Patah Tulang Bahu, Dovizioso Anggap Motocross Penting untuk MotoGP
Anindhya Danartikanya | 29 Juni 2020 12:10
Bola.net - Pebalap Ducati Team, Andrea Dovizioso, menyatakan latihan motocross sangat penting untuk menjaga performa di MotoGP. Hal ini ia sampaikan via Sky Sports, hanya beberapa jam sebelum kecelakaan dalam balapan di kejuaraan motocross regional Monte Coralli di Faenza, Italia, Minggu (28/6/2020).
Partisipasi Dovizioso dalam balapan tersebut sudah terendus media massa sejak awal Juni, dan Ducati pun mengonfirmasi hal tersebut dan menyatakan bahwa mereka memang sengaja memberi izin kepada 'Dovi' demi kembali mempertajam insting bersaingnya karena sudah tak balapan lagi sejak MotoGP Valencia 2019.
Motocross sejatinya bukan ranah asing bagi Dovizioso. Sebelum turun di ajang road race, ia berkecimpung di disiplin balap tersebut. Turun di MotoGP, ia pun menggunakan motocross sebagai salah satu metode latihannya, dan makin intensif selama beberapa tahun terakhir.
Ducati Pahami Pentingnya Motocross
"Ducati memahami betapa bergunanya balapan ini untuk saya: bagaimana motocross membantu saya melaju lebih cepat pada tahap-tahap awal balapan, yang juga sangat bermanfaat dari perspektif MotoGP. Sejak saya mulai berlatih dengan metode ini, saya melihat hasilnya," ujarnya seperti yang dikutip GPOne.
Dovizioso pun menyatakan, fakta bahwa balapan tersebut diikuti oleh banyak crosser Italia bertalenta, membuatnya yakin bakal dapat banyak manfaat. "Di kejuaraan ini, kami menghadapi para rider terbaik dari dunia motocross Italia, jadi ini jelas sangat berguna untuk banyak hal," lanjutnya.
Motocross, beserta kemauannya untuk berkonsultasi dengan psikolog olahraga, diyakini Dovizioso sebagai salah salah satu kunci penting dalam kesuksesannya menduduki peringkat runner up selama tiga musim terakhir. Ia pun menyatakan detail-detail kecil akan selalu berguna bagi performanya.
Makin Pahami Dinamika Kehidupan
"Hasil baik datang berkat banyak hal. Tahun 2017 adalah tahun penting karena saya mengalami evolusi personal, baik di garasi maupun di atas motor. Saya jadi memahami banyak dinamika kehidupan yang membantu saya mengendalikan situasi tertentu," ungkapnya.
"Saat Anda berada di level maksimal, hal-hal detail bisa menciptakan situasi berbeda, dan sejak itu saya tak pernah menoleh ke belakang. Bakal jadi terlalu mudah jika perubahan ini hanya datang dari saya," pungkas juara dunia GP125 2004 ini.
Dovizioso, yang mengalami cedera patah tulang bahu kiri akibat kecelakaan tersebut dan langsung menjalani operasi, diperkirakan akan pulih pada seri pertama MotoGP 2020 yang digelar di Sirkuit Jerez, Spanyol, pada 17-19 Juli mendatang.
Video: 5 Pebalap Hebat WorldSBK yang Tak Sukses di MotoGP
Baca Juga:
- Andrea Dovizioso 99% Bakal Bertahan di Ducati Team pada 2021
- Dokter Optimistis Andrea Dovizioso 100% Pulih di MotoGP Jerez
- 'Beban Valentino Rossi Justru Berkurang Jika Bela Petronas'
- Andrea Dovizioso Patah Tulang Bahu, Harus Pulih dalam 3 Pekan
- 7 Gaya Francesca Sofia Novello Pacar Valentino Rossi, WAGs Paling Modis di MotoGP
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Diterpa Banyak Rumor, Pecco Bagnaia Santai Saja Soal Kontrak Ducati di MotoGP 2027
Otomotif 20 Januari 2026, 13:11
LATEST UPDATE
-
Hasil Copenhagen vs Napoli: Partenopei Gagal Menang Meski Unggul Jumlah Pemain
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:29
-
Hasil Villarreal vs Ajax: Kapal Selam Kuning Karam Lebih Dini
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:27
-
Sporting CP vs PSG: Les Parisiens Jatuh di Lisbon
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:19
-
Hasil Olympiakos vs Leverkusen: Wakil Yunani Buka Peluang Lolos ke Play-off
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:17
-
Hasil Tottenham vs Dortmund: Spurs Jaga Rekor Kandang Sempurna di Liga Champions
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:11
-
Hasil Inter vs Arsenal: Meriam London Hancurkan Nerazzurri di Giuseppe Meazza
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:04
-
Hasil Real Madrid vs Monaco: Kylian Mbappe dkk Pesta Setengah Lusin Gol
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:03
-
Gagal Bersinar di Old Trafford, Ugarte Bakal Ditukar dengan Bintang Muda Sunderland
Liga Inggris 21 Januari 2026, 04:59
-
Hasil Bodo/Glimt vs Man City: Haaland Mandul, The Citizens Babak Belur
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:34
-
Kairat vs Club Brugge: Brugge Gasak Tuan Rumah 4-1
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:03
-
Prediksi Newcastle vs PSV 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Marseille vs Liverpool 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Juventus vs Benfica 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Chelsea vs Pafos 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06





