis 23 Januari 2026
Liga Eropa UEFA 22 Januari 2026, 00:45
-
Prediksi Fenerbahce vs Aston Villa 23 Januari 2026
Liga Eropa UEFA 22 Januari 2026, 00:45
-
Bayangan Starting XI Timnas Indonesia di FIFA Series 2026: Ujian Awal John Herdman
Tim Nasional 21 Januari 2026, 20:56
-
Seri Ketiga Proliga 2026: Bandung bjb Tandamata Bidik Sapu Bersih di Rumah Sendiri
Voli 21 Januari 2026, 20:45
-
Live Streaming Newcastle vs PSV - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Marseille vs Liverpool - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Juventus vs Benfica - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Chelsea vs Pafos - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06







