Mason Mount Kena Cedera Lagi, MU Merana Jelang Lawan Liverpool
Editor Bolanet | 30 Agustus 2024 07:25
Bola.net - Gelandang Manchester United, Mason Mount, dikonfirmasi harus menepi selama beberapa pertandingan karena cedera otot ringan dengan begitu ia berpotensi absen dalam pertandingan melawan Liverpool.
Tentunya cedera Mount menjadi berita buruk bagi Man United dalam masa persiapan menghadapi sang rival pada Minggu (1/9/2024) malam WIB.
Tidak hanya Mount, Setan Merah juga akan ditinggal absen oleh Rasmus Hojlund, Luke Shaw, Leny Yoro, Tyrell Malacia, dan Victor Lindelof. Jelas situasi tersebut tidak diinginkan oleh Erik ten Hag.
Mount tampil sebagai starter dalam dua pertandingan Premier League Man United musim ini. Pemain berusia 25 tahun itu, yang digantikan saat turun minum dalam kekalahan 2-1 akhir pekan lalu di Brighton karena cedera.
Simak berita selengkapnya di bawah ini.
Lagi-lagi Cedera
Mantan pemain Chelsea ini bergabung dengan Man United pada Juli 2023 dengan harga sekitar 55 juta poundsterling tetapi hanya tampil 20 kali musim lalu karena beberapa cedera.
"Pada pertandingan terakhir saya mengalami masalah otot kecil,” tulis Mason di media sosial.
"Saya telah memeriksanya dan sepertinya saya akan absen untuk beberapa pertandingan.”
Frustrasi Cedera
Musim 2024/25 telah dimulai dengan cara yang mirip dengan musim 2023/24 bagi Mount, yang juga mengalami cedera hamstring pada pertandingan kedua musim lalu. Dia akhirnya absen sekitar lima minggu.
Dia sempat pulih hampir dua bulan sebelum mengalami cedera betis parah pada bulan November yang membuatnya absen hingga akhir Maret, setelah itu Mount harus puas dengan penampilan singkat dari bangku cadangan untuk mengakhiri musim.
"Saya bekerja keras untuk mengembalikan kebugaran saya ke tempat yang seharusnya dan saya merasa berenergi, tajam dan siap," sambung Mount.
“Saya ingin Anda mendengarnya langsung dari saya, betapa frustrasinya saya, karena saya harap Anda juga demikian. Saya akan melakukan segala cara untuk kembali dalam kondisi terbaik dan membantu tim.”
Sumber: Official Instagram Mason Mount
Penulis: Yoga Radyan
Klasemen Premier League 2024/25
Baca Juga:
- Wow, Eks Kiper Barcelona Ini Masuk Bidikan Arsenal untuk Jadi Ban Serep David Raya
- Dengan Federico Chiesa, Liverpool Bisa Terbang Lebih Tinggi
- Demi Kalahkan Chelsea, Al-Ahli Kirimkan Wakil ke Italia untuk Bungkus Victor Osimhen
- Stefan Bajcetic Sebenarnya Ingin Gabung Barcelona, Namun Kenapa Akhirnya Gabung RB Salzburg?
- Pesona Para Bidadari WAGs Gres di Premier League 2024/2025: Siapa Paling Aduhai?
- Chelsea Kok Gak Rekrut Ivan Toney Sih?
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Benjamin Sesko Absen Kontra Everton, Kembalinya Diperkirakan Desember
Liga Inggris 18 November 2025, 22:46
-
Man United vs Arsenal: Duo EPL Berebut Wonderkid 18 Tahun Olympiakos yang Lagi Naik Daun
Liga Inggris 18 November 2025, 17:01
-
Dua Wajah Florian Wirtz: Tajam untuk Timnas Jerman, Meredup di Liverpool
Liga Inggris 18 November 2025, 16:39
-
Disebut Sudah Habis, Bintang MU Ini Justru Jadi Pemain yang Krusial untuk Timnas Brasil
Liga Inggris 18 November 2025, 16:08
LATEST UPDATE
-
Evaluasi Timnas Indonesia U-22 jelang SEA Games 2025: Progres Terlihat, PR Masih Ada
Tim Nasional 19 November 2025, 04:25
-
Imbang 2-2 Lawan Mali, Ini 3 Pemain Timnas Indonesia U-22 yang Layak Dapat Apresiasi
Tim Nasional 19 November 2025, 04:00
-
Kabar Buruk untuk Arsenal, Pemulihan Kai Havertz Alami Kemunduran
Liga Inggris 19 November 2025, 02:20
-
Arsenal Buka Peluang Lepas 4 Pemain di Bursa Transfer Januari, Siapa Saja?
Liga Inggris 19 November 2025, 00:56
-
Manchester United Bisa Jual Marcus Rashford dan Kobbie Mainoo untuk Patuhi PSR
Liga Inggris 19 November 2025, 00:30
-
3 Opsi Pengganti Mohamed Salah di Liverpool, Termasuk Pemain dari Klub Rival
Liga Inggris 19 November 2025, 00:00
-
Lupakan Ronaldo, Bruno Fernandes Buktikan Jadi Pemain Paling Penting di Timnas Portugal
Piala Dunia 18 November 2025, 23:41
-
Analisis Calon Pengganti Robert Lewandowski: Menimbang 4 Kandidat Ideal untuk Barcelona
Liga Spanyol 18 November 2025, 23:22
-
Kiper Persis Solo Gianluca Pandeynuwu Ukir Sejarah di BRI Super League 2025/2026
Bola Indonesia 18 November 2025, 23:11
-
Benjamin Sesko Absen Kontra Everton, Kembalinya Diperkirakan Desember
Liga Inggris 18 November 2025, 22:46
-
Blunder Pemain Naturalisasi Malaysia Saat Sidang FIFA: Salah Sebut Asal Nenek
Tim Nasional 18 November 2025, 22:37
-
2 Laga Timnas Indonesia U-22 vs Mali: Kalah di Laga Pertama, Imbang di Laga Kedua
Tim Nasional 18 November 2025, 22:36
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain yang Bisa Didatangkan Liverpool di Januari untuk Selamatkan Musim
Editorial 19 November 2025, 01:56
-
3 Bintang Manchester United yang Bisa Ditukar dengan Antoine Semenyo
Editorial 19 November 2025, 01:37
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55




