Mauro Icardi Kembali Berlatih bersama Inter Milan, Tidak Jadi Dijual?
Serafin Unus Pasi | 29 Juli 2019 21:20
Bola.net - Sebuah kabar terungkap mengenai masa depan Mauro Icardi. Sang striker diberitakan akan kembali berlatih dengan skuat Inter Milan pada minggu ini.
Pada awal bulan kemarin, Inter Milan membuat pernyataan mengejutkan. Mereka memastikan bahwa Icardi sudah tidak masuk dalam rencana mereka untuk musim depan.
Pernyataan ini dipertegas dengan pengumuman skuat pra musim Inter Milan. Striker Timnas Argentina itu tidak diikutsertakan dalam tur pra musim Nerrazurri ke Asia kemarin.
Namun Gazzetta Dello Sport mengklaim bahwa Icardi masih akan bertahan di Inter dalam waktu dekat. Ia diberitakan akan kembali berlatih dengan skuat La Beneamata pada pekan ini.
Simak situasi Icardi selengkapnya di bawah ini.
Kembali Berlatih
Skuat Inter Milan saat ini sudah kembali ke Kota Milan. Mereka baru saja pulang dari tur Asia mereka.
Laga uji coba berikutnya mereka adalah pertandingan Bwin Trofeo Naranja yang digelar di Spanyol pada tanggal 10 Agustus mendatang. Sembari menunggu laga itu, mereka diberitakan akan kembali berlatih di markas latihan mereka.
Icardi sendiri diberitakan akan bergabung dalam latihan Inter Milan selama di Italia.
Tetap Dijual
Menurut laporan tersebut, Antonio Conte mengijinkan Icardi untuk mengikuti latihan tim mereka. Namun mereka tetap teguh pada pendirian mereka.
Mereka akan mempersilahkan Icardi untuk berlatih tetapi ia tidak akan terlibat dalam pertandingan pra musim Inter.
Inter juga meminta sang pemain bersama sang agen untuk segera mencari klub baru yang bersedia menampungnya di musim panas ini.
Pindah ke Turin
Menurut rumor yang beredar, Wanda Nara tengah mengupayakan kepindahan Icardi ke Juventus.
Saat ini kedua pihak tengah mendiskusikan terkait kontrak dan mahar transfer yang harus ditebus oleh Si Nyonya Tua di musim panas ini.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Kalah Duel Fisik dan Teknik, Chivu Sebut Level Arsenal Jauh di Atas Inter Milan
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:30
-
Memuji Duo Gabriel Jesus - Viktor Gyokeres, Mengklaim Arsenal Sudah Naik Level
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:19
-
Rapor Pemain Inter: Gol Roket Sucic Tak Cukup, Arsenal Pulang Tersenyum
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:06
LATEST UPDATE
-
Dari Cemooh ke Pesta Gol: Malam Kebangkitan Real Madrid di Liga Champions
Liga Champions 21 Januari 2026, 09:47
-
Manchester City Tersungkur di Norwegia: Bodo/Glimt Bongkar Masalah Besar Guardiola
Liga Champions 21 Januari 2026, 09:15
-
Usai Hancurkan Inter Milan, Arsenal Langsung Kirim Teror ke Manchester United
Liga Inggris 21 Januari 2026, 09:15
-
Arsenal yang Bernyali Besar di Markas Inter Milan
Liga Champions 21 Januari 2026, 09:09
-
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:58

-
Jadwal Liga Champions Pekan Ini Live di SCTV, 20-22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:57
-
Gagal Menang Lawan 10 Pemain, Conte Minta Napoli Rasakan Sakitnya Kegagalan
Liga Italia 21 Januari 2026, 08:48
-
Inter vs Arsenal 1-3: Proses Pendewasaan Nerazzurri
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:36
-
Kalah Duel Fisik dan Teknik, Chivu Sebut Level Arsenal Jauh di Atas Inter Milan
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:30
-
Memuji Duo Gabriel Jesus - Viktor Gyokeres, Mengklaim Arsenal Sudah Naik Level
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:19
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06






