Selamat! Sadio Mane Raih Gelar PFA Fans' Player of the Year 2019/20
Yaumil Azis | 17 Agustus 2020 18:13
Bola.net - PFA Fans' Player of the Year akhirnya menemukan sang pemenang baru. Dia adalah penggawa utama dari Liverpool yang berhasil menjadi juara Premier League musim ini, yakni Sadio Mane.
PFA Fans' Player of the Year adalah penghargaan yang diinisiasi oleh Profesional Footballers' Association. Gelar ini menyortir sejumlah pemain terbaik dari empat kompetisi tertinggi di Inggris, yakni Premier League, Championship, League One dan League Two.
Penghargaan ini pertama kali diberikan pada tahun 2001 lalu, di mana Steven Gerrard selaku pemain Liverpool menjadi pemenangnya. Kali ini, gelar tersebut kembali jatuh ke tangan pemain klub berjuluk the Reds itu.
Sadio Mane mendapatkan suara terbanyak dari hasil voting publik sebesar 41 persen. Sementara sisanya didapatkan oleh bintang Manchester City, Kevin De Brunye (27 persen) dan Trent Alexander-Arnold (17 persen).
Scroll ke bawah untuk membaca informasi selengkapnya.
Pemain yang Tak Tergantikan
Tidak bisa dimungkiri, Sadio Mane merupakan salah satu sosok kunci yang menjadi penentu keberhasilan Liverpool menjuarai Premier League musim ini. Namanya pun jarang terlewatkan dari daftar starting XI.
Ia membentuk trio penyerang yang mengerikan bersama Mohamed Salah dan Roberto Firmino. Faktanya, komposisi ini nyaris tidak pernah berganti sejak Mohamed Salah datang dari AS Roma pada tahun 2017 lalu.
Pada musim ini, pria berumur 28 tahun tersebut berhasil menyumbangkan total 22 gol dari 47 penampilan di semua kompetisi. Tidak sampai di situ, ia juga menyumbangkan 12 assist.
Karir Sadio Mane di Liverpool
Sadio Mane pertama kali tiba di Liverpool pada tahun 2016 lalu. Melihat dampak yang ia berikan kepada tim selama beberapa tahun terakhir, harga pembeliannya dari Southampton senilai 34 juta pounds jadi tak ada apa-apanya.
Sejauh ini, pemain asal Senegal tersebut telah bermain sebanyak 170 kali bersama the Reds di semua ajang. Ia memproduksi total 81 gol dalam kurun waktu yang sama.
Gelar Premier League bukanlah satu-satunya prestasi yang ia dapatkan bersama Liverpool. Trofi Piala Super Eropa, Piala Dunia Antarklub, hingga Liga Champions juga bisa didapatkan berkat jasanya di lini depan.
(Liverpool FC)
Baca juga:
- Usai Melatih Liverpool, Jurgen Klopp Berencana Hiatus Satu Tahun
- Thiago Sepakat Gabung Liverpool, Kontraknya Empat Tahun
- Dari Liverpool Hingga Juventus, Sejumlah Klub Eropa Ucapkan HUT Kemerdekaan RI ke-75
- Bernardo Silva Kecam Fans Liverpool: Kalian Menyedihkan!
- Xherdan Shaqiri Buka-bukaan Soal Hal yang Membuatnya Frustrasi di Liverpool
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Transfer Panas! Chelsea Siap Jual Palmer, Man United Siap Beli Dengan Dana Jumbo!
Liga Inggris 11 Januari 2026, 09:59
-
Manchester United Ketar-Ketir Ditinggal Pergi Bruno Fernandes
Liga Inggris 11 Januari 2026, 09:33
LATEST UPDATE
-
Jadwal Pertandingan Proliga 2026 Pekan Kedua Putaran I di Medan, 15-18 Januari 2026
Voli 12 Januari 2026, 11:46
-
Prediksi BRI Super League: PSBS Biak vs Bhayangkara FC 12 Januari 2026
Bola Indonesia 12 Januari 2026, 11:35
-
Kalahkan Solskjaer, Michael Carrick Bakal Jadi Pelatih Interim Baru MU?
Liga Inggris 12 Januari 2026, 11:01
-
5 Pelajaran dari Man Utd vs Brighton: Setan Merah Terjerembap ke Titik Terendah
Liga Inggris 12 Januari 2026, 10:44
-
Diogo Dalot: Manchester United Tidak Pantas Tersingkir dari FA Cup!
Liga Inggris 12 Januari 2026, 10:40
-
Manchester United Bakal Umumkan Manajer Interim Baru Paling Lambat Besok
Liga Inggris 12 Januari 2026, 10:27
-
Kalah dari Brighton, Darren Fletcher akui MU Begitu Rapuh!
Liga Inggris 12 Januari 2026, 10:16
-
Daftar Tanggal Launching 11 Tim Formula 1 Jelang Musim 2026
Otomotif 12 Januari 2026, 09:59
-
Daftar Lengkap Tim Lolos 32 Besar FA Cup 2025/2026
Liga Inggris 12 Januari 2026, 09:58
LATEST EDITORIAL
-
8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih Bertahan di Manchester United
Editorial 9 Januari 2026, 11:22
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52









