Double Kill! Sudah Cedera, Neymar Juga Sakit di Piala Dunia 2022
Serafin Unus Pasi | 30 November 2022 19:19
Bola.net - Ada kabar kurang baik datang bagi timnas Brasil. Penyerang mereka, Neymar dilaporkan sakit baru-baru ini.
Neymar merupakan salah satu dari 26 pemain yang dibawa Tite ke Piala Dunia 2022. Ia diandalkan Tite untuk memimpin Selecao di Qatar.
Namun nasib apes menimpa sang penyerang. Ia mengalami cedera di laga perdana Brasil, sehingga ia harus absen sepanjang fase grup.
The Mirror melaporkan bahwa situasi Neymar saat ini semakin memburuk. Karena ia dilaporkan mengalami sakit baru-baru ini.
Simak kondisi Neymar selengkapnya di bawah ini.
Alami Demam
Menurut laporan tersebut, Neymar seharusnya datang menonton pertandingan Brasil melawan Swiss baru-baru ini. Namun ia harus absen di laga itu.
Neymar dilaporkan mengalami demam sebelum pertandingan tersebut. Ia juga mengalami sakit kepala sehingga ia tidak bisa berangkat ke Stadium 974 untuk mendukung rekan-rekannya.
Namun laporan itu mengklaim bahwa sakit demam Neymar itu tidak terlalu parah sehingga ia bisa pulih dalam waktu dekat ini.
Siap Tampil di Fase Gugur
Menurut laporan tersebut, Neymar saat ini sedang mengebut proses pemulihan cederanya.
Saat ini proses pemulihan cedera Neymar berjalan dengan baik. Kondisinya sedikit lagi sudah memungkinkan baginya untuk berlatih.
Jadi tim pelatih Brasil optimistis sang pemain bisa pulih tepat waktu saat fase gugur dimulai.
Pertandingan Terakhir
Timnas Brasil sudah dinyatakan lolos ke fase gugur Piala Dunia 2022. Namun mereka harus memainkan satu pertandingan terakhir di grup G.
Mereka akan berhadapan dengan Kamerun, dan jika mereka menang di laga ini, Brasil akan memastikan diri lolos sebagai juara grup.
Jangan lupa saksikan Piala Dunia 2022 di SCTV, Indosiar, MOJI, Mentari TV, Nex Parabola dan live streaming di Vidio. Dan ikuti terus berita terbaru Piala Dunia 2022 hanya di Bola.net.
Klasemen Grup G Piala Dunia 2022
(The Mirror)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
LATEST UPDATE
-
Usai Cabut dari Real Madrid, Tujuan Xabi Alonso Berikutnya Terungkap
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 04:30
-
Kabar Panas dari Stamford Bridge: Chelsea Siap Lepas Gelandang Juara Piala Dunia Ini
Liga Inggris 20 Januari 2026, 03:29
-
Prediksi Copenhagen vs Napoli 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:03
-
Prediksi Olympiakos vs Leverkusen 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:02
-
Prediksi Sporting CP vs PSG 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:01
-
Prediksi Inter vs Arsenal 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Tottenham vs Dortmund 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:00
-
Vinicius Dicemooh Fans Real Madrid, Kylian Mbappe tak Terima
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 01:15
-
Prediksi Bodo/Glimt vs Man City 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 00:45
-
Prediksi Kairat vs Club Brugge 20 Januari 2026
Liga Champions 19 Januari 2026, 22:30
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06
-
5 Kekalahan Terburuk Real Madrid di Copa del Rey Abad Ini
Editorial 16 Januari 2026, 10:19
-
5 Kandidat Pelatih Real Madrid Musim Depan: Zidane, Klopp, Siapa Lagi?
Editorial 15 Januari 2026, 07:26









