Resmi! Chelsea Rampungkan Transfer Jadon Sancho dari Manchester United
Serafin Unus Pasi | 1 September 2024 01:48
Bola.net - Klub Premier League, Chelsea membuat pengumuman penting. Mereka telah merampungkan proses transfer Jadon Sancho dari Manchester United.
Nama Sancho memang ramai dikaitkan dengan Chelsea dalam sepekan terakhir. The Blues dirumorkan ingin menggunakan tenaga sang winger di lini serang mereka.
Di deadline day bursa transfer, Chelsea dilaporkan sudah menuntaskan transfer sang winger. Namun hingga bursa transfer ditutup, baik Chelsea maupun MU belum mengumumkan transfer ini.
Hari ini, Minggu (1/9/2024), kejelasan mengenai nasib Sancho terkuak. Chelsea secara resmi mengumumkan kedatangan sang winger.
Simak informasi selengkapnya di bawah ini.
Pernyataan Resmi

Melalui laman resmi mereka, Chelsea mengumumkan kedatangan Sancho. Sang winger bergabung dengan status pemain pinjaman.
"Chelsea dengan senang hati mengumumkan bahwa Jadon Sancho telah bergabung dengan klub ini dengan status peminjaman dari Manchester United," tulis pernyataan resmi Chelsea.
"The Blues memiliki kewajiban untuk merekrut pemain timnas Inggris itu secara permanen di musim panas tahun depan."
Detail Transfer

Dalam pengumuman resmi mereka, Chelsea tidak mengumumkan detail transfer Sancho. Namun Fabrizio Romano memiliki informasinya.
Chelsea meminjam sang winger selama satu musim. Namun mereka harus membayar biaya peminjaman yang cukup mahal untuk Sancho.
Selain itu, di tahun depan, mereka harus setor sekitar 20 juta pounds ke MU untuk biaya pembelian Sancho secara permanen. Nantinya angka ini bisa bertambah lima juta pounds dalam bentuk add-ons.
Winger Kedua

Sancho sendiri menjadi winger kedua yang direkrut Chelsea di musim panas ini.
Sebelumnya The Blues mengeluarkan uang sekitar 51 juta pounds untuk mendatangkan Pedro Neto dari Wolverhampton.
Klasemen Premier League
(Chelsea FC)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Premier League 2025/2026
Liga Inggris 2 November 2025, 05:53
-
Man of the Match Liverpool vs Aston Villa: Mohamed Salah
Liga Inggris 2 November 2025, 05:22
-
Lamine Yamal Konfirmasi Perpisahan dengan Nicki Nicole, Bantah Isu Perselingkuhan
Bolatainment 2 November 2025, 03:34
LATEST UPDATE
-
Rekap Hasil Serie A Tadi Malam: Juventus Menang di Debut Spalletti, Napoli Tertahan
Liga Italia 2 November 2025, 07:00
-
Rapor Pemain Real Madrid vs Valencia: Mbappe Bersinar, Carreras Beri Dampak Maksimal
Liga Spanyol 2 November 2025, 06:51
-
Mohamed Salah Cetak 250 Gol untuk Liverpool, Bawa Tim Bangkit
Liga Inggris 2 November 2025, 06:39
-
Jadwal Lengkap Manchester United 2025/2026
Liga Inggris 2 November 2025, 06:25
-
Jadwal Lengkap Serie A 2025/2026
Liga Italia 2 November 2025, 06:23
-
Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Serie A 2025/2026
Liga Italia 2 November 2025, 06:22
-
Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor La Liga 2025/2026
Liga Spanyol 2 November 2025, 06:09
-
Man of the Match Real Madrid vs Valencia: Alvaro Carreras
Liga Spanyol 2 November 2025, 06:07
-
Man of the Match Cremonese vs Juventus: Filip Kostic
Liga Italia 2 November 2025, 05:56
-
Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Premier League 2025/2026
Liga Inggris 2 November 2025, 05:53
-
Hasil Real Madrid vs Valencia: Superior dan Menang Telak
Liga Spanyol 2 November 2025, 05:27
-
Man of the Match Liverpool vs Aston Villa: Mohamed Salah
Liga Inggris 2 November 2025, 05:22
LATEST EDITORIAL
-
10 Pemain dengan Total Transfer Paling Gila di Dunia, Neymar Tembus Rp7,68 Triliun!
Editorial 31 Oktober 2025, 15:01
-
4 Klub yang Bisa Jadi Pelabuhan Baru Vinicius Junior Jika Hengkang dari Real Madrid
Editorial 29 Oktober 2025, 14:17
-
6 Alasan Mengapa Manchester United Bisa Jadi Penantang Gelar Premier League Musim Ini
Editorial 29 Oktober 2025, 14:06
-
Arne Slot di Ujung Tanduk? 5 Pelatih Premier League yang Terancam Dipecat
Editorial 28 Oktober 2025, 14:36



