Terindikasi Kena Virus Corona, Tiga Pemain Leicester Diisolasi
Ari Prayoga | 13 Maret 2020 01:33
Bola.net - Manajer Leicester City, Brendan Rodgers mengungkapkan bahwa tiga pemainnya telah diisolasi menyusul adanya indikasi terkena virus Corona.
Leicester dijadwalkan bertandang ke markas Watford pada akhir pekan ini dalam laga lanjutan Premier League.
Terlepas dari situasi ini, hingga kini partai Watford vs Leicester belum ada tanda-tanda untuk ditunda, meski kemungkinan akan digelar tanpa penonton.
Pengakuan Brendan Rodgers
Rodgers menolak menyebutkan nama tiga pemain yang menjalani karantina. Rodgers pun menegaskan siap menjalani laga tanpa penonton jika memang itu yang diputuskan.
"Kami memiliki beberapa pemain yang menunjukkan gejala dan tanda-tanda [virus Corona]. Kami mengikuti prosedur dan [sebagai pencegahan] mereka telah dijauhkan dari skuad," ungkap Rodgers.
"Tentu saja, dari sudut pandang sepak bola, [laga tanpa penonton] akan mengecewakan, tapi kesehatan masyarakat adalah aspek terpenting," tambahnya.
Pernyataan Leicester
Leicester sendiri juga mengeluarkan pernyataan resmi perihal karantina yang dilakukan terhadap tiga pemain mereka.
"Dalam beberapa hari terakhir, tiga pemain menderita penyakit yang sangat ringan dan mendapat saran dari staf medis klub, konsisten dengan arahan pemerintah saat ini,"
"Ketiga pemain kemudian mendapat saran dari NHS 111 bahwa gejala yang mereka alami konsisten dengan penyakit umum musiman dan periode isolasi selama tujuh hari tepat dilakukan sebagai pencegahan,"
"Tak ada rekomendasi bahwa tes lanjutan diperlukan. Klub menjalin kontak secara reguler dengan para pemain yang gejalanya masih tetap ringan dan bisa diatasi sendiri,"
Sumber: Leicester City FC
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Kebangkitan Kobbie Mainoo Jadi Momen Emas bagi Ineos di Manchester United, Kok Bisa?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 17:11
-
Michael Carrick Ingin Boyong Pemain Middlesbrough ini ke Manchester United?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 16:22
-
Ian Wright Ngeri-ngeri Sedap Lihat Penampilan MU, Bakal Jadi Momok Bagi Arsenal!
Liga Inggris 20 Januari 2026, 16:03
LATEST UPDATE
-
Al Nassr Tekuk Damac, Ronaldo Cetak Gol ke-960 dan Pangkas Jarak dengan Al Hilal
Asia 22 Januari 2026, 03:33
-
Hasil Qarabag vs Eintracht Frankfurt: Drama Injury Time Singkirkan Wakil Jerman
Liga Champions 22 Januari 2026, 03:21
-
Hasil Galatasaray vs Atletico Madrid: Gol Bunuh Diri Selamatkan Tuan Rumah
Liga Champions 22 Januari 2026, 03:03
-
Prediksi Braga vs Nottm Forest 23 Januari 2026
Liga Eropa UEFA 22 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Celta Vigo vs LOSC 23 Januari 2026
Liga Eropa UEFA 22 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Roma vs VfB Stuttgart 23 Januari 2026
Liga Eropa UEFA 22 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Bologna vs Celtic 23 Januari 2026
Liga Eropa UEFA 22 Januari 2026, 00:45
-
Prediksi PAOK vs Real Betis 23 Januari 2026
Liga Eropa UEFA 22 Januari 2026, 00:45
-
Prediksi Fenerbahce vs Aston Villa 23 Januari 2026
Liga Eropa UEFA 22 Januari 2026, 00:45
-
Bayangan Starting XI Timnas Indonesia di FIFA Series 2026: Ujian Awal John Herdman
Tim Nasional 21 Januari 2026, 20:56
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06






