Bonaventura Wajibkan Milan Jinakkan Torino
Dimas Ardi Prasetya | 26 November 2017 20:52
Bola.net - - Gelandang serba bisa AC Milan Giacomo Bonaventura mengakui memang tim yang tangguh, namun Rossoneri harus bisa mengalahkan tim tersebut.
Milan akan menjalani pertandingan melawan Torino di giornata 14 Serie A, Minggu . Pertandingan tersebut akan digelar di markas Rossoneri, San Siro.
Milan saat ini berada di posisi sembilan klasemen sementara Serie A. Rossoneri baru mengoleksi 19 poin dari 13 pertandingan. Sementara itu Torino ada di posisi 10 dengan raihan 18 poin.
Meski unggul posisi di klasemen, Bonaventura tak mau rekan-rekannya meremehkan tim asuhan Sinisa Mihajlovic tersebut. Ia berharap mereka kerja keras untuk bisa mengalahan Il Toro.
Torino adalah tim yang sangat bagus dan pertandingan itu tidak akan mudah, tapi kami perlu menebus kekalahan yang kami dapatkan sebelumnya, ucapnya kepada Mediaset Premium.
MIlan sendiri sejauh ini telah menelan kekalahan sebanyak enam kali di Serie A. Salah satunya saat menghadapi Napoli pada pekan lalu.
Oleh karena itulah, Milan harus menebus kekalahan tersebut, dan hasil-hasil negatif lainnya, mulai di pertandingan lawan Torino ini.
Kami mengharapkan beberapa kesulitan di awal musim, meski mungkin tidak sebanyak ini. Kami tertinggal dan tidak punya waktu untuk memikirkan apa yang telah terjadi, kami hanya perlu fokus pada masa depan, tegasnya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Cristiano Ronaldo Menang Telak di Meja Hijau: Juventus Harus Bayar Rp165 Miliar
Liga Italia 19 Januari 2026, 21:54
-
Update Saga Mike Maignan: Ada Kabar Positif dari AC Milan
Liga Italia 19 Januari 2026, 21:53
-
Debut Sempurna Donyell Malen di AS Roma: Gol, 3 Poin, dan Pujian Gasperini
Liga Italia 19 Januari 2026, 14:57
-
Alexis Saelemaekers: Bikin Assist Mahal untuk Fullkrug, Keluar Lapangan Pincang
Liga Italia 19 Januari 2026, 14:39
LATEST UPDATE
-
BRI Super League: Begini Kesiapan Persib Jelang Lawan PSBS Biak pada Pekan ke-18
Bola Indonesia 21 Januari 2026, 19:37
-
Bicara Hati ke Hati, Cara Intim Duo Yamaha Bangun Chemistry Jelang MotoGP 2026
Otomotif 21 Januari 2026, 18:54
-
Tempat Menonton Juventus vs Benfica 22 Januari 2026, Streaming UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 16:59
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06













