Gelandang Muda Italia Ini Puji Kualitas Di Biagio
Richard Andreas | 26 Maret 2018 13:00
Bola.net - - Pelatih sementara tim nasional Italia, Luigi Di Biagio memang hanya memiliki peluang kecil untuk terus melanjutkan masa kepelatihannya, namun kiprah Di Biagio dalam beberapa laga uji coba Italia mendapat banyak pujian dari salah satu gelandang mudanya, Lorenzo Pellegrini.
Pellegrini yang saat ini bermain untuk AS Roma memuji intensitas dan semangat yang dibawa Di Biagio baik saat sesi latihan maupun saat pertandingan. Hal itulah yang menurutnya memang dibutuhkan oleh skuat Italia yang masih dalam masa pembangunan saat ini.
Dia (Di Biagio, Red) sangat terang-terangan kepada kami. Dia tidak peduli kami memanggilnya bos atau yang lain. Dia sangat berambisi dan memiliki hasrat untuk terus berkembang, ungkap Pellegrini dikutip dari fourfourtwo.
Dia adalah perwujudan semangat Italia dan ingin melangkah lebih jauh, tidak hanya pada sisi sepak bola.
Lebih lanjut, Pellegrini pun mengakui bahwa saat ini skuat Italia sedang dalam tahap pembangunan kembali. Karenanya, siapapun pelatihnya, dia berharap sosok itu mampu menggandeng seluruh pemain Italia dan meningkatkan persatuan tim.
Kami harus semakin mengenal satu sama lain dan menciptakan tim yang mampu membawa Italia kembali pada tempatnya. Itulah yang paling penting, tutup dia.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Lingkaran Setan Timnas Italia: Mengapa Azzurri Gagal di Kualifikasi Piala Dunia (Lagi)?
Piala Dunia 18 November 2025, 08:05
-
Ada Apa dengan Mental Pemain Italia? Donnarumma pun Mengaku Bingung
Piala Dunia 17 November 2025, 10:00
-
Piala Dunia 17 November 2025, 09:34

LATEST UPDATE
-
Diterpa Banyak Rumor, Pecco Bagnaia Santai Saja Soal Kontrak Ducati di MotoGP 2027
Otomotif 20 Januari 2026, 13:11
-
Alfeandra Dewangga Siap Bawa Persib Cetak Sejarah Juara 3 Kali Berturut-turut
Bola Indonesia 20 Januari 2026, 12:30
-
Conte Puji Hojlund Setinggi Langit, Tapi Emosi Jiwa Soal Jadwal Liga Champions
Liga Champions 20 Januari 2026, 12:11
-
Daftar Transfer Resmi Premier League Januari 2026
Liga Inggris 20 Januari 2026, 12:09
-
Ingat 2 Trofi UCL! Arbeloa Semprot Fans Madrid yang Hobi Cemooh Vinicius Jr
Liga Champions 20 Januari 2026, 11:17
-
Siulan Suporter di Bernabeu Cuma Bikin Real Madrid Lemah
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 11:03
-
Bersama Michael Carrick, MU Diyakino Sanggup Tembus Liga Champions
Liga Inggris 20 Januari 2026, 10:40
LATEST EDITORIAL
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06
-
5 Kekalahan Terburuk Real Madrid di Copa del Rey Abad Ini
Editorial 16 Januari 2026, 10:19








