MU Larang Pemain Ladeni Permintaan Tanda Tangan dari Fans, Mengapa?
Yaumil Azis | 17 Agustus 2019 00:05
Bola.net - Biasanya, para penggemar Manchester United bisa mendapatkan tanda tangan dari pemain idolanya di salah satu pintu masuk tempat latihan tim di Carrington. Namun klub memerintahkan pemainnya untuk tidak lagi meladeni hal tersebut.
Tempat yang dimaksud sempat menjadi area favorit fans Manchester United guna mendapatkan tanda tangan dari pemain idolanya. Mereka, yang umumnya berusia remaja, kerap menyodorkan pulpen dan buku tanda tangan kepada para pemain yang melintas di sana.
Namun baru-baru ini terlihat pemandangan berbeda di tempat tersebut. Beberapa staf Manchester United kedapatan sedang memasang sebuah pertanda larangan bagi para pemain untuk menggubris permintaan dari penggemarnya.
Ternyata ada alasan mengapa Manchester United menerapkan aturan yang tidak ramah itu. Aturan tersebut berkaitan dengan keamanan para penggemar yang kerap memadati area itu.
Scroll ke bawah untuk membaca informasi selengkapnya.
Larangan Manchester United
Dilansir dari The Sun, pertanda tersebut berbunyi: "Pemain tidak diperbolehkan untuk berhenti dan memberikan tanda tangan berhubung adanya bahaya di jalan. Dilarang berkerumun,".
Pemain terakhir yang terlihat berhenti di wilayah tersebut adalah Alexis Sanchez. Pada hari Kamis (15/8/2019) waktu setempat, penyerang asal Chile itu menyempatkan waktunya untuk bertemu Fin (tujuh tahun) dan Ollie (lima tahun), yang ingin berswafoto dengannya.
Begitu pertanda tersebut dipasang, para pemain beserta ofisial tim pun sudah tidak lagi berhenti. Area itu juga sudah tidak lagi dipenuhi oleh penggemar Manchester United yang mengharapkan tanda tangan dari sosok idolanya.
Carrington Mulai Ramai
Carrington mulai dipenuhi oleh para pemain setelah sempat sepi karena kompetisi musim 2018/19 telah berakhir. Seluruh skuat terlihat berlalu-lalang untuk melakukan persiapan menjelang laga pekan kedua Premier League yang akan digelar akhir pekan ini.
Pada pekan kedua, Manchester United akan dipertemukan dengan Wolverhampton di Molineux Stadium. Pertandingan tersebut bakal digelar pada hari Selasa (20/8/2019) mendatang di markas Wolves, Molineux Stadium.
Skuat asuhan Ole Gunnar Solskjaer tersebut sedang dalam kondisi prima. Pada laga sebelumnya, mereka berhasil meraih kemenangan telak dengan skor 4-0 atas rival bebuyutannya, Chelsea, di Old Trafford.
(The Sun)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Sindiran Maut Malo Gusto Usai Chelsea Bungkam Tottenham: Cerita yang Sama Lagi!
Liga Inggris 2 November 2025, 11:27
-
Tottenham vs Chelsea: Moises Caicedo Monster, Tapi Masih di Bawah Declan Rice
Liga Inggris 2 November 2025, 11:23
-
Maresca: Cuma Ada 1 Pemain di Dunia yang Selevel Moises Caicedo, Siapa Tuh?
Liga Inggris 2 November 2025, 11:12
-
Mohamed Salah Cetak Gol Bersejarah, tapi Tetap Tak Bahagia Usai Kalahkan Aston Villa
Liga Inggris 2 November 2025, 11:02
-
Arsenal Sekarang Seperti Tak Bisa Dikalahkan!
Liga Inggris 2 November 2025, 10:46
LATEST UPDATE
-
Jadwal Live Streaming Babak Final Hylo Open 2025 di Vidio Hari Ini, 2 November 2025
Bulu Tangkis 2 November 2025, 17:12
-
Jadwal dan Hasil Lengkap Pertandingan Wakil Indonesia di Hylo Open 2025
Bulu Tangkis 2 November 2025, 17:07
-
Jadwal Lengkap Pertandingan Hylo Open 2025, 28 Oktober-2 November 2025
Bulu Tangkis 2 November 2025, 17:07
-
Link Live Streaming Pertandingan Hylo Open 2025 di Vidio, 28 Oktober-2 November 2025
Bulu Tangkis 2 November 2025, 17:07
-
Jadwal Lengkap Turnamen BWF 2025, Jangan Lupa Dukung Pebulu Tangkis Indonesia Ya!
Bulu Tangkis 2 November 2025, 17:07
-
Arsenal Tidak Punya Titik Lemah?
Liga Inggris 2 November 2025, 16:38
-
Jadwal Live Streaming Babak Final Livoli Divisi 1 2025 Hari Ini di MOJI, 2 November 2025
Voli 2 November 2025, 16:18
-
Jadwal, Hasil Lengkap, dan Klasemen Livoli Divisi 1 2025
Voli 2 November 2025, 16:15
-
Jadwal Lengkap Livoli Divisi 1 2025, 26 Oktober-2 November 2025
Voli 2 November 2025, 16:15
LATEST EDITORIAL
-
10 Pemain dengan Total Transfer Paling Gila di Dunia, Neymar Tembus Rp7,68 Triliun!
Editorial 31 Oktober 2025, 15:01
-
4 Klub yang Bisa Jadi Pelabuhan Baru Vinicius Junior Jika Hengkang dari Real Madrid
Editorial 29 Oktober 2025, 14:17
-
6 Alasan Mengapa Manchester United Bisa Jadi Penantang Gelar Premier League Musim Ini
Editorial 29 Oktober 2025, 14:06
-
Arne Slot di Ujung Tanduk? 5 Pelatih Premier League yang Terancam Dipecat
Editorial 28 Oktober 2025, 14:36





