Yamaha RNF Bantah Depak Andrea Dovizioso Lebih Awal demi Gaet Jake Dixon
Anindhya Danartikanya | 21 April 2022 14:25
Bola.net - Team Principal WithU Yamaha RNF MotoGP Team, Razlan Razali, membantah rumor yang belakangan menyatakan bahwa pihaknya akan berpisah dengan Andrea Dovizioso dalam waktu dekat. Hal ini ia sampaikan kepada Speeweek, Rabu (20/4/2022), jelas MotoGP Portugal di Sirkuit Algarve, Portimao, 22-24 April.
Dovizioso bergabung dengan RNF pada lima seri terakhir musim 2021, ketika skuad itu masih bernama Petronas Yamaha SRT. Tiga kali runner up MotoGP itu juga dapat kontrak pabrikan dari Yamaha Motor Racing berdurasi setahun untuk berlaga di sepanjang 2022. Ia bahkan dapat motor YZR-M1 spek teranyar.
Sayang, Dovizioso kesulitan tampil kompetitif di atas M1, dan sejauh ini baru mengoleksi tiga poin. Hasil terbaiknya adalah finis ke-14 di Qatar. Rumor perpisahan 'Dovi' dan RNF pun muncul setelah Seri Austin, di mana ia hanya finis ke-15. "Saya tak tertarik balapan tanpa bisa tampil kompetitif," ujarnya usai balap.
Jake Dixon Pernah Sekali Bela Petronas SRT di MotoGP

Di lain sisi, rider GASGAS Aspar Team Moto2, Jake Dixon, digosipkan jadi pengganti Dovizioso. Rider Inggris itu juga sempat membela SRT di Moto2 pada 2020 dan 2021, dan bahkan sempat jadi pengganti Franco Morbidelli yang cedera lutut di MotoGP Silverstone. Kini, ia kembali membela Aspar Team dan tampil kompetitif.
Dixon yang merupakan eks rider British Superbike, juga berhasil menunjukkan potensinya dengan finis ketiga dan menyabet podium perdananya dalam Seri Austin dua pekan lalu. Kini, Dixon, yang juga merupakan sahabat Fabio Quartararo, tengah berada di peringkat 7 pada klasemen Moto2.
Uniknya, Razali pernah mempertimbangkan menggaet Dixon untuk skuad MotoGP-nya pada 2022. Selain percaya pada talenta rider berusia 26 tahun itu, RNF juga mendapatkan dukungan dari Dorna Sports, yang menginginkan pembalap Inggris di MotoGP usai Cal Crutchlow pensiun pada akhir 2020.
Bantahan Razlan Razali

Meski begitu, Razali akhirnya lebih memilih Dovizioso ketimbang Dixon untuk diturunkan pada 2022, karena mendapatkan dukungan dari Yamaha dan juga sponsor utama mereka yang berasal dari Italia, WithU. Sayangnya, target untuk memperebutkan posisi-posisi menjanjikan dan juga podium sejauh ini sulit terwujud.
Hal ini memunculkan gosip bahwa RNF dan Dovizioso akan berpisah lebih awal dari dugaan, meski kontrak mereka baru akan habis akhir tahun nanti. Namun, lewat Speedweek, Razali dengan tegas membantah rumor tersebut. Pria asal Malaysia itu juga menyatakan tak lagi tertarik menggaet Dixon.
"Tak ada kebenaran dari rumor-rumor ini. Sejauh ini, Jake juga tidak memainkan peranan apa pun dalam pertimbangan kami untuk 2023," tutur Razali. Sebagai catatan tambahan, Yamaha saat ini juga sedang merayu Toprak Razgatlioglu untuk pindah dari WorldSBK ke MotoGP, dan bertekad meletakkannya di RNF.
Sumber: Speedweek
Baca Juga:
- Sang Crew Chief: Pecco Bagnaia Bertalenta Banget, Tapi Kurang 'Jahat'
- MotoGP Kembali ke Eropa, Pecco Bagnaia Target Podium Pertama Musim Ini di Portimao
- Performa Angin-Anginan, Fabio Quartararo Bidik Podium Kedua di MotoGP Portimao
- Jadwal Lengkap MotoGP Portimao, 22-24 April 2022
- Pol Espargaro: Pembalap yang Ngaku Ogah Bela Repsol Honda Pasti Bohong
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Man of the Match Sporting CP vs PSG: Luis Suarez
Liga Champions 21 Januari 2026, 07:19
-
Man of the Match Inter vs Arsenal: Gabriel Jesus
Liga Champions 21 Januari 2026, 07:05
-
Man of the Match Bodo/Glimt vs Man City: Jens Petter Hauge
Liga Champions 21 Januari 2026, 06:51
LATEST UPDATE
-
Dari Cemooh ke Pesta Gol: Malam Kebangkitan Real Madrid di Liga Champions
Liga Champions 21 Januari 2026, 09:47
-
Manchester City Tersungkur di Norwegia: Bodo/Glimt Bongkar Masalah Besar Guardiola
Liga Champions 21 Januari 2026, 09:15
-
Usai Hancurkan Inter Milan, Arsenal Langsung Kirim Teror ke Manchester United
Liga Inggris 21 Januari 2026, 09:15
-
Arsenal yang Bernyali Besar di Markas Inter Milan
Liga Champions 21 Januari 2026, 09:09
-
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:58

-
Jadwal Liga Champions Pekan Ini Live di SCTV, 20-22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:57
-
Gagal Menang Lawan 10 Pemain, Conte Minta Napoli Rasakan Sakitnya Kegagalan
Liga Italia 21 Januari 2026, 08:48
-
Inter vs Arsenal 1-3: Proses Pendewasaan Nerazzurri
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:36
-
Kalah Duel Fisik dan Teknik, Chivu Sebut Level Arsenal Jauh di Atas Inter Milan
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:30
-
Memuji Duo Gabriel Jesus - Viktor Gyokeres, Mengklaim Arsenal Sudah Naik Level
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:19
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06







