Persiapan Argentina Jelang Piala Dunia U-17 2023: Gelar Uji Coba Lawan Meksiko
Ari Prayoga | 11 Oktober 2023 10:47
Bola.net - Tim-tim kontestan semakin serius mempersiapkan diri jelang tampil di Piala Dunia U-17 2023 Indonesia. Salah satunya adalah Argentina yang mulai menggelar pemusatan latihan, Senin (9/10/2023).
Pemusatan latihan hari perdana Argentina digelar dengan latihan fisik yang dipimpin oleh pelatih fisik Enrique Cesana. Para pemain terlihat antusias untuk mempersiapkan diri menuju Piala Dunia U-17 2023.
Kemudian para kiper Argentina mendapatkan menu khusus dari pelatih kiper Dario Herra. Adapun pada sesi terakhir pelatih Diego Placente membagi tim dalam latihan memaksimalkan ruang kecil.
Pemusatan latihan Argentina diikuti 26 pemain. Daftar pemain yang dipanggil terdapat nama yang merupakan kelahiran Spanyol, Mateo Sciancalepore, yang memikiki orang tua berkebangsaan Argentina.
1 Laga Uji Coba
Argentina mengagendakan satu laga uji coba pada pemusatan latihan tersebut. Nantinya, mereka akan menghadapi Meksiko pada 11 Oktober 2023.
Laga melawan Meksiko wajib dimaksimalkan oleh Argentina. Pasalnya, Meksiko juga berlaga di Piala Dunia U-17 2023.
Argentina tergabung di Grup D Piala Dunia U-17 2023. Nantinya, Argentina akan bersaing dengan Jepang, Polandia, dan Senegal.
Menatap Percaya Diri
Argentina menatap percaya diri Piala Dunia U-17 2023. Pelatih Diego Placente tak menampik pihaknya memasang target tinggi untuk menjadi juara pada turnamen yang digelar di Indonesia tersebut.
Piala Dunia U-17 2023 menjadi edisi ke-15 buat Argentina. Sayangnya, sejauh ini skuad berjulukan Albicelestes belum pernah meraih gelar.
"Ilusi itu selalu ada. Ketika Anda pergi ke Piala Dunia, kami adalah Argentina dan kami sangat kompetitif," kata Diego Placente seperti dikutip Infobae.
Bakal Kompetitif
Perjuangan Argentina untuk menjadi juara Piala Dunia U-17 2023 memang tak mudah. Pelatih Diego Placente sadar peta persaingan yang akan dilalui bakal sengit dan sulit.
Namun, itu tak menciutkan mental dari Argentina. Menurut Diego Placente, timnya akan datang ke Indonesia dengan melakukan segalanya.
"Piala Dunia U-17, pada usia tersebut, ada kekuatan lain yang memiliki keunggulan fisik. Sekarang ini sedikit lebih setara, saya pikir para pemain datang lebih awal atau berlatih di tim cadangan, jadi itu membuat sisi fisik sedikit lebih setara," jelas Diego Placente.
Bolaneters bisa menyaksikan siaran langsung Piala Dunia U-17 2023 di Indosiar dan SCTV. Selain itu, laga Piala Dunia U-17 2023 juga bisa disaksikan secara live streaming di Vidio atau klik di sini.
Disadur dari: Bola.com (Zulfirdaus Harahap, Hendry Wibowo) 10 Oktober 2023
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Mengapa John Herdman Sosok yang Ideal Menangani Timnas Indonesia? Ini Alasannya
Tim Nasional 4 Januari 2026, 12:37
-
Terungkap, Alasan Menarik John Herdman Terima Pinangan Melatih Timnas Indonesia
Tim Nasional 4 Januari 2026, 10:56
-
BRI Super League: Kuota Penonton Persik vs Persib Dibatasi
Bola Indonesia 3 Januari 2026, 22:44
-
John Herdman Resmi Jadi Pelatih Timnas Indonesia, Ini Catatan Statistiknya
Tim Nasional 3 Januari 2026, 16:38
LATEST UPDATE
-
Jadwal Siaran Langsung Carabao Cup Semifinal Leg Pertama di Vidio Pekan Ini
Liga Inggris 12 Januari 2026, 13:48
-
Pelatih Persija Jawab Rumor Kedatangan Fajar Fathur Rahman Usai Kalah dari Persib
Bola Indonesia 12 Januari 2026, 13:45
-
Kesempurnaan Hansi Flick di Partai Puncak: 8 Final, 8 Menang, 8 Juara
Liga Spanyol 12 Januari 2026, 13:43
-
Wow! Mantan Pelatih Real Madrid Ini Masuk Kandidat Manajer Baru Manchester United
Liga Inggris 12 Januari 2026, 13:42
-
Debut Manis Endrick di Lyon: Gol Perdana dan Tiket 16 Besar Piala Prancis
Liga Eropa Lain 12 Januari 2026, 13:25
-
Demi Putus Tren Negatif, MU Bertekad Kalahkan Manchester City di Derby Manchester
Liga Inggris 12 Januari 2026, 12:45
-
Prediksi BRI Super League: Persijap vs Dewa United 12 Januari 2026
Bola Indonesia 12 Januari 2026, 12:41
-
Jadwal Pertandingan Proliga 2026 Pekan Kedua Putaran I di Medan, 15-18 Januari 2026
Voli 12 Januari 2026, 11:46
-
Prediksi BRI Super League: PSBS Biak vs Bhayangkara FC 12 Januari 2026
Bola Indonesia 12 Januari 2026, 11:35
LATEST EDITORIAL
-
8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih Bertahan di Manchester United
Editorial 9 Januari 2026, 11:22
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52






