Senangnya Fariz Fadila, Menang Allianz Explorer Camp 2019 dan Membuat Orang Tua Bangga
Yaumil Azis | 24 Juni 2019 07:10
Bola.net - Fariz Fadila tak bisa menyembunyikan perasaan senangnya. Ia berhasil menjadi salah satu pemenang Allianz Explorer Camp 2019 Football Edition persembahan dari Allianz Indonesia dan Kapanlagi Youniverse (KLY). Dan karenanya, ia bisa berangkat ke Munchen, Jerman.
Bersama Adinda Dwi Citra, ia terpilih sebagai wakil menuju negeri Panzer tersebut.
"Sangat senang, sangat gembira, terutama bagi orang tua, dan ini bukan karena saya, ini karena Allah SWT," ujar Fariz kepada Bola.com.
"Saya bangga sekali. Sudah bisa membanggakan orang tua juga, bisa membanggakan saudara juga," kata Fariz.
Hajatan Allianz Explorer Camp 2019 berlangsung selama dua hari pada 22-23 Juni di Stadion PSPT, Tebet, Jakarta Selatan. Dari 2000-an orang yang mendaftar, terpilih enam orang yang akan diberangkatkan ke Singapura dan dua lainnya ke Jerman, termasuk Fariz
"Dari sini saya bisa memulai bagaimana cara mendapatkan pengalaman yang lebih banyak nanti," tutur Fariz.
Scroll ke bawah untuk membaca informasi selengkapnya.
Kembali ke Spanyol
Fariz adalah siswa sepak bola Valencia Soccer Academy di Spanyol. Saat ini, dirinya tengah berlibur ke Tanah Air. Fariz berencana kembali ke Negeri Matador setelah menuntaskan kegiatan Allianz di Jerman.
"Saya di akademi junior. Kembali ke Spanyol setelah program ini selesai," tuturnya.
Seleksi Allianz Explorer Camp 2019 Football Edition digelar pada 22-23 Juni 2019 di Stadion PSPT, Tebet, Jakarta Selatan. Selain dua anak yang akan terbang ke Jerman, enam anak terpilih untuk mengikuti kegiatan Allianz di Singapura.
Sumber: Bola.com
Baca Juga:
- Tangis Bahagia Adinda Dwi Citra Usai Terpilih dalam Allianz Explorer Camp 2019
- Bintang Persija Apresiasi Allianz Explorer Camp 2019
- Antusiasnya Legenda Bayern Munchen Pimpin Coaching Clinic Allianz Explorer Camp 2019
- Ketika Legenda Bayern Munchen dan Dua Pilar Persija Jakarta Bercengkrama di Seleksi Allianz Explorer
- Bintang Persija Sebut Martin Demichelis Bawa Pengaruh Positif untuk Allianz Explorer Camp 2019
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Era Baru Timnas Indonesia: John Herdman Tekankan Peran Liga Lokal
Tim Nasional 14 Januari 2026, 17:04
LATEST UPDATE
-
Man of the Match Real Madrid vs Monaco: Vinicius Junior
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:51
-
Hasil Copenhagen vs Napoli: Partenopei Gagal Menang Meski Unggul Jumlah Pemain
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:29
-
Hasil Villarreal vs Ajax: Kapal Selam Kuning Karam Lebih Dini
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:27
-
Sporting CP vs PSG: Les Parisiens Jatuh di Lisbon
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:19
-
Hasil Olympiakos vs Leverkusen: Wakil Yunani Buka Peluang Lolos ke Play-off
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:17
-
Hasil Tottenham vs Dortmund: Spurs Jaga Rekor Kandang Sempurna di Liga Champions
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:11
-
Hasil Inter vs Arsenal: Meriam London Hancurkan Nerazzurri di Giuseppe Meazza
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:04
-
Hasil Real Madrid vs Monaco: Kylian Mbappe dkk Pesta Setengah Lusin Gol
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:03
-
Gagal Bersinar di Old Trafford, Ugarte Bakal Ditukar dengan Bintang Muda Sunderland
Liga Inggris 21 Januari 2026, 04:59
-
Hasil Bodo/Glimt vs Man City: Haaland Mandul, The Citizens Babak Belur
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:34
-
Kairat vs Club Brugge: Brugge Gasak Tuan Rumah 4-1
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:03
-
Prediksi Newcastle vs PSV 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Marseille vs Liverpool 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06






