12 Pembalap MotoGP dengan Penantian Terpanjang Menuju Kemenangan Perdana, Luca Marini Kapan?
Anindhya Danartikanya | 8 Januari 2026 16:33
Bola.net - Sebanyak 5 dari 22 pembalap MotoGP 2026 tercatat belum pernah mendapatkan kemenangan di kelas para raja. Luca Marini pun jadi sorotan, karena ia merupakan rider yang paling 'senior' dari kelima pembalap tersebut.
Selain Marini, pembalap yang belum pernah menang adalah Pedro Acosta dan Ai Ogura, serta dua pembalap berstatus debutan, yakni Toprak Razgatlioglu dan Diogo Moreira.
Marini sendiri sudah menjalani karier di MotoGP sejak 2021, ketika ia masih membela VR46 Racing Team yang berstatus tim satelit Ducati. Pada 2024, ia pindah ke tim pabrikan Honda.
Akankah Luca Marini Patahkan Rekor Alex Marquez?

Sampai akhir MotoGP 2025, Marini tercatat sudah menjalani 94 balapan di kelas tertinggi. Ia sudah mengantongi dua podium, tetapi tak satu pun di antaranya merupakan kemenangan.
Jika berhasil memenangi balapan Grand Prix di Buriram, Thailand, pada 1 Maret 2026 nanti, Marini akan mematahkan rekor Alex Marquez yang menduduki peringkat kelima dalam daftar pembalap dengan penantian terlama menuju kemenangan perdananya di MotoGP.
Rekor pembalap dengan yang paling lama menunggu kemenangan pertama di MotoGP masih dipegang oleh Aleix Espargaro, yang harus melewati 200 balapan sebelum meraih kemenangan perdananya di MotoGP, yakni di Argentina pada 2022.
Berikut 12 pembalap MotoGP dengan penantian terpanjang menuju kemenangan perdana.
12 Pembalap MotoGP dengan Penantian Terpanjang Menuju Kemenangan Perdana
1. Aleix Espargaro: 200 balapan (Seri Argentina 2022)
2. Danilo Petrucci: 124 balapan (Seri Italia 2019)
3. Johann Zarco: 120 balapan (Seri Australia 2023)
4. Cal Crutchlow: 98 balapan (Seri Ceko 2016)
5. Alex Marquez: 94 balapan (Seri Spanyol 2025)
6. Jack Findlay: 82 balapan (Seri Ulster 1971)
7. Raul Fernandez: 76 balapan (Seri Australia 2025)
8. Sete Gibernau: 72 balapan (Seri Valencia 2001)
9. Andrea Iannone: 61 balapan (Seri Austria 2016)
10. Alex Barros: 44 balapan (Seri FIM 1993)
11. Marco Melandri: 44 balapan (Seri Turki 2005)
12. Troy Bayliss: 44 balapan (Seri Valencia 2006)
Baca Juga:
- BMW Sudah Jadi Pabrikan Tangguh di WorldSBK, Miguel Oliveira Berikan Dukungan Rambah MotoGP
- Uang Bukan Segalanya Bagi Marc Marquez, Tinggalkan Gaji Fantastis Justru Bantu Juarai MotoGP Lagi
- Marc Marquez Ngaku Bakal Pensiun Lebih Cepat Gara-Gara Cedera, Tapi Bukan di MotoGP 2027
- Marc Marquez Curhat Soal Sulitnya Lawan Alex Marquez, Harus Lupakan Status Saudara
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
2 Hal yang Bikin Milan Kehilangan Poin Lawan Genoa: Blunder dan Kurang Sabar
Liga Italia 9 Januari 2026, 18:15
LATEST UPDATE
-
6 Rekor Mustahil yang Bisa Dihancurkan Cristiano Ronaldo Tahun 2026
Asia 10 Januari 2026, 04:30
-
Prediksi Charlton vs Chelsea 11 Januari 2026
Liga Inggris 10 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Roma vs Sassuolo 11 Januari 2026
Liga Italia 10 Januari 2026, 00:00
-
Prediksi Man City vs Exeter City 10 Januari 2026
Liga Inggris 9 Januari 2026, 22:00
LATEST EDITORIAL
-
8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih Bertahan di Manchester United
Editorial 9 Januari 2026, 11:22
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52









