Matthijs De Ligt Batal Pindah ke Chelsea?
Serafin Unus Pasi | 8 Juli 2022 18:48
Bola.net - Rencana Chelsea untuk mendapatkan jasa Matthijs De Ligt kemungkinan besar berakhir kegagalan. Sang bek dilaporkan menghentikan pembicaraan dengan Chelsea untuk transfer tersebut.
De Ligt saat ini berada di ambang pintu keluar Allianz Stadium Turin. Sang bek ingin cabut dari Juventus setelah manajemen Si Nyonya Tua tidak mengambulkan permintaan kenaikan gajinya.
Chelsea dilaporkan memantau perkembangan situasi De Ligt. Ini disebabkan Chelsea sedang butuh bek tengah baru, sehingga mereka ingin merekrut sang bek.
Bild melaporkan bahwa Chelsea kemungkinan besar gagal mendapatkan jasa De Ligt. Karena sang bek menghentikan pembicaraan dengan Chelsea.
Simak situasi transfer De Ligt di bawah ini.
Sudah Nego
Laporan itu mengklaim bahwa manajemen Chelsea sudah menjalin komunikasi dengan agen De Ligt baru-baru ini.
Chelsea sudah mengutarakan ketertarikan mereka untuk merekrut sang bek. Mereka juga sudah memberikan tawaran kontrak untuk sang bek.
Proses pembicaraan itu dikabarkan masih jauh dari kata selesai. Karena pihak De Ligt masih mempelajari tawaran yang datang dari Chelsea.
Berubah Pikiran
Namun laporan BIld mengklaim bahwa De Ligt meminta sang agen untuk menghentikan proses negosiasi dengan Chelsea.
Ini dikarenakan selain dengan Chelsea, De Ligt juga berdiskusi dengan Bayern Munchen. Sang bek dikabarkan lebih tertarik dengan penawaran yang diberikan oleh Bayern.
Ia juga merasa lebih cocok dengan gaya bermain Bayern ketimbang Chelsea. Sehingga ia meminta sang agen menghentikan negosiasi dengan Chelsea dan fokus ke Bayern.
Tunggu Tawaran
Laporan tersebut mengklaim bahwa Bayern Munchen atau Chelsea harus sama-sama siap keluar uang yang sangat banyak untuk transfer De Ligt.
Juventus dikabarkan tidak mau menerima tawaran kurang dari 80 juta Euro untuk sang bek di bursa transfer musim panas kali ini.
Klasemen Akhir Premier League
(Bild)
Baca Juga:
- Maaf Chelsea, Frenkie De Jong Minatnya Pindah ke MU!
- Kiprah 6 Pemain Chelsea Hasil Membajak Transfer MU, Bersiap Frenkie de Jong ke-7!
- Rafael van der Vaart Sarankan Matthijs De Ligt Tolak Chelsea Demi Bayern Munchen
- Cerita 'Horor' Danny Drinkwater di Chelsea: 5 Tahun Bikin Frustrasi, Gelut dengan Sarri!
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Prediksi Chelsea vs Ajax Amsterdam 23 Oktober 2025
Liga Champions 21 Oktober 2025, 23:11 -
Prediksi Real Madrid vs Juventus 23 Oktober 2025
Liga Champions 21 Oktober 2025, 22:29 -
6 Kandidat Pengganti Igor Tudor di Juventus: Ada Eks Inter Milan
Editorial 21 Oktober 2025, 22:27 -
4 Pemain Baru Manchester United yang Bantu Ruben Amorim Taklukkan Liverpool di Anfield
Editorial 21 Oktober 2025, 22:04
LATEST UPDATE
-
Cek Jadwal Aksi Pemain Indonesia di Liga Europa 2025/26: Tayang di Vidio
Liga Eropa UEFA 22 Oktober 2025, 16:12 -
Harry Maguire Siap Berkorban Banyak Demi Bertahan di Manchester United
Liga Inggris 22 Oktober 2025, 15:28 -
Ousmane Dembele Dukung Mbappe Raih Ballon dOr: Dia Layak Dapat!
Liga Champions 22 Oktober 2025, 14:37 -
Pengakuan Jujur Denzem Dumfries: Union SG Bikin Inter Milan Merana!
Liga Italia 22 Oktober 2025, 14:01
LATEST EDITORIAL
-
6 Kandidat Pengganti Igor Tudor di Juventus: Ada Eks Inter Milan
Editorial 21 Oktober 2025, 22:27 -
4 Pemain Baru Manchester United yang Bantu Ruben Amorim Taklukkan Liverpool di Anfield
Editorial 21 Oktober 2025, 22:04